PDIP sebut Gus Ipul-Puti wujud terima kasih ke KH Hasyim Asy'ari & Bung Karno
Jadi, lanjut Basarah, dengan ditugaskannya Gus Ipul dan Puti sebagai cicit dan cucu kedua pendiri bangsa tersebut, bagi Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri, Jawa Timur adalah daerah yang sangat penting untuk mendapatkan perhatian khusus.
Dengan 'menjodohkan' Saifullah Yusuf (Gus Ipul) dengan Puti Guntur Soekarno di Pilgub Jawa Timur 2018, Partai Demokrasi Indoensia Perjuangan (PDIP) menilai ini sebagai bentuk terima kasih masyarakat kepada dua tokoh pendiri bangsa, KH Hasyim Asy'ari dan Soekarno.
Penilaian ini diucapkan Wakil Sekjen DPP PDIP, Ahmad Basarah saat akan mengantar pasangan Gus Ipul-Puti mendaftar ke KPU (Komisi Pemilihan Umum) Jawa Timur, di Jalan Tenggilis, Surabaya, Rabu (10/1) malam.
-
Apa yang akan dilakukan Khofifah di Pilgub Jatim? Ketua Tim Kampanye Daerah Jawa Timur Prabowo-Gibran, Khofifah Indar Parawansa menyatakan akan kembali mengikuti kontestasi pemilihan gubernur (pilgub) Jawa Timur 2024.
-
Siapa saja yang mendukung Khofifah di Pilgub Jatim? PAN, Gerindra, Golkar, dan Demokrat menyatakan kesiapannya untuk mendukung Khofifah di Pilgub Jatim.
-
Kapan Khofifah memutuskan untuk ikut Pilgub Jatim? Ketua Tim Kampanye Daerah Jawa Timur Prabowo-Gibran, Khofifah Indar Parawansa menyatakan akan kembali mengikuti kontestasi pemilihan gubernur (pilgub) Jawa Timur 2024.
-
Apa yang dikatakan Habiburokhman tentang hubungan Jokowi dan PDIP? Habiburokhman menyebut, sejumlah orang yang kalah pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 sudah move on, usai pesta demokrasi tersebut dianggap berakhir. "Mungkin dari 100 persen sudah 60 persen orang move on. Kemudian juga tahapan kedua hari ke hari misalnya adanya statement dukungan, statement selamat dari kepala-kepala negara penting di dunia itu mungkin membuat sekitar 80 persen orang move on. Terakhir penetapan KPU kemarin mungkin sudah 95 persen orang move on," jelasnya.
-
Kenapa Syahrul Yasin Limpo disangkakan TPPU? Dalam perkara ini, SYL juga telah ditetapkan menjadi tersangka TPPU lantaran diduga menikmati hasil uang haram yang didapat SYL dari 'malak' ke bawahannya di Kementerian Pertanian (Kementan)."Ya sangat sangat dimungkinkan ketika terpenuhi unsur kesengajaan. Turut menikmati dari hasil kejahatan yang itu nanti terbukti terlebih dahulu kejahatan korupsinya," ungkap Kabag Pemberitaan KPK, Ali Fikri di Gedung Merah Putih KPK, Kamis (2/5).
-
Bagaimana hubungan Jokowi dan PDIP merenggang? Diketahui, hubungan Jokowi dengan partai Pimpinan Megawati Soekarnoputri itu merenggang saat keduanya beda pilihan dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
"Seperti yang saudara-saudara ketahui, kombinasi antara Gus Ipul dan Mbak Puti adalah, seakan akan mengingatkan kita akan sejarah terbentuknya Negara Republik Indonesia yang kita cintai bersama ini," katanya di kantor DPD PDIP Jawa Timur, Jalan Kendangsari Industri, Surabaya.
Gus Ipul, lanjutnya, adalah cicitnya pendiri Nahdlatul Ulama (NU), pendiri Negara Indoensia, KH Hasyim Asy'ari. "Mbak Puti adalah cucu pertama Bung Karno, proklamator pendiri Negara Indoensia yang kita cintai," tegasnya.
Jadi, lanjut Basarah, dengan ditugaskannya Gus Ipul dan Puti sebagai cicit dan cucu kedua pendiri bangsa tersebut, bagi Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri, Jawa Timur adalah daerah yang sangat penting untuk mendapatkan perhatian khusus.
Maka, dia menambahkan, "Anggap saja ini (pasangan Gus Ipul-Puti) cara masyarakat Jawa Timur mengucapkan terima kasih kepada para pendiri bangsa yang telah menjadi, dan melahirkan kita bersama menjadi sebuah bangsa," tandasnya.
Selanjutnya, sekitar pukul 20.45 WIB, Gus Ipul-Puti berangkat ke kantor KPU Jawa Timur dengan diantar beberapa petinggi partai seperti Ketua DPD PDIP Jawa Timur, Kusnadi; Bupati Ngawi, Budi ‘Kanang’ Sulistiono; Whisnu Sakti Buana (ketua DPC PDIP Surabaya), Tri Rismaharini (wali kota Surabaya), serta beberapa pengurus dan jajaran PDIP se Jawa Timur.
Dengan longmarch diiringi tarian tradisional Baringsai dan reog Ponorogo, serta musik patrol, rombongan Gus Ipul-Puti sampai di kantor KPU Jawa Timur sekitar pukul 21.30 WIB. Di kantor KPU, para kader dari PKB, Gerindra, dan PKS sudah menunggu keduanya untuk mendaftar sebagai peserta Pilgub Jawa Timur.
Baca juga:
Daftar ke KPU Jatim, Gus Ipul-Puti dikawal penggemar Iwan Fals
Gus Ipul dipasangkan dengan Puti Soekarno di Jatim: Jodoh!
Menakar peluang Gus Ipul usai disandingkan dengan Puti Soekarno
Ini strategi Gus Ipul mengentaskan kemiskinan di Jawa Timur
Megawati perintahkan Basarah menangkan pasangan Gus Ipul-Puti Soekarno