Lawan Tiga Begal di Depok, Pemotor Alami Luka Bacok
Akibat bacokan tersebut, korban terluka di bagian pipi, lengan dan punggung.
Dari arah belakang, korban memukul pelaku.
Lawan Tiga Begal di Depok, Pemotor Alami Luka Bacok
Seorang pengendara motor mengalami luka bacok cukup parah setelah menjadi korban begal.
Peristiwa itu terjadi di Jalan Palakali, Kelurahan Kukusan, Kecamatan Beji, Depok.
- Dua Warga Bekasi Ditembak Pemotor Berboncengan, Diduga Sakit Hati Ditegur Kebut-Kebutan
- Balok 3 di Pundak kini Bertabur Bintang, Sosoknya Paling Disegani di Kepolisian
- Kakek Cabul Peremas Kemaluan Bocah Laki-Laki hingga Tewas di Depok Ditangkap
- Tiga Bocah Lempari KRL di Depok Pakai Batu Hingga Kaca Pecah, Ini Cerita Lengkapnya
Kejadian bermula ketika korban yang bernama Ramadhan (41) sedang melintas di lokasi sekitar pukul 03.30 WIB. Di tengah jalan, korban diadang oleh pengendara lain sebanyak tiga orang. Korban tidak mengenal ketiganya. Pelaku langsung meminta HP korban.
“Korban diadang oleh tiga orang yang berboncengan. Kemudian langsung meminta HP korban,” kata Paur Humas Polres Metro Depok, Iptu Made Budi, Rabu (4/10).
Merdeka.com
Setelah HP diambil pelaku, Ramadhan sempat melakukan perlawanan. Dari arah belakang, korban memukul pelaku.
Kemudian salah satu pelaku balik menyerang korban menggunakan senjata tajam. Korban pun terluka bersimbah darah.
Akibat bacokan tersebut, korban terluka di bagian pipi, lengan dan punggung. Sedangkan pelaku langsung melarikan diri. Korban kemudian dibawa ke Rumah Sakit Grha Permata Ibu (GPI).
“Korban luka di pipi sobek sebelah kanan, lengan sebelah kanan dan kiri luka sobek. Kemudian di punggung luka sobek,” ungkapnya.
Merdeka.com
Sementara itu pelaku membawa dua HP milik korban. Saat ini kasusnya masih didalami. Sejumlah saksi sedang diminta keterangan. Sementara itu korban masih menjalani perawatan intensif.
"Barang korban yang ambil oleh pelaku dua unit handphone,” katanya.