Temuan Kompolnas: Kapolres Malang Tak Perintahkan Tembak Gas Air Mata
Ia melihat langkah preventif telah disiapkan pihak Kepolisian. Terbukti, adanya 2 unit Baracuda.
Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) turut melakukan investigasi Tragedi Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur. Temuan sementara, Kompolnas tak mendapati adanya instruksi dari Kapolres Malang AKBP Ferli Hidayat untuk menembakkan gas air mata.
Seperti diketahui, suporter di Stadion Kanjuruhan kocar kacir usai petugas menembakkan gas air mata.
-
Kenapa Stadion Teladan Medan ambruk? Meski stadion tersebut hanya memiliki kapasitas resmi 30.000 penonton, tingginya antusiasme masyarakat, terutama anak-anak, menyebabkan kepadatan yang luar biasa. Pengunjung datang dari berbagai daerah, secara berombongan.
-
Kapan Stadion Teladan Medan ambruk? Mengutip liputan6, pada 16 September 1979, Stadion Teladan Medan, Sumatera Utara, dipenuhi oleh sekitar 200.000 pengunjung yang datang untuk menyaksikan konser artis cilik Adi Bing Slamet, Iyut Bing Slamet, dan Ira Maya Sopha.
-
Kenapa rumput Stadion Pakansari diganti? Selain mengganti rumput, sistem drainase pun akan diperbaiki. Sejak beroperasi pada 2016, rumput Stadion Pakansari, belum pernah diganti sama sekali. Meski begitu, stadion berkapasita 30 ribu penonton itu, masih digunakan sebagai home base Persikabo 1973 dalam mengarungi Liga 1.
-
Kapan Stadion Manahan diresmikan? Pembangunannya dimulai pada tahun 1989 dengan menggunakan lahan seluas 170.000 meter persegi serta luas bangunan 33.300 meter persegi. Peresmian stadion itu dilakukan pada 21 Februari 1998.
-
Di mana letak Stadion Kebogiro? Seperti diketahui, Stadion Kebogiro merupakan stadion bertaraf internasional yang berada di Desa Paras, Kecamatan Cepogo, Boyolali.
-
Kenapa stadion ini menjadi kebanggaan warga Garut? Adapun Stadion RAA Adiwijaya merupakan fasilitas olahraga bertaraf Internasional dan jadi kebanggaan warga di Kabupaten Garut.
"Kemudian juga tidak ada perintah dari Kapolres untuk melakukan penguraian massa dengan tindakan represif. Yaitu dengan peluru gas air mata. Tidak ada. Itu disampaikan saat apel lima jam sebelumnya (pertandingan)," kata Komisioner Kompolnas, Albertus Wahyurudhanto kepada wartawan, Selasa (4/10).
Pun, terkait terkuncinya pintu keluar Stadion Kanjuruhan.
"Konfirmasi kepada kapolres bahwa tidak ada perintah untuk menutup pintu. Sehingga harapannya memang 15 menit dibuka tapi tidak diketahui mengapa ada pintu terkunci," katanya.
Ia melihat langkah preventif telah disiapkan pihak Kepolisian. Terbukti, adanya 2 unit Baracuda.
"Jadi baracuda yang biasanya untuk pengamanan ini disiapkan dua untuk membawa pemain sehingga desainnya perancangan nya begitu pertandingan selesai pemain dimasukan ke baracuda untuk langsung dibawa keluar demi pengamanan," sebutnya.
"Ini pertimbangannya adalah pengamanan memang itu tidak lazim dalam pertandingan sepak bola di seluruh dunia. Tidak lazim karena yang namanya pemain selalu harus menggunakan bus miliknya," tambahnya.
Bahkan bukan cuman suporter, saat itu kondisi pintu terkunci juga berimbas pada mobil baracuda yang akan mengevakuasi para pemain untuk keluar pun tertahan di dalam stadion.
"Dua hal ini yg saya kira perlu dipahami sekarang yang sedang diteliti dimana kemudian ada gas air mata yang menurut beberapa informasi itu yang menjadi pemicu kemudian orang berebutan untuk keluar pintu stadion Kanjuruhan. Itu yang menjadi temuan kami," terangnya.
Baca juga:
Daftar 10 Anggota Polisi yang Dicopot Buntut Tragedi Kanjuruhan
Jokowi Beri Langsung Santunan Rp50 Juta untuk Keluarga Korban Meninggal Kanjuruhan
Instruksi Jokowi ke TGIPF Kanjuruhan: Hasil Investigasi Diungkap Kurang dari Sebulan
Unggah Cuitan Tak Pantas Terkait Tragedi Kanjuruhan, Anggota Polsek Srandakan Ditahan
Kesaksian Pemain Persebaya Terkepung Kericuhan di Stadion Kanjuruhan
Kekurangan Oksigen jadi Penyebab 2 Polisi Meninggal Dunia saat Kerusuhan Kanjuruhan
Pakar Unpad Sebut Tragedi Kanjuruhan Sebagai 'Crowd Behavior', Begini Penjelasannya