Terduga teroris yang ditembak mati di Depok pernah latihan militer dengan Bahrumsyah
Densus 88 Antiteror Polri menembak mati dua terduga teroris di kawasan Depok, Jawa Barat. Keduanya ternyata pernah mengikuti pelatihan militer bersama Komandan ISIS untuk wilayah Asia Tenggara asal Indonesia, Bahrumsyah.
Densus 88 Antiteror Polri menembak mati dua terduga teroris di kawasan Depok, Jawa Barat. Keduanya ternyata pernah mengikuti pelatihan militer bersama Komandan ISIS untuk wilayah Asia Tenggara asal Indonesia, Bahrumsyah.
"Mengikuti pelatihan semi militer di Gunung Gede 2014 bersama Bahrumsyah," kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Mohammad Iqbal dalam keterangannya, Sabtu (23/6).
-
Dimana serangan teroris terjadi? Serangan tersebut terjadi di gedung teater Crocus City Hall yang berlokasi di Krasnogorsk, sebuah kota yang terletak di barat ibu kota Rusia, Moskow.
-
Bagaimana cara mencegah tindakan terorisme? Cara mencegah terorisme yang pertama adalah memperkenalkan ilmu pengetahuan dengan baik dan benar. Pengetahuan tentang ilmu yang baik dan benar ini harus ditekankan kepada siapa saja, terutama generasi muda.
-
Di mana kejadian teror suara ketuk pintu ini terjadi? Belum lama ini, sebuah kejadian yang tak biasa terjadi di Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang, Banten.
-
Apa yang dirayakan di Hari Peringatan dan Penghargaan Korban Terorisme? Tujuan diadakannya peringatan ini untuk menghormati serta mendukung para korban terorisme serta melindungi hak asasi manusia.
-
Bagaimana peran Ditjen Polpum Kemendagri dalam menangani radikalisme dan terorisme? Ketua Tim Kerjasama Intelijen Timotius dalam laporannya mengatakan, Ditjen Polpum terus berperan aktif mendukung upaya penanganan radikalisme dan terorisme. Hal ini dilakukan sejalan dengan Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 7 Tahun 2021 tentang Rencana Aksi Nasional Pencegahan dan Penanggulangan Ekstremisme Berbasis Kekerasan yang Mengarah pada Terorisme Tahun 2020-2024.
-
Bagaimana cara BNPT membantu para penyintas terorisme agar tetap berdaya? Selain itu, BNPT juga sering mengadakan agenda gathering yang ditujukan untuk menumbuhkan semangat hidup dan mengembalikan kepercayaan diri bagi para korban terorisme agar tetap berdaya.
Terduga teroris berinisal AS (29) dan AZW alias MRS (31) itu dibekuk hari ini di Jalan Tole Iskandar, Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat. Petugas menyita sebilah pisau komando dan sepucuk pistol FN lengkap dengan magazen dan peluru 9 MM sebanyak 10 butir.
Dalam proses penyergapan, terduga teroris mencoba melakukan perlawanan. Mereka menyerang dan mengancam nyawa petugas sehingga dilakukan tindakan tegas mengakibatkan keduanya meninggal dunia.
"Penangkapan dilakukan pada saat keduanya berboncengan sepeda motor, sedang melakukan perjalanan," jelas Iqbal.
Bahrumsyah sendiri tewas pada Senin 13 Maret 2017. Dia diyakini meninggal dalam serangan bunuh diri gagal yang rencananya menyerang tentara Suriah.
Bahrumsyah tewas usai mobil bermuatan bahan peledak yang dia kemudikan menuju unit Angkatan Darat Arab Suriah di Palmyra meledak sebelum waktunya.
Reporter: Nanda Perdana Putra
Baca juga:
Terduga teroris di Depok rencanakan amaliyah saat Pilkada Jabar
Tembakan penangkapan terduga teroris di Depok bikin warga terkejut
Terduga teroris di Pamanukan berencana melancarkan teror saat Pilkada Serentak
Terduga teroris di Pamanukan merupakan anggota jaringan JAD
Melawan saat ditangkap, terduga teroris di Pamanukan ditembak mati Densus 88
Terduga teroris bawa ransel isi bom diamankan di Pamanukan