Anies Jawab Gibran jadi Cawapres: Belum Ada Tawaran Pada Siapapun
Respons Anies saat ditanya soal Gibran menunggu tawaran darinya untuk jadi cawapres.
Anies menegaskan, bahwa sampai saat ini dirinya belum menawarkan kepada siapapun termasuk Gibran
Anies Jawab Gibran jadi Cawapres: Belum Ada Tawaran Pada Siapapun
Bacapres Koalisi Perubahan untuk Perbaikan (KPP) Anies Baswedan, merespon pernyataan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka yang mengaku tengah menunggu Anies ditawari menjadi cawapresnya. Anies menegaskan, bahwa sampai saat ini dirinya belum menawarkan kepada siapapun termasuk Gibran untuk menjadi pasangannya di Pilpres 2024.
- Respons Ganjar soal Hakim MK Langgar Etik Saat Putuskan Gugatan Syarat Capres-Cawapres
- Respons Puan Maharani Soal Kader PDIP Jadi Tersangka Pemalsuan Dokumen Izin Tambang
- NasDem Respons Kabar Deklarasi Cawapres Anies: 18 Agustus Baru Rapat
- PKS Respons Kabar Anies Baswedan Bakal Deklarasi Cawapres pada 18 Agustus 2023
"Sejauh ini kita lagi berporoses aja ya jadi belum ada tawaran pada siapapun, tawaran ya," kata Anies, saat diwawancarai di Kawasan Jakarta Timur, Sabtu (19/8).
Kendati demikian, dia mengaku jika dirinya sudah mengantongi satu nama yang akan menjadi cawapresnya.
"Udah, udahlah (nama cawapre)" tegas Anies.
Anies pun menyampaikan, dirinya akan mengumumkan sosok cawapresnya di waktu yang tepat.
"Nanti begitu waktunya ada diumumkan," imbuh Anies.
"Ya tinggal nunggu ada penawaran cawapres Pak Anies," kata Gibran .
Sementara, Juru bicara Anies Baswedan, Angga Putra Fidrian, menilai Anies dan Gibran akan jadi pasangan yang cocok. "Saya rasa Mas Gibran cocok juga dengan Pak Anies," kata Angga dalam keterangannya, Jumat (18/8).