Pasca gempa 6,5 SR, warga Blang Baro masih tidur di tenda darurat
Kondisi yang sama juga di Gampong Kuta Pangwa, Kecamatan Trienggadeng yang sama. Semua pengungsi masih berada di tenda darurat. Sedangkan pengungsi yang sudah ada tenda yang layak, lebih banyak yang berada di pinggir jalan.
Hingga hari kelima pasca gempa, sejumlah pengungsi korban gempa di Pidie Jaya masih tinggal di tenda darurat. Tenda mereka hanya terbuat dari terpal dan penyangga kayu atau bambu seadanya.
Seperti pengungsi di Gampong Blang Baro, Kecamatan Bandar Baru jarak sekitar 3 km dari jalan raya, masih tidur di bawah tenda darurat. Belum ada tenda bantuan dari pemerintah.
Meskipun ada sebagian warga lainnya memilih mengungsi depan halaman rumah masing-masing. Mereka juga masih menggunakan tenda darurat yang terbuat dari terpal.
Kondisi yang sama juga di Gampong Kuta Pangwa, Kecamatan Trienggadeng yang sama. Semua pengungsi masih berada di tenda darurat. Sedangkan pengungsi yang sudah ada tenda yang layak, lebih banyak yang berada di pinggir jalan.
"Selain pakaian, selimut dan makanan bayi, kami sangat membutuhkan tenda yang bagus," kata warga Gampong Blang Baro, Sakdiah (30), Minggu (11/12).
Menurutnya, bila masih menggunakan tenda darurat ini. Bila lagi matahari panas, ia merasa kasihan dengan bayinya yang masih berusia 20 hari, karena kepanasan.
"Malam bisa dingin bayi, untungnya belum hujan," jelasnya.
Ia berharap, pemerintah bisa segera menyalurkan bantuan berupa tenda. Karena di lokasi ia mengungsi ada beberapa bayi, yang membutuhkan tempat berteduh yang lebih baik sedikit.
Adapun kondisi Gampong Blang Baro, 50 persen rumah terutama yang terbuat dari beton ambruk. Bahkan ada yang tak dapat dipergunakan lagi, seperti milik Sakdiah yang sudah rata dengan tanah.
Baca juga:
Beri masukan pemerintah, Unsyiah petakan lokasi gempa Pidie Jaya
Cerita penyelamatan 4 orang tertimbun reruntuhan gempa Aceh
Gempa susulan berkekuatan 5,3 SR mengguncang Aceh
2 Posko pengungsian tambahan didirikan di Pidie dan Pidie Jaya
Korban gempa di Meuraksa Timu Pidie Jaya belum tersentuh bantuan
-
Siapa Abu Bakar Aceh? Abu Bakar Aceh, seorang tokoh intelektual tersohor asal Aceh yang telah melahirkan banyak karya di bidang keagamaan, filsafat, dan kebudayaan.
-
Apa yang dilakukan di Aceh saat Meugang? Mereka pastinya tidak ketinggalan untuk melaksanakan Meugang bersama keluarga, kerabat, bahkan yatim piatu. Tak hanya itu, hampir seluruh daerah Aceh menggelar tradisi tersebut sehingga sudah mengakar dalam masyarakatnya.
-
Dimana lokasi petani di Aceh yang sedang panen cengkih? Seorang petani menunjukkan segenggam cengkih atau cengkeh yang telah dipetik setelah panen di sebuah hutan di Lhoknga, Aceh, pada 30 Januari 2024.
-
Apa yang istimewa dari Gua Tujuh di Banda Aceh? Salah satu gua unik yang berada di Kabupaten Pidie, Provinsi Aceh ini selain dipercaya bisa tembus sampai Makkah, juga memiliki tujuh buah pintu yang berbeda.
-
Di mana letak Pulau Banyak, gugusan pulau yang mempesona di Aceh? Di ujung barat Indonesia tepatnya di Provinsi Aceh, banyak dijumpai gugusan-gugusan pulau kecil yang indah dengan hamparan pasir putih dibalut dengan deru ombak yang begitu memanjakan mata. Salah satu gugusan pulau itu bernama Pulau Banyak yang berada di Kabupaten Aceh Singkil.
-
Dimana letak Rambat di dalam Rumoh Aceh? Rumah ini terdiri dari tiga sampai lima ruang dengan satu ruang utama yang disebut Rambat.