Kapolda Metro Soroti Pemudik Gunakan Bajaj dan Gerobak Motor
Kapolda Metro mengatakan, untuk tahun depan, pemudik yang menggunakan bajaj dan baktor akan didahulukan mengikuti program mudik gratis.
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto mengaku prihatin melihat pemudik yang menggunakan kendaraan jenis bajaj dan gerobak motor (Baktor). Karena selain kecepatannya yang rendah, kendaraan tersebut juga sangat membahayakan.
"Saya sebenarnya prihatin melihat bajaj pulang kampung dengan perjalanan berjam-jam, ini kita prihatin," ucap Karyoto saat meninjau pos pelayanan di chek point, Kecamatan Kedungwaringin, Kabupaten Bekasi, Kamis (20/4).
-
Kapan Ipda Febryanti Mulyadi lulus dari Akpol? Perjuangannya berbuah manis saat ia lulus dari Akpol pada tahun 2021.
-
Siapa saja yang dimutasi dalam perombakan jajaran di Polda Metro Jaya? Selain Iver, ada pula sebanyak 304 personel yang dimutasi. Berikut 34 daftar mutasi mulai dari tingkat pejabat Polres sampai Kapolsek di wilayah hukum Polda Metro Jaya yang dirotasi: 1. AKBP Iver Son Manossoh diangkat jadi Kasatresnarkoba Polres Metro Jakarta Pusat;2. Komisaris Polisi Muhammad Yamin menjadi Kasatresnarkoba Polres Kota Bandara Soekarno Hatta;3. AKBP Hady Saputra Siagian menjadi Kasatreskrim Polres Metro Jakarta Utara;4. Kompol Harry Gasgari menjadi Wakil Kasatreskrim Polres Metro Jakarta Barat; 5. Ajun Komisaris Polisi Lukman diangkat jadi Wakasatreskrim Polres Metro Jakarta Utara;6. Kompol Saiful Anwar diangkat sebagai Kapolsek Ciledug;7. Kompol Stanlly Soselisa diangkat sebagai Kapolsek Kelapa Dua;8. Kompol Sutirto diangkat sebagai Kapolsek Tambun;9. Kompol Jupriono diangkat sebagai Kapolsek Beji; 10. AKP Untung Riswaji diangkat sebagai Kapolsek Bekasi Selatan;11. AKP Usep Aramsyah diangkat sebagai Kapolsek Cikarang Pusat;12. AKP Basuni diangkat sebagai Kapolsek Cabang Bungin;13. AKP Ani Widayati diangkat sebagai Kapolsek Setu;14. AKP Hotma Partogu Sitompul diangkat sebagai Kapolsek Pebayuran; 15. AKP I Gede Bagus Ariska Sudana diangkat sebagai Kapolsek Tarumajaya;16. Iptu Diana Aldini Putri diangkat sebagai Kapolsek Pinang;17. AKP Sugianto diangkat sebagai Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan;18. AKP Jefri diangkat sebagai Kapolsek Tambelang;19. AKP Windarto diangkat sebagai Kapolsek Kawasan Muara Baru; 20. Kompol Jamalinus L.P Nababan diangkat sebagai Kapolsek Metro Gambir;21. Kompol Murodih diangkat sebagai Kapolsek Tebet;22. Kompol Antonius diangkat sebagai Kapolsek Karawaci;23. Kompol Hadi Wiyono diangkat sebagai Kapolsek Benda;24. Kompol Sugiran diangkat sebagai Kapolsek Palmerah;25. Kompol Judika Sinaga diangkat sebagai Kapolsek Cimanggis; 26. Kompol Arnold Julius Simanjuntak diangkat sebagai Kapolsek Kemayoran;27. AKP Muhamad Trisno diangkat sebagai Kapolsek Cikarang Timur;28. Kompol Rusit Malaka diangkat sebagai Kapolsek Makasar;29. Kompol Tuti Aini diangkat sebagai Kapolsek Kramatjati;30. Kompol Kemas Muhammad Syawaludin Arifin diangkat sebagai Kapolsek Ciputat Timur;31. Kompol Andika Muslim diangkat sebagai Kapolsek Serpong.
-
Siapa yang memberikan pernyataan pujian terhadap langkah Polda Metro Jaya dalam melibatkan Ormas dan satpam? Mengomentari hal itu, Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni ikut mengapresiasi.
-
Apa yang dilakukan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto terhadap jajarannya? Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto merombak jajarannya dengan memutasi sejumlah pejabat kepala satuan (Kasat) tingkat Polres hingga Kapolsek.
-
Apa alasan di balik mutasi sejumlah pejabat di Polda Metro Jaya? "Benar, mutasi merupakan hal biasa dalam rangka penyegaran personel, tour of area," kata Kabidhumas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko kepada wartawan, Rabu (6/12).
-
Apa yang sedang diusut oleh Polda Metro Jaya terhadap Aiman Witjaksono? Polda Metro Jaya diketahui mengusut dugaan kasus menyebarkan hoaks Aiman lantaran menuding aparat tidak netral pada Pemilu 2024.
Dia mengatakan, untuk tahun depan, pemudik yang menggunakan bajaj dan baktor akan didahulukan mengikuti program mudik gratis. Sehingga pada arus mudik tahun depan, tidak ada lagi jenis kendaraan tersebut melintas membawa banyak barang dan penumpang.
"Nanti kami perintahkan Dirlantas dan kapolres untuk tahun yang akan datang kalau bisa yang (ikut) mudik gratis seperti ini (pemudik bajaj dan baktor) yang didahulukan," katanya.
Pemudik menggunakan bajaj dan baktor seringkali ditemukan melintas di Jalur Pantura ruas Kabupaten Bekasi menuju ke arah timur. Terkadang satu jenis kendaraan tersebut membawa hingga lima penumpang dan barang.
"Dia juga bisa membawa beban sampai lima orang, nah ini sangat berbahaya, jadi kalau bisa mudik tahun depan tidak ada bajaj dan baktor," ujarnya.
Karyoto juga mengimbau kepada pemudik yang menggunakan sepeda motor agar memanfaatkan pos-pos pelayanan untuk beristirahat. Karena di dalam pos pelayanan disediakan berbagai fasilitas secara gratis untuk pemudik.
"Kalau lelah ya istirahat di pos, karena ini sudah sangat nyaman, ada toilet, ada tempat pijat juga, bahkan ada makanan juga dan ini gratis semua," katanya.
(mdk/rhm)