Pasangan AMIN Pasang Target Raup 60 Persen Suara di Sumsel, Ini Pesan Cak Imin kepada Kader PKB
Cak Imin bertemu kader PKB se-Sumsel di Asrama Haji Palembang. Ribuan simpatisan menyambut kedatangannya hingga seisi gedung penuh sesak.
Bakal Calon Wakil Presiden (Bacawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin melaksanakan rangkaian kegiatan di Palembang. Sambutan antusias dari para pendukung membuatnya optimistis pasangan Anies-Cak Imin (AMIN) dapat mendulang 60 persen suara pemilih di Sumatera Selatan.
Pasangan AMIN Pasang Target Raup 60 Persen Suara di Sumsel, Ini Pesan Cak Imin kepada Kader PKB
Dia bertemu kader PKB se-Sumsel di Asrama Haji Palembang. Ribuan simpatisan menyambut kedatangannya hingga seisi gedung penuh sesak.
Cak Imin menyebut potensi menang besar diraih AMIN di Sumsel sangat besar. Ia bahkan memasang target kemenangan minimal 60 persen di provinsi itu.
"Potensi menang besar di Sumsel, minimal 60 persen. Optimis sekali untuk di Sumsel," ungkap Cak Imin.
Untuk meraih kemenangan itu, Cak Imin menyebut ada tiga upaya yang mesti dilakukan. Yakni penguatan struktur soliditas jaringan, organisasi, kader, dan caleg. Kemudian, solidaritas jaringan kultural yakni kiai-kiai, ulama, tetua adat, dan tokoh masyarakat diminta juga bergerak.
"Dan terakhir bagaimana agar kaum muda yang menjadi potensi pemilih terbesar bisa bergerak secara mandiri swadaya untuk menjadi bagian relawan-relawan kemenangan AMIN," kata Cak Imin.
Cak Imin mengatakan, pasangan AMIN sudah melakukan pendekatan kepada masyarakat melalui program-program yang berpihak ke rakyat. Kader dan relawan diminta ekstra keras untuk berkoordinasi dan melakukan berbagai upaya hal-hal baik dan program kerja.
"Sumsel ini kegairahannya luar biasa, baik kader PKB maupun partai-partai pendukung koalisi perubahan," kata Cak Imin.
Cak Imin mengungkapkan, dinamika politik yang sudah dihadapi oleh dirinya dan PKB sangat berjalan cepat. Diakui Muhaimin, selama satu tahun belakang dirinya masuk pada Koalisi Indonesia Maju.
"PKB mengambil jalan baru melalui Koalisi Perubahan karena ada dinamika yang berjalan secara cepat. Tetapi masa lalu adalah masa lalu. Ibarat aliran air, saya dan PKB dan kita semua adalah aliran air politik yang mengalir deras dari mata air utama."
Cak Imin.
"Saya dan Mas Anies adalah pejuang keadaan yang lebih baik. Anies dari dunia akademik dan saya di organisasi, jemaah, dan politik. Kami berkomitmen untuk menjadikan Indonesia maju dan rakyatnya sejahtera. Dan menurut saya, Koalisi Perubahan adalah koalisi yang sangat tepat. Basisnya apa yang menjadi denyut nadi yang dirasakan masyarakat," tutupnya.