Rezeki Tak Pernah Salah, Anak Pedagang di Lampung Dapat Beasiswa jadi Rebutan 9 Kampus Terbaik Luar Negeri
Sejak kecil, pemuda akrab disapa Natan ini memang sudah memiliki mimpi untuk bersekolah di luar negeri.
Perekonomian pas-pasan tidak membuat pemuda ini gentar meraih cita-cita. Berbekal kegigihannya belajar, dia malah mendapatkan beasiswa dari sejumlah kampus mentereng di luar negeri.
Rezeki Tak Pernah Salah, Anak Pedagang di Lampung Dapat Beasiswa jadi Rebutan 9 Kampus Terbaik Luar Negeri
Mimpi yang Terwujud
Kisah remaja asal Lampung Timur menjadi perbincangan publik. Berkat kecerdasannya, dia diterima di sembilan kampus luar negeri melalui beasiswa sebuah badan.
Nama Granata Van Ridho (18). Pendidikan terakhirnya Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia (MAN IC) Lampung Timur.
Sejak kecil, pemuda akrab disapa Natan ini memang sudah memiliki mimpi untuk bersekolah di luar negeri. Perjalanannya menembus pendidikan di luar negeri pun tak mudah, ia harus melewati serangkaian proses hingga akhirnya berbuah manis. Dia mendapat panggilan dari sembilan universitas luar negeri untuk mengenyam pendidikan di sana.
- Semangat Anak Nelayan Muara Angke, Tetap Bersekolah Meski di Tengah Keterbatasan
- Bantu Tukang Kebun Gali Kentang, Anak Sekolah Temukan Patung Mesir Kuno Berusia 4.000 Tahun
- Kisah Pengorbanan Entis, Rela Putus Sekolah demi Merawat Ibu yang Alami Gangguan Jiwa
- Cinta Bersemi di Kampus, Siapa Sangka Anak Kos ini Bakal Jadi Calon Ibu Negara
Sosok Natan
Natan terlahir dengan keluarga yang pas-pasan. Orangtuanya hanya pedagang di salah satu pasar di Lampung.
Dahulu dia sempat minder impiannya sekolah di luar negeri sulit terwujud. Tetapi takdir tak pernah salah alamat.
Dia mendapatkan hadiah luar biasa, beasiswa untuk sembilan kampus di luar negeri.
Kesembilan kampus yang membuka pintu untuk Nata juga ckup mentereng. Berikut daftarnya.
1. Nanyang Technological University, Singapura
2. University of New South Wales, Australia
3. University of British Columbia, Kanada
4. Monash University, Australia
5. University of Melbourne, Australia
6. University of Western Australia, Australia
7. Curtin University, Australia
8. University of Manchester, Inggris
9. Sussex University, Inggris
Dari kesembilan universitas di atas, Natan akhirnya memilih Nanyang Technological University jurusan Environmental Earth System Science sebagai jenjang pendidikan sarjananya.
Deretan Prestasi Natan
Sejak bangku sekolah, Natan menjadi salah satu siswa berprestasi di sekolahnya Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Lampung Selatan.
Dia sangat aktif mengikuti berbagai kegiatan olimpiade sains maupun matematika.
Termasuk ketika digelar Pusat Prestasi Nasional (Puspernas). Natan juga pernah menjuarai Kompetisi Sains Nasional (KSN) yang digelar Kemendikbud di bidang Mata Pelajaran Kebumian dengan memperoleh medali perunggu.
Pada tahun 2022, ia kembali meraih medali perak untuk Olimpiade Sains Nasional (OSN) tingkat nasional Jenjang SMA/MA Bidang Kebumian.
Bekal prestasi itulah, ditambang lagi dukugan keluarga dan teman-teman, Natan mulai percaya diri kemudian mendaftar program Beasiswa Indonesia Maju (BIM) dan berhasil lolos sebagai penerimanya.