Yusuf Mansyur: Kami Imbau Tak Datang ke Rumah Syekh Ali Jaber, Cukup Salat Gaib
Tidak usah ke rumah duka, tidak usah ke pemakaman, langsung salat gaib di masjid dan musala masing-masing dan kita ngaji dan doa di tempat masing-masing.
Dai kondang Syekh Moh Ali Jaber meninggal dunia di Rumah Sakit Yarsi Cempaka Putih, Jakarta Pusat. Ia dikabarkan meninggal pada pukul 08.30 Wib.
Ustaz Yusuf Mansyur mengatakan, nantinya jenazah Syekh Ali Jaber akan dimakamkan di Pondok Pesantren Darul Quran, Ketapang dan lebih dulu dibawa ke kediamannya.
-
Kapan Gege meninggal? Joe atau Juhana Sutisna dari P Project mengalami duka atas meninggalnya putra kesayangannya, Edge Thariq alias Gege, pada pertengahan Mei 2024.
-
Kapan Awaloedin Djamin meninggal? Awaloedin Djamin meninggal dunia pada usia 91 tahun, tepatnya pada Kamis, 31 Januari 2019 pukul 14.55 WIB.
-
Kapan Atang Sendjaja meninggal? Pada 29 Juli di tahun itu menjadi hari duka bagi AURI.
-
Kapan Harun Kabir meninggal? Tanggal 13 November 1947, jadi hari terakhir Harun Kabir dalam menentang kekuasaan Belanda yang kembali datang ke Indonesia.
-
Kapan Ridwan Kamil mencoblos? Hal itu ia sampaikan usai mencoblos surar suara di TPS 45, Jalan Gunung Kencana, Ciumbuleuit, Kota Bandung, Rabu (14/2).
-
Kapan Adam Malik Batubara meninggal? Setelah mengabdikan diri untuk bangsa Indonesia, Adam Malik mengembuskan napas terakhirnya di Bandung pada 5 September 1984 karena sakit kanker hati.
"Terima kasih Pak Kapolres dan Pak Dandim, makasih buat seluruh pimpinan Rumah Sakit Yarsi, makasih buat seluruh kawan-kawan dakwah Yayasan Syekh Ali Jaber, insya Allah kita mengantar Syekh Ali Jaber ke rumah duka dan pemakaman di Pesantren Darul Quran, Ketapang," kata Yusuf Mansyur di Jakarta, Kamis (14/1).
Selain itu, ia mengimbau kepada masyarakat agar tidak datang ke rumah almarhum Syekh Ali Jaber. Tapi, cukup melakukan Salat gaib di masjid masing-masing saja.
"Tapi mohon, kami mengimbau tidak usah ke rumah duka ya Pak Kapolres, Pak Dandim ya bu. Tidak usah ke rumah duka, tidak usah ke pemakaman, langsung salat gaib di masjid dan musala masing-masing dan kita ngaji dan doa di tempat masing-masing," ujarnya.
"Mudah-mudahan amal sholeh di terima Allah SWT. Mari kita sama-sama doa, semoga Syekh Ali Jaber insya Allah husnul khotimah," tutupnya.
Dai kondang kelahiran Madinah ini sebelum meninggal dirawat di Rumah Sakit Yarsi, Cempaka Putih, Jakarta.
Hasil pemeriksaan, Syekh Ali Jaber meninggal dalam kondisi negatif Covid-19. Meskipun sebelumnya, Syekh Ali Jaber sempat menjalani perawatan setelah dinyatakan positif Covid-19.
"Telah Wafat Guru kita, SYEKH ALI JABER (Ali Saleh Mohammed Ali Jaber). Di RS Yarsi Hari ini, 14 Januari 2021 1 Jumadil Akhir 1442 H. Jam 08.30 WIB dalam keadaan Negatif Covid," tulis Ketua Yayasan Syekh Ali Jaber, Habib Abdurrahman Al-Habsyi lewat akun instagram @yayasan.syekhalijaber dikutip merdeka.com, Kamis (14/1).
Abdurrahman meminta masyarakat mendoakan almarhum. "Kita ikhlaskan kepulangan beliau kepada Rabbnya. Mohon dimaafkan segala kesalahan beliau. Semoga diterima segala amal shaleh beliau."
Baca juga:
Ucap Belasungkawa, Ridwan Kamil Sebut Syekh Ali Jaber Beri Inspirasi Besar bagi Jabar
Virgoun Kenang Mendiang Syekh Ali Jaber: Terima Kasih Telah Menuntunku Bersyahadat
PDIP: Dakwah Syekh Ali Jaber Sejuk dan Mencerahkan
Polisi Antisipasi Kerumunan di Rumah Duka Syekh Ali Jaber
Doa Teuku Wisnu atas Kepergian Syekh Ali Jaber, Sebut Sebagai Sosok Guru