Potasium, mineral penting yang sering diabaikan
Mineral yang satu ini seringkali diabaikan. Padahal potasium sangat penting untuk kesehatan tubuh.
Potasium adalah salah satu jenis mineral penting yang dibutuhkan tubuh selain kalsium, magnesium, fosfor, sodium, kloride, dan sulfur. Potasium seringkali dikesampingkan dan diabaikan oleh banyak orang. Kebanyakan orang lebih berfokus pada memenuhi vitamin dan nutrisi tubuh, namun sering abai terhadap mineral. Padahal potasium mengandung banyak manfaat untuk tubuh.
Potasium diketahui bisa menurunkan risiko kematian hingga 20 persen akibat berbagai sebab. Selain itu, potasium juga mencegah stroke, tekanan darah, dan menurunkan kemungkinan terbentuknya batu ginjal, Health Me Up (23/12).
Fungsi terpenting dari potasium adalah untuk membentuk dan menggerakkan otot, memperbaiki kinerja ginjal untuk menyaring darah, mengatur aktivitas elektrik dari jantung, mengontrol jumlah cairan tubuh, dan menjaga fungsi sel tubuh agar tetap normal.
Potasium memang tak bisa menyembuhkan penyakit, namun konsumsi potasium dalam jumlah yang banyak bisa melindungi jantung dari banyak penyakit. Potasium membantu mengontrol tekanan darah pada pasien hipertensi. Selain itu, potasium juga membantu menjaga retak jantung tetap stabil.
Ada banyak makanan yang mengandung potasium seperti kentang, tomat, pisang, jeruk, stroberi, alpukat, bayam, buncis, dan kacang polong, serta buah kering. Makanan lainnya yang juga kaya potasium adalah produk susu, gandum utuh, daging, dan ikan.
Untuk orang dewasa rekomendasi potasium harian adalah 4.700 miligram. Setelah mengetahui manfaat besar potasium untuk tubuh jangan lagi mengabaikan mineral ini dan penuhi kebutuhan potasium Anda mulai saat ini.
Baca juga:
8 Manfaat menakjubkan dadih susu untuk kesehatan
Pedasnya cabai ternyata bisa membunuh sel kanker!
Manis asam acar menyimpan 7 manfaat kesehatan ini
Kayu manis ternyata ampuh turunkan tekanan darah tinggi
3 Alasan kenapa makan mentimun bisa sembuhkan kanker
-
Makanan apa yang baik buat menjaga kesehatan usus? Makanan fermentasi mengandung probiotik, yaitu bakteri baik yang memang dibutuhkan di dalam saluran cerna untuk membantu proses mencerna makanan. Jika ingin menjaga kesehatan pencernaan, jangan lupa juga untuk selalu mengonsumsi makanan tinggi serat. Bukan rahasia lagi kalau jenis makanan yang satu ini sangat penting untuk membantu kelancaran sistem pencernaan manusia.
-
Apa yang dimaksud dengan makan sehat? Menurut Davis pada dasarnya, makan sehat adalah mengisi tubuh dengan makanan bergizi dan utuh.
-
Kenapa kesehatan lidah penting? Seiring dengan fungsinya yang kompleks, kesehatan lidah dapat mencerminkan kondisi keseluruhan dari kesehatan seseorang. Perubahan warna, tekstur, atau adanya gejala seperti luka, bintik, atau pembengkakan pada lidah bisa menjadi tanda awal masalah kesehatan yang lebih serius.
-
Bagaimana cara memasak makanan sehat tapi tetap lezat? Gunakan bahan-bahan segar dan berkualitas tinggi untuk menghasilkan hidangan yang lezat.
-
Apa definisi dari lemak sehat? Lemak sehat atau lemak tak jenuh adalah jenis lemak yang mengandung satu atau lebih ikatan rangkap dua atau rangkap tiga di antara molekul-molekulnya.
-
Makanan apa saja yang baik untuk menjaga kesehatan jantung? Pilih makanan yang kaya akan serat, vitamin, dan mineral, seperti buah-buahan, sayuran, biji-bijian, dan kacang-kacangan.