Pria lebih berisiko mati mendadak saat berolahraga
Dibanding wanita, pria memiliki kemungkinan 20 kali lebih besar mengalami kematian mendadak saat olahraga.
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa pria lebih berisiko mati mendadak ketika melakukan olahraga seperti berlari, bersepeda, atau permainan olahraga lain dibandingkan wanita. Pria memiliki risiko 20 kali lebih besar untuk mengalami masalah jantung mendadak ketika berolahraga.
"Ini adalah penelitian pertama yang memberikan bukti bahwa pria lebih berisiko mati mendadak saat olahraga dibanding wanita," ungkap Dr Eloi Marijon, peneliti dari Paris Cardiovascular Research Center di Georges Pompidou European Hospital, seperti dilansir oleh Reuters (13/08).
-
Apa yang diteliti oleh para ilmuwan tentang olahraga dan perempuan? Meskipun studi sebelumnya menunjukkan bahwa perempuan umumnya berolahraga lebih sedikit daripada pria, hasil penelitian terbaru menunjukkan bahwa perempuan mungkin hanya membutuhkan lebih sedikit olahraga untuk mendapatkan manfaat yang setara dengan pria.
-
Bagaimana cara mengatasi serangan jantung saat berolahraga? Mengenali tanda-tanda ini juga berguna untuk karena dapat membantu mengenali dan merespons keadaan darurat medis dengan cepat.
-
Kenapa memulai berolahraga itu penting? Memulai berolahraga penting karena membawa banyak manfaat bagi kesehatan fisik dan mental. Olahraga membantu meningkatkan kondisi jantung dan paru-paru, memperkuat otot dan tulang, serta meningkatkan fleksibilitas dan keseimbangan tubuh.
-
Bagaimana cara mengurangi risiko penyakit jantung dengan olahraga? Jenis olahraga yang dapat dilakukan secara teratur termasuk jalan kaki, berlari, bersepeda, renang, yoga, dan angkat beban. Olahraga aerobik seperti berlari dan bersepeda dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung dan paru-paru. Sementara olahraga kekuatan seperti angkat beban dapat membantu memperkuat otot-otot tubuh.
-
Apa nama ilmiah dari badan pegal setelah berolahraga? Fenomena ini bahkan memiliki nama resmi, yakni Delayed Onset of Muscle Soreness (DOMS) atau nyeri otot yang tertunda.
-
Kenapa olahraga penting untuk menghindari penyakit? Berolahraga juga merupakan bagian penting dalam mencegah kanker karena dapat menurunkan peradangan dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Hasil ini didapatkan peneliti setelah melakukan pelacakan kasus kematian mendadak yang berkaitan dengan olahraga pada orang dewasa di Prancis selama tahun 2005 - 2010. Kematian mendadak tersebut diakibatkan oleh serangan jantung, ketika jantung tiba-tiba berhenti mendadak. Peneliti memperkirakan bahwa hal ini berhubungan dengan masalah pada jantung sebelum kejadian.
Besarnya risiko bervariasi pada atlet pria, namun tidak pada wanita. Sekitar lima dari satu juta pria yang rajin jogging mengalami kematian mendadak. Sementara satu dari satu juta pria yang rajin berenang mengalami kematian mendadak. Pada wanita kurang dari satu kematian per satu juta wanita yang aktif berpartisipasi pada dua jenis olahraga tersebut.
Dr Joseph Marek, seorang kardiolog dari midwest Heart Specialists di Oak Brook Terrace, Illinois menjelaskan adanya dua kemungkinan yang bisa menjelaskan hal tersebut. Pertama adalah bahwa pria cenderung melakukan olahraga terlalu cepat dan melakukan olahraga terlalu keras dibanding wanita.
Penjelasan kedua bahwa pria lebih berkemungkinan mengalami penyumbatan arteri. Hal ini menyebabkan aliran darah ke jantung terhambat dan meningkatkan risiko terjadinya kematian mendadak terutama saat berolahraga.
Peneliti berharap hasil penelitian ini bisa menjadi pembuka diskusi untuk mengetahui lebih lanjut penyebab kematian mendadak, serta penyebab perbedaan antar pria dan wanita dalam hal risiko kematian saat berolahraga.
(mdk/kun)