Sembuh dari Covid-19, Pimpinan KPK Ajak Ikhtiar Pencegahan Lewat 5 M
Wakil Ketua KPK, Nurul Ghufron mengajak masyarakat proporsional terhadap Covid-19.
Wakil Ketua KPK, Nurul Ghufron mengajak masyarakat proporsional terhadap Covid-19. Sebagai ikhtiar pencegahan, semua pihak diminta untuk berupaya dan saling mengingatkan dalam disiplin protokol kesehatan (prokes).
“Protokol kesehatan seperti 5M merupakan ikhtiar kemanusiaan yang tidak memutlakkan kita untuk terhindar dari Covid. Tetapi kita harus sama-sama berikhtiar masing-masing, agar terhindar dari corona. Kita berupaya meningkatkan kekebalan tubuh dengan rajin berolahraga dan berjemur, serta minum vitamin,” ujar Ghufron saat memberikan tausiyah dan kenangan dalam tahlil virtual yang digelar untuk Mohamad Nuril pada Kamis (22/07). Nuril merupakan sahabat karib Ghufron yang selama ini dikenal sebagai advokat senior di Jember.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Kenapa bentuk kapsid virus berbeda-beda? Bentuk kapsid sangat bergantung pada jenis virusnya. Kapsid virus bisa berbentuk bulat, polihedral, heliks, atau bentuk lain yang lebih kompleks. Kapsid tersusun atas banyak kapsomer atau sub-unit protein.
-
Kenapa Covid Pirola mendapat perhatian khusus? Namun, para pemerhati kesehatan dan ahli virus memberi perhatian lebih terhadap subvarian ini lantaran kemampuan Pirola dalam melakukan breakthrough infections lebih tinggi dibandingkan varian lainnya. Ketika sebuah varian atau subvarian virus COVID memiliki kemampuan breakthrough infections yang tinggi maka akan menyebabkan kasus re-infeksi semakin tinggi.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Bagaimana mutasi virus Corona pada pria tersebut terjadi? Selama masa infeksi, dokter berulang kali mengambil sampel dari pria tersebut untuk menganalisis materi genetik virus corona. Mereka menemukan bahwa varian asli Omicron BA1 telah mengalami lebih dari 50 kali mutasi, termasuk beberapa yang memungkinkannya untuk menghindari sistem kekebalan tubuh manusia.
“Kita semua tidak menyangka, beliau pergi secepat ini, dalam usia sekitar 40 tahun. Tetapi Covid ini hanya perantara, semua sudah ditetapkan oleh Allah yang maha berkehendak,” ujar mantan Dekan Fakultas Hukum Universitas Jember (FH Unej) ini.
Ghufron meyakini, pandemi yang belum berakhir merupakan ujian dari Tuhan kepada seluruh umat manusia. Karenanya, masyarakat diminta untuk takut berlebihan atau paranoid, namun juga jangan menganggap enteng bahaya penyebaran Covid-19.
“Kita jangan menyepelekan, tapi juga jangan takut terlalu besar, karena Covid hanyalah makhluk Allah yang dihadirkan dengan banyak hikmahnya,” ujar mantan Ketua Mahasiswa Ahlith-Thariqah Al-Mu'tabarah An-Nahdliyyah (Matan-NU) Jember ini.
Sebagai penyintas Covid-19, Ghufron menyatakan setiap orang yang sempat terpapar virus akan berusaha untuk menyembuhkan diri. “Ada yang berhasil sembuh seperti saya, ada yang tidak. Tetapi yang berhasil sembuh bukan berarti lebih hebat, karena semuanya sudah diatur oleh Tuhan,” tegasnya.
Ghufron terpapar Covid-19 pada pertengahan Juni 2021 lalu. Saat itu, dia merasa demam dan badan panas sehingga berinisiatif memeriksakan diri. Setelah dinyatakan positif Covid-19, Ghuforn memilih isolasi mandiri di rumah, karena hanya memiliki gejala ringan. Setelah sekitar 10 hari isoman, Ghufron dinyatakan sembuh pada awal bulan ini.
Sebagai sahabat, Ghufron mengenal sosok Nuril sebagai advokat yang religius. Interaksi keduanya dimulai saat Ghufron menjadi pengajar Nuril saat menempuh S2 ilmu hukum di Unej.
“Kami selalu berkomunikasi, termasuk ketika saya sowan kepada para kiai, selalu bersama almarhum. Salah satu hal yang masih membekas dalam pikiran saya, saat saya masih aktif sebagai dosen di Unej. Beliau ingin menitipkan anaknya jika kuliah di Fakultas Hukum Unej. Ini akan menjadi kewajiban kami semua untuk menjaganya,” pungkas Ghufron.
Baca juga:
Sempat Menulari 5 Anggota Keluarga, Pimpinan KPK Nurul Ghufron Sembuh Covid-19
Angka Kesembuhan Covid-19 per 22 Juli Ada 36.370 Orang, Tertinggi Selama Pandemi
12.071 Warga DKI yang Terpapar Covid-19 Sembuh Saat Iduladha
Bertambah 51, Total 4.845 Warga di Bangka Sembuh Corona
Kemenkes Sebut Angka Sembuh Pasein Covid-19 Meningkat
Update Pasien Sembuh di Kalimantan Timur per 18 Juli 2021