Kawal dana desa, Menteri Marwan rekrut 16 ribu pendamping desa
Mereka bakal bertugas mengawal seluruh pembangunan di pedesaan termasuk urusan transparansi anggaran.
Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Marwan Jafar menggelar rapat koordinasi nasional dengan seluruh kepala daerah se-Indonesia, di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan.
Dalam rakornas kali ini, Marwan mengatakan salah satu agenda yang akan dicanangkan dalam penguatan sistem pembangunan di pedesaan dengan melakukan perekrutan pendamping desa. Nantinya, para pendamping desa tersebut bakal mengawal seluruh pembangunan di pedesaan dalam berbagai sektor, termasuk urusan transparansi anggaran.
"Dalam konteks pelaksanaan Undang-Undang Desa, khususnya pemanfaatan dana desa, Kementerian kami tahun ini akan merekrut 16.000 pendamping dari berbagai kualifikasi, yang akan disebar ke berbagai desa," kata Marwan di Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan, Selasa (31/3).
Marwan menjelaskan, para pendamping pembangunan di pedesaan itu nantinya akan bertugas untuk mengawasi peningkatan kapasitas, efektivitas, dan akuntabilitas pemerintahan di pedesaan.
Pendampingan juga diharapkan dapat meningkatkan prakarsa, kesadaran, dan partisipasi masyarakat desa, dan mewujudkan sinergi antara program dan kebijakan kementerian dalam pembangunan antarsektor, serta mengoptimalkan sumber daya lokal desa secara mandiri.
"Para pendamping yang akan ditugaskan nantinya itu akan kami seleksi terlebih dulu. Ini penting untuk dilakukan, guna merekrut para pendamping desa yang berkualitas dan sesuai dengan jumlah formasi yang ada," ujarnya.
Diketahui, tahun ini merupakan kali pertama Kementerian Desa melakukan implementasi Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014, tentang Desa. Rakornas kali ini memang diupayakan sebagai wadah, guna menciptakan sinergi antara pemangku kepentingan, baik pemerintah provinsi, kabupaten/kota, swasta, dan kelompok masyarakat, di daerah pedesaan terpencil seluruh nusantara.
Baca juga:
Kades se-Blitar protes wacana pemotongan dana desa untuk publikasi
Menteri Marwan ancam pidanakan pejabat yang selewengkan dana desa
Menteri Marwan pastikan dana desa cair April nanti
Ini cara Menteri Marwan Jafar minimalisir penyelewengan dana desa
Program dan proyek ambisius Jokowi-JK yang terganjal uang
Menteri Marwan bentuk dua ditjen khusus kelola desa
Rawan bancakan, DPR minta KPK pelototi dana desa Rp 20 triliun
-
Kapan Janjang Saribu diresmikan? Tembok ini telah diresmikan oleh Bupati Agam pada tahun 2013.
-
Siapa Dewi Rengganis? Legenda Dewi Rengganis penjaga Gunung Argopuro Diceritakan bahwa Dewi Rengganis, putri dari Kerajaan Majapahit, diasingkan ke puncak gunung bersama enam dayangnya.
-
Apa yang diharapkan dari Dana Desa di Purwakarta? “Alhamdulillah, dana desa sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Purwakarta, khususnya yang berada di desa. Ini terlihat dari jumlah Desa Mandiri di Purwakarta yang meningkat menjadi 60 desa, dari yang sebelumnya 25 desa. Capaian ini merupakan lompatan yang luar biasa bagi Purwakarta,” ucap Anne.
-
Kapan Desa Panggungharjo dibentuk? Desa Panggungharjo dibentuk berdasarkan maklumat monarki Yogyakarta tahun 1946 yang mengatur tentang tata kalurahan saat itu.
-
Kenapa Jaka merantau? Dengan penuh tekad, Jaka pun memutuskan untuk merantau ke negeri orang untuk mencari nafkah dan mewujudkan semua impian mereka berdua.
-
Kapan sumur di Desa Paja menjadi andalan warga? Dikutip dari kanal SCTV Banten, Jumat (11/8), sehari-hari sumber air yang merupakan sumur tua itu menjadi buruan warga.