Loyalitas Pendukung Jadi Penyebab Elektabilitas Prabowo Bertengger di Puncak
Direktur Eksekutif LSI, Djayadi Hanan mengungkap dua faktor yang membuat elektabilitas Prabowo berada di puncak.
Prabowo mengungguli capres PDIP Ganjar Pranowo dan capres Koalisi Perubahan Anies Baswedan dalam survei LSI terbaru.
Dua Faktor yang Membuat Elektabilitas Prabowo Bertengger di Puncak
Elektabilitas Prabowo sebagai calon presiden (capres) berada di puncak. Prabowo mengungguli capres PDIP Ganjar Pranowo dan capres Koalisi Perubahan Anies Baswedan.
Hal ini berdasarkan hasil survei Lembaga Survei Indonesia (LSI). Direktur Eksekutif LSI, Djayadi Hanan mengungkap dua faktor yang membuat elektabilitas Prabowo berada di puncak.
Pertama, masih banyak pendukung Prabowo yang memilih setia dan bertahan di gerbong Koalisi Indonesia Maju (KIM).
Loyalitas itu terlihat dari besarnya pemilih PKB yang tetap bertahan di KIM. Meskipun, PKB telah hengkang dari KIM.
"Keunggulan Prabowo bisa dijelaskan karena pertama, pemilih Anies yang mengajak Muhaimin dan PKB itu belum beranjak dari kubu Prabowo. Artinya belum ada efek perubahan terkait pindahnya PKB ke Anies,"
kata Djayadi, Senin (9/10).
merdeka.com
Kedua, Partai Demokrat yang baru gabung KIM mampu mengamankan basis pemilihnya untuk ikut serta mendukung Prabowo di Pilpres 2024.
Djayadi menyebut, Demokrat berhasil mengarahkan pemilihnya sebesar 70% lebih di hasil survei LSI terbaru yakni 18-20 September 2023. Dia mengatakan, Demokrat membuktikan konsistensinya dalam mendukung Prabowo.
"Selain itu, banyak juga pemilih Demokrat yang sudah pindah ke Prabowo pada survei kali ini, pemilih Demokrat yang mendukung Prabowo sudah mencapai 70%,"
ujar Djayadi.
merdeka.com
Djayadi mengatakan, faktor itulah yang membuat Prabowo unggul cukup signifikan di survei LSI terbaru. Bahkan, menurut Djayadi, Prabowo cenderung semakin meningkat dibanding hasil survei LSI di bulan Agustus 2023 kemarin.
Dalam hasil survei LSI periode 18-20 September 2023, Prabowo unggul cukup signifikan dengan selisih 4% dengan Ganjar Pranowo, dan 12% dengan Anies Baswedan. Sebanyak 34,0% responden menyatakan akan mendukung Prabowo di Pilpres 2024 nanti.
Kemudian, di posisi kedua ada Ganjar yang mendapat dukungan sebesar 30,4%. Sedangkan Anies masih berada di posisi ketiga dengan 22,0%.
Survei LSI ini melibatkan 1.206 responden. Pemilihan sampel dilakukan melalui metode random digit dialing (RDD) dengan margin of error mencapai +/- 2,9% pada tingkat kepercayaan 95%.