Fadli Zon ingin Hasto bongkar lobi politik Samad di DPR
"KPK secara institusi itu bagus, jadi harus diisi oleh malaikat, kalau bukan malaikat yah susah," kata Fadli Zon.
Komisi III DPR sudah mengirimkan surat panggilan ke Pelaksana Tugas (Plt) Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto untuk membicarakan lobi politik pimpinan KPK Abraham Samad saat masa Pilpres 2014 lalu.
Wakil ketua DPR Fadli Zon mengatakan, pemanggilan Hasto untuk menggali fakta-fakta yang ada terkait keterlibatan Abraham Samad. Menurut Fadli, pimpinan KPK sudah melanggar etika bila terlibat politik.
"Kalau secara etika tidak benar dong. Jadi ini harus dibuktikan apakah ada keterlibatan atau tidak. Ini bisa dikatakan abuse of power karena KPK adalah lembaga yang institusinya cukup kuat secara undang-undang," kata Fadli di Gedung DPR RI, Rabu (4/2).
Fadli mengatakan, Komisi III akan serius mengawasi permasalahan ini. Dia pun berharap Hasto bisa memenuhi panggilan DPR.
"Kita akan mengawasi ini. KPK secara institusi itu bagus, jadi harus diisi oleh malaikat, kalau bukan malaikat yah susah," imbuhnya.
Plt Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, akan menghadiri Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) bersama Komisi III, pukul 14.00 WIB. Anggota dewan ingin menggali lebih jauh kebenaran pertemuan Ketua KPK Abraham Samad dengan sejumlah elite PDIP yang terjadi sebelum pilpres 2014.
Baca juga:
Ikut bertemu Samad, Tjahjo sebut pembicaraan hanya omong kosong
Nasib Abraham Samad di ujung tanduk?
Diperiksa 4 jam soal kasus Samad, Hasto diberondong 23 pertanyaan
Hasto ngacir ketika ditantang bongkar manuver politik Budi Gunawan
Sindir Samad, Hasto minta maaf tak pakai masker diperiksa Bareskrim
Samad dan BG sama-sama dipolisikan, Polri minta jangan dibenturkan
Besok, Komisi III panggil Hasto terkait tudingan manuver Samad
-
Dimana rumah kader PDIP di Jatim yang digeledah KPK? Rumah yang digeledah itu diketahui berada jalan Halim perdana Kusuma Bangkalan, Madura, Jawa Timur.
-
Kenapa kondisi rumah kakek Samudi memprihatinkan? Kondisi tempat tinggalnya sangat memprihatinkan sehingga membutuhkan uluran tangan.Terlihat kondisi bangunan yang sangat tidak layak. Dinding dan penyangga rumah hanya terbuat dari anyaman bambu dan kayu.Atapnya terbuat dari daun kering yang dilapisi terpal untuk melindunginya dari guyuran hujan maupun sengatan matahari.
-
Siapa kader PDIP yang rumahnya digeledah KPK? Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah rumah seorang anggota DPRD Jawa Timur bernama Mahfud dari Fraksi PDIP.
-
Kenapa KPK menggeledah rumah kader PDIP di Jatim? Penggeledahan itu disebut terkait dengan kasus dugaan korupsi dana hibah pokok pikiran (Pokir) Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Pemprov Jatim). Kasus ini sendiri merupakan pengembangan dari perkara suap yang menjerat mantan Wakil Ketua DPRD Jatim, Sahat Tua Simanjuntak.
-
Apa yang disita KPK dari rumah kader PDIP di Jatim? Dia melanjutkan, di rumah Mahfud yang berada di perumahan Halim Perdana Kusuma telah disita dua handphone dan uang tunai pecahan Rp 20 ribu senilai Rp 300 juta rupiah
-
Siapa Pak Sadimin? Di Desa Gempol hiduplah seorang saksi sejarah yang diperkirakan sudah berusia 105 tahun bernama Pak Sadimin.