Siapkan kejutan, besok PDIP daftarkan caleg ke KPU
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyatakan partainya akan mendaftarkan para caleg DPR ke Komisi Pemilihan Umum pada Selasa (17/7). Sejumlah tokoh nasional dan akademisi akan menjadi kejutan dari PDIP.
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyatakan partainya akan mendaftarkan para caleg DPR ke Komisi Pemilihan Umum pada Selasa (17/7). Sejumlah tokoh nasional dan akademisi akan menjadi kejutan dari PDIP.
Para tokoh yang menjadi caleg itu, kata Hasto, memiliki pengalaman luas di bidang politik, hukum, kebudayaan, tokoh anti korupsi, dan mereka yang memiliki basis kuat di pemilih. "Mereka menjadi satu kesatuan kekuatan gotong royong Partai," jelas Hasto melalui siaran pers di Jakarta, Senin (16/7).
-
Kapan Caleg terpilih PDIP membuat surat pengunduran diri? Adapun penyebab keenam caleg terpilih itu diminta mundur karena terkena sistem Komandante, rata-rata mereka (para caleg) sudah membuat surat pengunduran diri ketika sebelum waktu pencoblosan.
-
Siapa saja Caleg terpilih PDIP yang diminta mundur? Adapun keenam caleg yang diminta mundur tersebut di antaranya dari Dapil 13 meliputi Batang, Pekalongan dan Pemalang, yakni Achmad Ridwan dan satu orang belum terkonfirmasi. Kemudian di Dapil 2 meliputi Kendal, Kabupaten Semarang dan Salatiga ada Diah Kartika Permatasari.Di Dapil 8 meliputi Magelang, Kota Magelang, Boyolali, yakni Eko Susilo dan Dwi Adi Agung Nugroho. Kemudian di Dapil 9 meliputi Purworejo, Wonosobo dan Temanggung ada Elisabeth Intan Kurniasari.
-
Kenapa keenam Caleg terpilih PDIP diminta mundur? Adapun penyebab keenam caleg terpilih itu diminta mundur karena terkena sistem Komandante, rata-rata mereka (para caleg) sudah membuat surat pengunduran diri ketika sebelum waktu pencoblosan.
-
Apa persyaratan bagi kader PDIP yang ingin menjadi calon kepala daerah di Jateng? Untuk kader PDIP yang tertarik mendaftar wajib memiliki KTA dan mendapat restu langsung dari pimpinan PAC di tempat tinggalnya.
-
Bagaimana proses pengunduran diri Caleg Terpilih yang ingin maju Pilkada? Caleg terpilih itu harus bersedia mengundurkan diri. "Syarat atau dokumen yang diperlukan yang dipersyaratkan adalah serahkan dokumen paling lambat 5 hari setelah penetapan paslon. Berupa surat pengajuan diri sebagai anggota DPR DPD dan DPRD terpilih," jelas dia."Kemudian yang kedua adalah tanda terima dari pejabat yang berwenang atas penyerahan surat pengajuan pengunduran diri tersebut. Kemudian yang ketiga surat keterangan bahwa pengajuan pengunduran diri sedang diproses oleh pejabat yang berwenang," sambung Hasyim.
-
Apa yang dikatakan Anang Hermansyah tentang bergabungnya ia dengan PDIP? Mendapat pujian seperti itu, suami Ashanty tidak mempermasalahkan akan berjuang bersama Krisdayanti di masa yang akan datang. "Baiklah, nggak masalah," kata Anang Hermansyah di kawasan Gandaria, Jakarta Selatan, pada Minggu (10/9/2023).
Hasto juga memuji Sistem Pencalonan (Silon) KPU yang memberikan kemudahan bagi partai politik mendaftarkan calegnya. "Daftar caleg memuat informasi strategis terkait dengan konsepsi dan strategi Partai di dalam menjalankan fungsi rekrutmen dan kaderisasi kepemimpinan. Karena itulah sebagian data terkait dengan para tokoh nasional tersebut. Kami input pada saat akhir, agar element of surprisenya semakin kuat," ujarnya.
"Pendaftaran calon akan dilakukan dengan mengambil spirit angka 17, yakni pada hari Selasa, 17 Juli 2018 jam 13.30 WIB," imbuh Hasto.
PDIP kata Haso, telah melakukan pembekalan kepada para bakal caleg sejak hari Minggu (17/7) hingga hari ini. Peserta dibagi menjadi tiga kelas, dan acara bersifat tertutup mengingat efek kejutan yang akan diambil oleh Partai sebagai bagian dari strategi komunikasi politik Partai untuk mencalonkan putra-putri bangsa yang memiliki komitmen tinggi terhadap Pancasila, NKRI dan kebhinekaan Indonesia.
"Mereka telah kami profile melalui psikotest secara on line sehingga mapping atas leadership, personality, elan juang, dan karakter pribadinya kami dapatkan secara lengkap. Psikotest ini penting mengingat yang kami cari adalah sosok pemimpin ideologis yang merakyat," tukas Hasto.
Dia menuturkan, PDIP memberikan pembekalan singkat untuk membuat para caleg semakin memahami kebijakan ideologis yang diperjuangkan partai.
"Dan pada akhirnya seluruh caleg nantinya akan dilatih khusus dalam Sekolah Partai. Di dalam pembekalan tersebut, semua wajib menjalankan perintah Ketua Umum Partai, Ibu Megawati Soekarnoputri, untuk menjadikan pileg dan pilpres satu nafas. Artinya PDI Perjuangan dan Pak Jokowi wajib dimenangkan," pungkasnya.
Reporter: Putu Merta Surya Putra
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Mantan gubernur daftarkan bacaleg NasDem ke KPU Sumut
NasDem tegaskan tak bayar artis buat jadi kader dan Caleg
Nasdem sempat kesulitan mencari caleg perempuan untuk DPRD Jabar
Partai Nasdem daftarkan bakal calon legislatif ke KPU RI
Gabung NasDem, Olla Ramlan jadi bacaleg DPR dapil IV Jabar
Daftar ke KPU, total bacaleg NasDem berjumlah 2.391 orang