Perampok pakai jimat kebal mengaku lolos saat dibrondong tembakan
"Saya sempat ditembaki. Tapi untunglah saya pakai jimat ini, jadi lolos saat itu," kata Andar
Iskandar alias Andar (25) asal Sasak Lombok, perampok spesialis villa akhirnya berhasil ditangkap satuan buser Polres Gianyar, Bali.
Penangkapan ini terbilang unik, lantaran ini adalah penangkapan untuk yang kedua kalinya setelah sempat sebelumnya berhasil lolos dari bekapan polisi. Saat itu, pelaku yang digiring ke Lombok untuk menangkap kedua rekannya berhasil melarikan diri dari dua petugas yang lengah mendampinginya.
"Saya sempat ditembaki. Tapi untunglah saya pakai jimat ini, jadi lolos saat itu," aku Andar bangga menceritakan dirinya lolos dari kawalan polisi seminggu lalu.
Kanit Reskrim Polres Gianyar Ipda AA Gede Alit Sudarma, membenarkan bahwa sebelumnya pelaku sempat ditangkap anggota Polresta Denpasar, namun saat pengembangan kasus di Lombok berhasil kabur.
"Pelaku sempat lolos saat pengembangan kasus di Lombok, dan berhasil kita tangkap saat ia menjual laptop ke penadah di Kota Gianyar," ungkap Alit seizin Kapolres Gianyar, Kamis (26/2) di Bali.
Katanya, untuk saat ini masih dua orang lagi komplotannya yang masih dalam pengejaran. Hasil pemeriksaan sementara ada 9 TKP Villa di wilayah Kuta dan Gianyar yang berhasil di bobol pelaku. Pengakuan pelaku, mereka hanya bertiga dan selalu menggunakan jimat dalam melakukan aksinya.
"Pelaku ngakunya pakai jimat, ah itu tahayul saja. Buktinya kita tangkap, dalam aksinya komplotan ini tidak segan-segan melukai korbannya dengan sajam," ujar Ipda Alit.
Di hadapan penyidik, Andar mengaku mendapatkan jimat kebal dan menghilang ini dari orangtua di Lombok. Bahkan jimat tersebut digunakannya hanya khusus untuk aksinya merampok di sejumlah tempat.
"Kami hanya bertiga pak, semua pakai jimat. Katanya untuk jaga diri supaya kebal dan bisa hilang bukan menghilang tapi selalu lolos dari kejaran. Jimat Itu khusus untuk merampok saja," ungkap Andar, Kamis (26/2) di Polres Gianyar Bali.
Baca juga:
Ingin setor Rp 348 juta ke bank, pengusaha garmen dirampok
Di kebun jagung, penculik kembali berusaha perkosa dan tabrak ABG
Sosok pramugari dari 8 penerbangan yang jadi pemanis saat perjalanan
Australia ternyata gelar tiga 'operasi senyap' selamatkan Bali Nine
Cerita biadab, suami jual dan bekap istri saat diperkosa bos
Astaga! 7 Hantu di Dunia Ini Hobi Memperkosa Manusia Hingga Hamil
-
Kapan Desa Panggungharjo dibentuk? Desa Panggungharjo dibentuk berdasarkan maklumat monarki Yogyakarta tahun 1946 yang mengatur tentang tata kalurahan saat itu.
-
Kapan Wisata Perahu Kalimas diresmikan? Bertepatan dengan Hari Jadi Kota Surabaya ke-729, pada Selasa (31/5/2022) malam, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi meresmikan wisata “Perahu Kalimas Reborn”.
-
Kapan Purnawarman meninggal? Purnawarman meninggal tahun 434 M.
-
Tarian apa saja yang ditampilkan oleh Kota Denpasar? Duta kesenian dan kebudayaan Kota Denpasar menyuguhkan tiga pementasan, yakni Tari Legong Tri Sakti, Tari Baris, dan Tari Barong Ket Prabhawaning Bharuang pada malam pementasan budaya serangkaian Rakernas Jaringan Kota Pusaka Indonesia (JKPI) Kamis (24/8).
-
Di mana letak Desa Promasan? Desa Promasan, Kabupaten Kendal, merupakan sebuah desa yang sebagian besar warganya berprofesi sebagai pemetik daun teh. Letak desa ini cukup terpencil.
-
Kenapa Dewi Perssik merantau ke Jakarta? Ia memulai kariernya dari nol setelah mengambil keputusan untuk merantau ke Jakarta demi mewujudkan impiannya sebagai penyanyi.
Jangan lewatkan:
Akhir cerita istri bintangi film porno tak sengaja ditonton suami
Miliuner ini dulu ditolak kerja 30 kali, bahkan di KFC tak diterima
Rampas motor begal pakai samurai, janda ini pakai tubuh
Benarkah pocong gegerkan Tanjung Pinang karena saat hidup maksiat?
Biadab, Sana dua kali bantu bos perkosa istrinya sendiri
Keunikan Oscar 2015 Dalam Jepretan Kamera