7 Makanan sehat pelawan selulit
Selain memakai produk kecantikan tertentu, selulit bisa dilawan dengan mengonsumsi makanan sehat. Apa saja?
Selulit merupakan masalah kulit yang biasanya sering dikeluhkan oleh wanita. Selain memakai produk kecantikan tertentu, selulit bisa dilawan dengan mengonsumsi makanan sehat. Apa saja? Simak selengkapnya seperti yang dilansir dari Mag for Women berikut ini.
Protein hewani
Makanan berprotein tanpa lemak adalah konsumsi wajib bagi Anda yang ingin menghilangkan selulit. Protein tanpa lemak pun bisa diperoleh dari daging merah, telur, atau daging ayam tanpa kulit.
-
Makanan apa yang baik buat menjaga kesehatan usus? Makanan fermentasi mengandung probiotik, yaitu bakteri baik yang memang dibutuhkan di dalam saluran cerna untuk membantu proses mencerna makanan. Jika ingin menjaga kesehatan pencernaan, jangan lupa juga untuk selalu mengonsumsi makanan tinggi serat. Bukan rahasia lagi kalau jenis makanan yang satu ini sangat penting untuk membantu kelancaran sistem pencernaan manusia.
-
Kenapa kesehatan lidah penting? Seiring dengan fungsinya yang kompleks, kesehatan lidah dapat mencerminkan kondisi keseluruhan dari kesehatan seseorang. Perubahan warna, tekstur, atau adanya gejala seperti luka, bintik, atau pembengkakan pada lidah bisa menjadi tanda awal masalah kesehatan yang lebih serius.
-
Apa yang dimaksud dengan makan sehat? Menurut Davis pada dasarnya, makan sehat adalah mengisi tubuh dengan makanan bergizi dan utuh.
-
Makanan apa saja yang baik untuk menjaga kesehatan jantung? Pilih makanan yang kaya akan serat, vitamin, dan mineral, seperti buah-buahan, sayuran, biji-bijian, dan kacang-kacangan.
-
Kenapa serat penting buat kesehatan pencernaan? Serat membantu menjaga kesehatan saluran pencernaan dengan meningkatkan pergerakan usus. Konsumsi serat yang cukup dapat mencegah atau mengatasi masalah pencernaan seperti sembelit, karena serat menambah volume tinja dan mempercepat proses pengeluarannya.
-
Di mana kita bisa menemukan sumber lemak sehat? Jenis lemak sehat tak jenuh ganda adalah lemak omega-3 umumnya ditemukan pada ikan, terutama ikan berminyak. Sementara itu, lemak omega-6 dapat ditemukan di beberapa minyak seperti safflower dan minyak kedelai, bersama dengan beberapa kacang, termasuk kacang brazil.
Protein nabati
Bagaimana dengan pelaku vegetarian? Selulit tetap bisa dilawan dengan protein yang berasal dari tanaman. Sebut saja biji-bijian, polong-polongan, dan kacang-kacangan.
Lemak tak jenuh
Meski bernama lemak, ternyata nutrisi yang satu ini juga dibutuhkan untuk melawan selulit. Contoh makanan yang kaya akan lemak tak jenuh adalah alpukat, minyak zaitun, dan minyak sayur.
Omega-3 dan omega-6
Asam lemak omega-3 dan omega-6 banyak ditemukan dalam ikan yang menghasilkan minyak ikan. Selain ampuh menghilangkan selulit, konsumsi kedua nutrisi tersebut juga mampu melancarkan peredaran darah.
Serat
Diet berserat tinggi bisa dilakukan dengan mengonsumsi banyak sayur, buah, dan gandum utuh. Diet sehat ini mampu melawan selulit, melancarkan pencernaan, dan menangkal pembentukan lemak.
Buah-buahan
Buah bisa dibilang sebagai camilan tepat yang wajib dikonsumsi untuk menangkal munculnya selulit. Sebab buah kaya akan air dan nutrisi. Contoh buah yang bisa dikonsumsi untuk melawan selulit adalah pisang dan pepaya.
Air putih
Memang air bukan termasuk makanan. Tetapi cairan sehat ini juga dianjurkan diminum dalam jumlah banyak demi menghilangkan selulit. Sebab memenuhi kebutuhan cairan sama dengan menjaga kelembapan kulit.
Itulah berbagai makanan sehat pelawan selulit. Jangan ragu untuk mengonsumsinya demi menghilangkan selulit dan menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan.
Baca juga:
Senyawa dalam brokoli ampuh melawan efek terapi radiasi
Buah dan sayur beku lebih sehat daripada yang segar, kenapa?
Kubis Brussel, sayuran mini yang kaya nutrisi
Mana yang lebih sehat, sayuran segar atau olahan?
Ini alasan penting untuk makan buah dan sayur tujuh kali sehari