Pangkas risiko stroke dengan banyak makan ikan
Selain ikan, makanan berikut juga ampuh cegah stroke
Makanan sehat tidak hanya baik untuk menurunkan berat badan saja. Namun Anda bisa mendapatkan banyak keuntungan kesehatan karena mengonsumsi jenis makanan ini. Makan makanan sehat mampu memiliki manfaat jangka panjang yang dapat membantu Anda agar terhindar dari penyakit kronis seperti gangguan jantung dan stroke.
Berikut adalah beberapa contoh makanan yang mampu mencegah datangnya stroke seperti dilansir dari healthmeup.com.
Kacang-kacangan
Mengonsumsi kacang baik untuk kesehatan Anda terutama kesehatan otak dan jantung Anda. Sebab kacang kaya akan vitamin B folat atau yang juga dikenal sebagai asam folat. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa makanan yang kaya asam folat dapat menurunkan risiko stroke sebesar 20%.
Makanan kaya zat antioksidan
Zat antioksidan membantu mengurangi peradangan dan plak di arteri Anda. Zat antioksidan juga dikenal mampu melebarkan pembuluh darah sehingga meningkatkan aliran darah ke jantung Anda. Buah dan sayur merupakan contoh makanan yang kaya akan zat antioksidan.
Ikan
Idealnya manusia harus banyak makan ikan daripada makan daging merah. Ikan khususnya tuna dan salmon merupakan sumber yang baik dari lemak omega 3. zat ini mampu meningkatkan aliran darah dan mengurangi pembekuan darah. Makan ikan juga mampu menurunkan risiko stroke sebesar 27%.
Makanan kaya kalium
Penelitian menunjukkan bahwa orang yang rajin makan makanan yang kaya kalium akan memiliki penurunan risiko stroke sebesar 28%. Pisang, kentang, plum, dan kismis adalah beberapa contoh makanan tinggi kalium.
Makanan kaya magnesium
Selain mengonsumsi makanan kaya kalium, pastikan Anda juga banyak mengonsumsi makanan tinggi magnesium. Sebab magnesium mampu menurunkan risiko stroke hingga sebesar 30%. Makanan seperti gandum dan jagung adalah sumber yang baik dari magnesium.
Stroke adalah penyakit mengerikan yang mampu memunculkan berbagai macam penyakit berbahaya lainnya. Namun Anda dapat mencegahnya secara dini dengan mengonsumsi makanan di atas.
Baca juga:
8 Manfaat sehat dalam segarnya infused water
Konsumsi 4 makanan ini bikin bahagia lahir dan batin
Lezatnya sambal ijo mampu berikanmu manfaat sehat ini
Anda penderita rematik? Perbanyak makan selai kacang
-
Apa yang dimaksud dengan stroke? Stroke adalah kondisi medis yang terjadi ketika pasokan darah ke otak terganggu atau terhenti, biasanya karena penyumbatan atau pecahnya pembuluh darah di otak. Hal ini menyebabkan sel-sel otak tidak mendapatkan pasokan oksigen dan nutrisi yang cukup, sehingga menyebabkan kerusakan pada jaringan otak.
-
Apa itu Stroke? Stroke adalah kondisi yang terjadi ketika suplai darah ke otak terhenti atau terganggu. Ketika otak tidak mendapatkan cukup oksigen dan nutrisi dari aliran darah, sel-sel otak mulai mati dalam beberapa menit.
-
Dimana kesemutan terjadi pada penderita stroke? Gejala stroke dapat bervariasi tergantung pada area otak yang terkena, tetapi sering kali termasuk kesemutan atau mati rasa di satu sisi tubuh, kesulitan berbicara atau memahami ucapan, dan kebingungan mendadak.
-
Kapan Hari Stroke Sedunia diperingati? Setiap 29 Oktober, masyarakat dunia memperingati Hari Stroke Sedunia.
-
Bagaimana cara mencegah stroke di usia muda? Simak cara berikut ini supaya anda terhindar dari risiko stroke di usia muda, berikut ini yang bisa dilakukan: - Olahraga teratur setidaknya 20 - 30 menit per hari. Kamu bisa melakukan olahraga yang disukai, seperti jalan kaki, lari, bersepeda, berenang, yoga, dan olahraga lainnya.- Diet sehat, yaitu mengonsumsi makanan bergizi seimbang, seperti sayur dan buah-buahan.- Menghindari rokok, alkohol, dan penyalahgunaan obat-obatan.- Rutin memantau tekanan darah dan memeriksakan kondisi kesehatan ke dokter.
-
Bagaimana cara mengatasi spastisitas pada pasien stroke? Ada beberapa tahap cara penanganan spastisitas yang bisa dilakukan sesuai dengan kondisi masing-masing pasien, antara lain: 1. Rehabilitasi (fisioterapi, terapi bicara, terapi okupasi, pemasangan orthosis atau bidai) Rehabilitasi adalah tatalaksana pertama dan utama untuk penyintas stroke.