Pemerintah mulai bangun sekolah darurat di Aceh
Setelah hampir sepekan gempa mengguncang Aceh, pemerintah melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) telah membangun sekolah darurat. Ruang sekolah darurat itu terbuat dari tenda zom yang dibangun oleh relawan.
Setelah hampir sepekan gempa mengguncang Aceh, pemerintah melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) telah membangun sekolah darurat. Ruang sekolah darurat itu terbuat dari tenda zom yang dibangun oleh relawan.
Hal ini sesuai dengan perintah Presiden Jokowi saat berkunjung ke Pidie Jaya. Saat itu, Jokowi perintahkan Menteri Pendidikan dan pemerintah daerah agar sekolah tak boleh terhenti. Apa lagi besok sekolah sudah mulai masuk kembali setelah libur akhir semester.
Tenda zom yang itu dibangun oleh relawan BPBD Kabupaten Serdang Berdagai, Sumatera Utara di lima titik sekolah yang rusak parah. Selebihnya, dirikan oleh sejumlah relawan lainnya.
"Kita pasang tenda zom di MIN Paru satu unit, SMK Negeri 1 Paru, Kecamatan Bandar Baru 2 unit, selebihnya sedang kita survei tempat," kata Koordinator relawan, Bambang Suherianto, Senin (12/12) di Pidie Jaya.
Menurutnya, sekolah yang dipilih mendirikan tenda zom ini, sekolah-sekolah yang tidak lagi bisa digunakan. Meskipun bangunan tidak roboh, tetapi tidak lagi layak huni atau dipergunakan.
Tenda yang dibangun itu berukuran 12x6 meter, diperkirakan siswa bisa muat sekitar 50 orang lebih. Di lokasi itu, sekolah yang rusak menjadi tempat siswa belajar sementara.
Usai gempa mengguncang Aceh 6,5 SR, Kabupaten Pidie Jaya daerah berdampak parah. Ada 11.668 rumah warga rusak, 25 rumah sekolah rusak yaitu 4 sekolah rusak berat, 9 rusak sedang dan 11 ringan.
Sedangkan yang menjadi korban jiwa sebanyak 101 meninggal dunia dan ada 22.729 lebih harus mengungsi, karena rumah mereka rusak atau tak bisa dipergunakan lagi.
Baca juga:
Anggota TNI & Polri kompak bersihkan puing-puing bangunan di Aceh
AirAsia kirim pesawat isi tenaga medis, obat, dan makanan ke Aceh
Dekan Unsyiah sebut bangunan roboh gempa Aceh mayoritas swakelola
Pasca gempa 6,5 SR, warga Blang Baro masih tidur di tenda darurat
Beri masukan pemerintah, Unsyiah petakan lokasi gempa Pidie Jaya
-
Kapan gempa Jogja terjadi? Peristiwa gempa bumi yang terjadi pada tahun 2006 menyisakan pengalaman traumatik bagi sebagian warga Yogyakarta, khususnya mereka yang tinggal di Kabupaten Bantul. Guncangan gempa yang begitu kuat menyebabkan banyak rumah runtuh.
-
Siapa Abu Bakar Aceh? Abu Bakar Aceh, seorang tokoh intelektual tersohor asal Aceh yang telah melahirkan banyak karya di bidang keagamaan, filsafat, dan kebudayaan.
-
Kapan gempa di Gianyar terjadi? Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bali mencatat kerusakan ringan dampak gempa berkekuatan 4.9 magnitudo di Kabupaten Gianyar. Getaran gempa sempat membuat penghuni hotel berhamburan meninggalkan gedung."Kerusakan ringan, tembok retak dan genteng jatuh," kata Kepala BPBD Made Rentin dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (7/9).
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Apa yang dilakukan di Aceh saat Meugang? Mereka pastinya tidak ketinggalan untuk melaksanakan Meugang bersama keluarga, kerabat, bahkan yatim piatu. Tak hanya itu, hampir seluruh daerah Aceh menggelar tradisi tersebut sehingga sudah mengakar dalam masyarakatnya.
-
Di mana kemacetan parah di Jakarta sering terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.