MKD sebut tak ada penyalahgunaan anggaran Setya dkk bertemu Trump
MDK langsung menemui Sekjen DPR untuk konfirmasi pertemuan Setya cs dengan Trump.
Akibat ketidakhadiran Sekjen DPR Winantuningtyastiti atas panggilan Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) pada Rabu (16/9) kemarin, akhirnya pihak MKD menyambangi langsung kantor Sekjen DPR. Kedatangannya itu guna meminta keterangan terkait dugaan pelanggaran kode etik Ketua DPR Setya Novanto dan Wakil Ketua DPR Fadli Zon terkait pertemuan dengan bakal calon Presiden Amerika Serikat Donald Trump.
"Kita tadi konfirmasi seputar acara di sana (Amerika Serikat)," ujar Ketua Tim Penyelidik MKD Surahman Hidayat, di DPR RI Senayan, Kamis (17/9).
-
Kapan Prabowo tiba di Kantor DPP Partai Golkar? Prabowo tiba sekitar pukul 17.00 WIB dengan mengenakan pakaian berwarna hitam dan celana berwarna hitam.
-
Bagaimana TKN Prabowo-Gibran menanggapi putusan DKPP? Meski begitu, dia menyampaikan TKN Prabowo-Gibran menghormati keputusan DKPP. Namun, kata dia keputusan tersebut tidak bersifat final.
-
Siapa yang menyambut kedatangan Prabowo di Kantor DPP Partai Golkar? Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto hingga Sekjen Partai Golkar Lodewijk Freidrich Paulus menyambut langsung kedatangan Prabowo.
-
Apa yang dikerjakan oleh Kepolisian Republik Indonesia (Polri) di bawah kepemimpinan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang mendapat pujian dari Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni? “Sebagai mitra kerja kepolisian, Komisi III bangga sekali dengan kinerja Polri di bawah kepemimpinan Pak Kapolri Listyo Sigit. Polri tak hanya menjadi lebih humanis, tapi juga jadi jauh lebih inklusif. Kita bisa sebut semuanya, mulai dari kesetaraan gender, kesetaraan akses masuk tanpa pungli, dan kini pemberian kesempatan bagi penyandang disabilitas untuk mengabdi. Terobosan yang luar biasa,” ujar Sahroni dalam keterangannya, Selasa (27/2).
-
Apa yang diputuskan DKPP terkait Ketua KPU Hasyim Asy'ari dan jajarannya? Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran menanggapi soal putusan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) yang menyatakan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Hasyim Asy'ari dan jajaran melanggar kode etik terkait penerimaan pendaftaran Gibran Rakabuming sebagai cawapres.
-
Apa yang dibahas dalam rapat pimpinan sementara DPRD Provinsi DKI Jakarta? "Pembahasan dan penetapan usulan nama Calon Penjabat Gubernur DKI Jakarta dari masing-masing Partai Politik DPRD Provinsi DKI Jakarta," demikian informasi tersebut.
Surahman menyebutkan sejumlah hal yang dikonfirmasi kepada pihak Setjen, antara lain mengenai anggaran perjalanan dinas ke Amerika Serikat tersebut. Dirinya mengaku, setelah dikonfimasi ke Setjen, pihaknya memastikan tidak ada penyalahgunaan anggaran yang terjadi dalam perjalanan tersebut.
"Intinya kan tidak ada yang di luar program dan dukungan pendanaan. Normatifnya itu semua di-back up dengan dana negara," ujar Surahman.
Surahman juga berharap, agar media dan publik tak terlalu membesar-besarkan mengenai kunjungan pihak MKD ke ruang Setjen ini. Hal itu karena sesuatu yang biasa dilakukan setiap lembaga, saat ada hal-hal yang harus dikomunikasikan antar mereka.
"Kalau statusnya sebagai saksi, dipanggil ke sini (ke ruang sidang MKD). Tapi ini kan sebagai sumber informasi," ujarnya berdalih.
Baca juga:
Sekjen DPR mangkir, MKD simpulkan kasus Novanto tanpa klarifikasi
Fahri Hamzah: Tak ada tradisinya MKD memanggil sekjen DPR
Politikus PDIP sebut MKD bisa minta polisi panggil paksa Sekjen DPR
Ketua DPR soal Trump: Tanyanya itu, sudah selesai itu!
Aneka pembelaan Fadli Zon, mulai dari nombok sampai sindir Jokowi