Terungkap hendak selundupkan sabu ke lapas, sipir Nusakambangan dipecat
Kapolres Cilacap, AKBP Djoko Julianto, mengatakan sabu-sabu yang hendak diselundupkan oleh Suyatmoko ke dalam lapas merupakan pesanan napi dari Jakarta. Sabu-sabu juga berasal dari Jakarta.
Dua tahun menjelang pensiun, Suyatmoko, (55) justru dipecat sebagai ASN di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Nusakambangan. Dia diketahui terlibat dalam peredaran sabu-sabu ke dalam lapas.
Kediamannya di Desa Kuripan Kidul, Kecamatan Kesugihan digeledah pada Senin (11/6) kemarin. Petugas Kepolisian berhasil menemukan 1 klip sabu-sabu dengan berat 25 gram di dalam kamar Suyatmoko.
-
Di mana penangkapan kelima tersangka kasus narkoba terjadi? Dia mengatakan rute patroli di Sunggal, yakni Jalan KM 19,5 Kampung Lalang , Jalan PDAM Tirtanadi, Jalan Sunggal dan Jalan Lembah Berkah, Lingkungan 11, Medan.
-
Siapa saja yang ditangkap dalam kasus narkoba ini? Polisi mengatakan, penangkapan ini dilakukan polisi karena adanya laporan dari masyarakat terhadap pihaknya. Polisi telah menangkap Aktor senior Epy Kusnandar (EK) atau yang akrab disapa Kang Mus dalam sinetron ‘Preman Pensiun’. Penangkapan ini dilakukan diduga terkait penyalahgunaan narkotika. Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Panjiyoga mengatakan, tak hanya menangkap Kang Mus. Polisi juga menangkap satu orang lainnya yakni Yogi Gamblez (YG) yang bermain di film 'Serigala Terakhir'.
-
Bagaimana polisi menangani kasus narkoba di Makassar? Doli mengaku, menjelang tahun baru 2024 pihaknya telah melakukan pemetaan terhadap lokasi atau titik rawan peredaran narkotika di Makassar."Tentunya kita sudah mulai melaksanakan operasi dan gencar-gencar kita gelar razia di tempat-tempat yang sudah kita mapping di Makassar raya, dan di tempat hiburan juga kita gelar jelang tahun baru," terang Doli.
-
Di mana kemacetan parah di Jakarta sering terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Mengapa Pemprov Jateng mendorong kolaborasi dalam pemberantasan narkoba? Pemerintah Provinsi (Pemprov)Jawa Tengah mendorong kepada semua pihak, untuk bersinergi dan berkolaborasi dalam memberantas narkoba di wilayahnya. Sebab, kasus kejahatan narkoba di Jawa Tengah butuh perhatian khusus.
Kepala Lapas Batu sekaligus Koordinator Kepala Lapas se-Nusakambangan dan Cilacap, Eka Hendra Putra, menegaskan Suyatmoko yang menjadi sipir di Lapas Kembangkuning langsung dipecat. Pemecatan tersebut ia katakan sebagai sikap tegas dan komitmen memerangi peredaran narkoba.
"Penangkapan dan pemecatan sipir ini menegaskan bahwa kami serius memerangi peredaran narkoba. Perintahnya tadi pagi dari Pak Menteri dan Dirjen langsung dipecat," kata Hendra, Rabu (13/6) di Mapolres Cilacap.
Ia mengatakan, selama ini tak ada kejanggalan perilaku yang ditunjukkan oleh Suyatmoko. Kesehariannya di lapas biasa saja, melakukan tugas juga seperti biasa. Tak ada yang mencurigakan.
"Tidak ada sikap yang aneh," katanya.
Merespons pengungkapan kasus keterlibatan kurir dalam peredaran narkoba dalam lapas, Indra mengatakan telah mengupayakan penyekatan ke dalam. Maksudnya, ada pemeriksaan ketat di dalam lapas.
"Kita juga akan terapkan body sensor dalam waktu dekat untuk pengamanan ekstra di lapas," ujarnya.
Kapolres Cilacap, AKBP Djoko Julianto, mengatakan sabu-sabu yang hendak diselundupkan oleh Suyatmoko ke dalam lapas merupakan pesanan napi dari Jakarta. Sabu-sabu juga berasal dari Jakarta.
"Kasus kita kembangkan dari paket yang biasa diterima pelaku. Paket menggunakan bungkus makanan untuk mengelabui," kata Djoko.
Baca juga:
Bukan suami Dina Lorenza, tetapi iparnya yang ditangkap karena narkoba dan senpi
Selain senjata api, polisi temukan diduga narkoba milik ipar Dina Lorenza
BNN Bali bongkar jaringan narkoba asal Medan, dikendalikan napi Kerobokan
Dukungan para seleb agar Tio Pakusadewo direhabilitasi
Sabu 10 kg disembunyikan dalam tabung sound system
PNS Kota Bandung ditangkap karena sabu
Penyelundupan paket sabu dalam sepatu digagalkan di Bandara Sultan Hasanuddin