Publik tunggu efektivitas kembali mesranya KPK dengan lembaga lain
KPK diminta lebih aktif melakukan sosialisasi untuk memberi pemahaman sekaligus menjawab penilaian miring terhadap KPK.
Anggota dewan pertimbangan presiden, Hasyim Muzadi meminta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) semakin aktif melakukan sosialisasi pencegahan korupsi dengan terjun langsung dan berbaur dengan masyarakat. Sosialisasi juga diperlukan untuk menjawab adanya penilaian KPK tebang pilih dalam penanganan kasus.
"Sosialisasi supaya tidak ada yang miring-miring terhadap KPK, dianggap enggak adil, tebang pilih, di sini konteksnya sosialisasi preventif," ungkap Hasyim usai bertemu lima pimpinan KPK, Senin (18/1).
-
Dimana penggeledahan dilakukan oleh KPK? Kepala Bagian (Kabag) Pemberitaan KPK Ali Fikri menyebut penggeledahan kantor PT HK dilakukan di dua lokasi pada Senin 25 Maret 2024 kemarin. "Tim Penyidik, telah selesai melaksanakan penggeledahan di 2 lokasi yakni kantor pusat PT HK Persero dan dan PT HKR (anak usaha PT HK Persero)," kata Ali Fikri kepada wartawan, Rabu (27/3).
-
Kapan KPK menahan Mulsunadi? "Untuk kebutuhan penyidikan tim penyidik melakukan penahanan MG untuk 20 hari pertama terhitung tanggal 31 Juli 2023 sampai dengan 19 Agustus 2023
-
Kapan KPK menahan Bupati Labuhanbatu? Petugas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menunjukkan sejumlah uang hasil Operasi Tangkap Tangan (OTT) Bupati Labuhanbatu Erik Adtrada Ritonga di Gedung Merah Putih, Jakarta, Jumat (12/1/2024).
-
Apa yang disita KPK dari Bupati Labuhanbatu? Dalam OTT Bupati Labuhanbatu Erik Adtrada Ritonga, KPK menyita uang tunai senilai Rp551,5 juta dari nilai dugaan suap Rp1,7 miliar.
-
Siapa yang ditahan oleh KPK? Eks Hakim Agung Gazalba Saleh resmi ditahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Kamis (30/11/2023).
-
Kapan Bupati Labuhanbatu ditangkap KPK? Keempatnya ditetapkan tersangka usai terjaring operasi tangkap tangan (OTT) pada Kamis, 11 Januari 2024 kemarin.
Dia mengapresiasi kembali mesranya KPK dengan lembaga penegak hukum lainnya. Membaiknya koordinasi antarlembaga diharapkan memperkuat proses penindakan dan pencegahan tindak pidana korupsi.
"Membaiknya koordinasi, tinggal sekarang kita menunggu efektivitas dari koordinasi itu," kata Hasyim.
Mantan ketua PBNU ini mengaku sengaja datang ke KPK lantaran banyak aduan soal KPK atau kasus yang terkait korupsi dari masyarakat yang masuk ke kantor wantimpres. Berdasarkan itulah dia berinisiatif datang dan menanyakan langsung.
"Lebih baik saya datang tanya sendiri bagaimana masalah yg sesungguhnya," sambungnya.