Rayakan kelulusan, pelajar SMK 31 coret-coretan
Mereka saling coret dan mencantumkan tandatangan di seragam putih abu-abu.
Merayakan kelulusan, puluhan siswa-siswi SMK 31 Jakarta Pusat melakukan aksi coret-coretan di lapangan basket, Jalan Borobudur, Menteng. Aksi coretan-coretan tersebut merupakan simbol kebahagiaan mereka setelah belajar selama 3 tahun di bangku SMA.
Pantauan merdeka.com, baik siswa atau siswi terlihat senang. Mereka saling coret dan mencantumkan tandatangan di seragam putih abu-abu.
"Hore lulus," teriak mereka, Selasa (20/5).
Ayu, salah seorang siswi, mengaku melakukan aksi coret-coretan sebagai tanda kebahagiaan. Aksi tersebut sengaja dilakukan di luar sekolah lantaran takut ketahuan guru.
"Kalau sama guru kan enggak boleh," kata siswi berwajah manis dan bergigi behel itu.
Hal senada juga disampain Yaumil. Menurutnya, lebih baik merayakan coret-coretan ketimbang tawuran pelajar.
"Daripada tawuran mending gini lebih asyik," katanya.
Mereka pun berharap dapat melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi favorit dan meraih cita-citanya. "Semoga aja bisa dapet kampus favorit. Amin," harapnya.