Ruang Isolasi Covid-19 Disiapkan di Barak Pengungsian Merapi di Sleman
Kepala BPBD Kabupaten Sleman, Joko Supriyanto menerangkan, bahwa ruang isolasi tidak dibangun di area Balai Desa Glagaharjo yang menjadi barak pengungsian. Joko menuturkan ruang isolasi ini dibangun di salah satu ruang kelas di SD Muhammadiyah Cepit, Glagaharjo.
Barak pengungsian di Glagaharjo, Kecamatan Cangkringan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta, saat ini telah dilengkapi dengan ruang isolasi bagi pengidap Covid-19. Ruang isolasi khusus ini bisa dipakai bagi pengungsi seandainya ada yang berstatus positif Covid-19.
Kepala BPBD Kabupaten Sleman, Joko Supriyanto menerangkan, bahwa ruang isolasi tidak dibangun di area Balai Desa Glagaharjo yang menjadi barak pengungsian. Joko menuturkan ruang isolasi ini dibangun di salah satu ruang kelas di SD Muhammadiyah Cepit, Glagaharjo.
-
Kapan Gunung Merapi meletus? Awan panas guguran itu terjadi pukul 20.26 WIB yang mengarah ke barat daya (Kali Bebeng) arah angin ke timur.
-
Mengapa Sarisa Merapi dibentuk? Melimpahnya buah salak menggerakkan Kelompok Wanita Tani Kemiri Edum untuk mendirikan sebuah UMKM bernama Sarisa Merapi di Dusun Kemiri, Desa Purwobinangun, Kecamatan Pakem.
-
Apa yang dimaksud dengan Sarisa Merapi? “Jadi Sarisa Merapi berasal dari kata ‘sari salak dari lereng Merapi’ dan berdiri sejak 2016 dengan saat ini sudah memiliki 20 jenis olahan salak,” kata Rini kepada Merdeka, beberapa waktu lalu.
-
Kapan Sarisa Merapi didirikan? “Jadi Sarisa Merapi berasal dari kata ‘sari salak dari lereng Merapi’ dan berdiri sejak 2016 dengan saat ini sudah memiliki 20 jenis olahan salak,” kata Rini kepada Merdeka, beberapa waktu lalu.
-
Apa yang terjadi pada bentuk kubah lava Gunung Merapi? Perubahan bentuk kubah lava itu teramati berdasarkan analisis morfologi pada periode 30 Juni-6 Juli 2023 BPPTKG menyebut morfologi kubah lava di sebelah barat daya Gunung Merapi mengalami perubahan.
Joko menuturkan bahwa lokasi SD ini tak jauh dari lokasi barak pengungsian Glagaharjo. Joko menjabarkan bahwa saat ini karena proses pembelajaran dilakukan secara online maka banyak kelas-kelas yang kosong.
"Sebelah selatan barak kan ada SD. Nah, ada banyak ruangan yang kosong. Satu ruang kelas dipakai untuk tempat isolasi (penderita) Covid-19," ujar Joko saat dihubungi.
Joko menerangkan bahwa ruang kelas yang dipakai sebagai ruang isolasi ini bisa berisi empat bilik. Tiap ruangan diberi sekat-sekat.
Joko menjabarkan bahwa dengan adanya ruang isolasi di dekat barak, pengungsi tak perlu harus sampai ke Asrama Haji untuk karantina. Pengungsi, lanjut Joko, akan dikarantina di ruang isolasi yang ada di dekat barak pengungsian itu.
"Nanti pakai ruang kelas itu (ruang isolasi bagi pengungsi). Tidak perlu ke Asrama Haji," urai Joko.
Joko menambahkan jika ruang isolasi tersebut dibuat berdasarkan masukan dari Gubernur DIY, Sri Sultan HB X saat meninjau lokasi barak pengungsian Glagaharjo. Sultan HB X saat itu menyarankan agar ada ruang isolasi di barak pengungsian Glagaharjo agar memudahkan pemantauan dan perawatan pengungsi.
Baca juga:
BNPB Waspadai La Nina Pengaruhi Banjir Lahar Dingin Gunung Merapi
BPPTKG: Selama Sepekan Aktivitas Kegempaan Gunung Merapi Meningkat
Gunung Merapi Siaga, KPU Diminta Mendata Pemilih di Pengungsian
Cegah Penyebaran Covid-19, Pengungsi Gunung Merapi Diberi Nasi Bungkus
Pemkab Magelang Tambah 35 Lokasi Pengungsian Erupsi Gunung Merapi