Pasca-Teror Bom di Medan, Polresta Solo Pertimbangkan Batasi Masuknya Ojek Online
"Untuk pengamanan Mako, kami sudah mempunyai standar operasional prosedur (SOP) yang artinya tidak terkait dengan kejadian apapun,"
Pasca-serangan bom bunuh diri di Mapolrestabes Medan, anggota Polresta Surakarta diminta meningkatkan kewaspadaan. Pengamanan di Mapolresta Surakarta diperketat, namun pelayanan masyarakat tetap berjalan seperti biasa.
"Untuk pengamanan Mako, kami sudah mempunyai standar operasional prosedur (SOP) yang artinya tidak terkait dengan kejadian apapun. Maksudnya dalam keseharian pun kami selalu menerapkan SOP pengamanan yang telah ditetapkan dari satuan atas," ujar Wakapolresta Surakarta, AKBP Iwan Saktiadi, Rabu (13/11).
-
Di mana letak Pondok Boro? Di Kota Semarang, terdapat sebuah penginapan yang harga sewanya cukup murah. Penginapan itu bernama Pondok Boro.
-
Kapan Desa Panggungharjo dibentuk? Desa Panggungharjo dibentuk berdasarkan maklumat monarki Yogyakarta tahun 1946 yang mengatur tentang tata kalurahan saat itu.
-
Kapan Kidung dan Gading dinyatakan lolos menjadi Polwan? Melansir dari akun Instagram polisi_indonesia, Kamis (11/7), simak ulasan informasinya berikut ini.
-
Di mana jeruk Medan biasanya tumbuh? Jeruk ini biasanya tumbuh di daerah dingin seperti di Brastagi, Sumatra Utara.
-
Apa yang dilakukan Leon Dozan saat di Polres Jakarta Pusat? Polres Metro Jakarta Pusat mengundang Leon Dozan dalam konferensi pers pada Jumat (17/11). Leon terlihat murung, mengenakan baju tahanan dengan tangannya terbelenggu besi.
-
Apa yang dilakukan bule tersebut kepada anggota Polantas? Dalam video di media sosial Instagram, akun @justinrossales menyebutkan bahwa dia menyewa anggota polantas di Bali sebesar USD100 atau sekitar Rp 1.565.265 untuk mengantarnya ke salah satu lokasi.
Sehingga, lanjut dia, masyarakat dapat masuk ke Mapolresta Surakarta dengan prosedur standar. Meskipun pengamanan dilakukan seperti hari biasa, dia mengaku bom di Polrestabes Medan memang membuat polisi meningkatkan kewaspadaan. Terlebih, Mapolresta Surakarta pernah menjadi sasaran bom bunuh diri pada tahun 2016 lalu.
"Masyarakat tentu banyak mengakses pelayanan kami. Kami tidak serta merta menerapkan pengamanan restricted kepada pengunjung," imbuhnya.
Perketat Pengamanan
Ia tak memungkiri, dengan adanya kejadian Medan, pimpinan kembali mengingatkan pentingnya pengamanan mako, kantor hingga asrama serta pospol. Termasuk petugas yang berada di lapangan. Di Mapolresta Surakarta, pihaknya sudah memasang beberapa penghalang di pintu masuk agar masyarakat berhenti sejenak untuk diperiksa.
"Di pintu masuk ada obstacle untuk mengurangi kecepatan, portal penghalang agar pengunjung berhenti dulu, disertai petugas yang standby 24 jam. Apabila diperlukan akan dilakukan penggeledahan badan dan barang bawaan," ujar dia.
Pertimbangkan Batasi Ojek Online
Terkait pengunjung berseragam ojek online, pihaknya masih menunggu petunjuk pimpinan. Kendati demikian, ada kemungkinan pembatasan akan dilakukan.
(mdk/ray)