Tak sempat bersepeda, lakukan yoga
Nyatanya, manfaat yoga sama besarnya dengan bersepeda
Demi menjaga kesehatan tubuh, Anda pun mulai rajin untuk makan makanan sehat dan melakukan olahraga. Selain berjalan kaki, bersepeda merupakan jenis olahraga yang populer untuk dilakukan.
Namun terkadang di tengah musim hujan seperti ini, hujan menjadi kendala. Ada perasaan enggan untuk bersepeda ketika hari hujan. Sehingga Anda pun melewatkan aktivitas ini.
Dilansir dari dailymail.co.uk, ternyata aktivitas bersepeda bisa diganti dengan yoga. Sebab yoga ternyata memiliki manfaat sebesar ketika Anda bersepeda atau berjalan cepat. "Kombinasi antara olah tubuh dengan relaksasi menjadi kunci kenapa yoga bermanfaat besar untuk kesehatan tubuh. Yoga juga mampu menyehatkan jantung Anda sehingga Anda dapat terbebas dari penyakit kardiovaskular," terang Myriam Hunink, peneliti dari Erasmus University, Belanda.
Lanjutnya lagi, yoga dapat menjadi semacam terapi bagi Anda yang ingin menghentikan kebiasaan merokok. "Tidak seperti bersepeda atau berlari, olahraga yoga mampu meminimalkan cedera yang terjadi."
Baca juga:
Para manula saat ini lebih sehat dibandingkan dengan anak muda
5 Perawatan sederhana untuk kuku cantengan
Minum kopi dari cangkir berwarna biru terasa lebih manis
Makan kismis bisa cegah tulang rapuh?
-
Bagaimana cara menjaga kesehatan dengan melakukan olahraga kekuatan? Latihan ini membantu membangun massa otot, meningkatkan kepadatan tulang, dan memperbaiki postur tubuh. Selain itu, olahraga kekuatan juga berkontribusi pada peningkatan metabolisme tubuh, menjaga berat badan, dan mengontrol kadar gula darah.
-
Kenapa olahraga bisa mencegah masalah kesehatan? Meskipun olahraga tidak menyembuhkan penyakit, tetapi dapat membantu mengelola kondisi dan mencegahnya semakin memburuk.
-
Bagaimana cara mendapatkan manfaat olahraga untuk kesehatan otak? Menjaga rutinitas olahraga yang teratur, meskipun hanya setengah jam berkebun atau berjalan cepat di sekitar lingkungan, dapat membantu melindungi kesehatan otak. Yang penting adalah mendapatkan setidaknya 150 menit olahraga sedang setiap minggunya.
-
Bagaimana cara berolahraga agar bisa mendapatkan manfaat kesehatan yang optimal? Setiap orang perlu terlibat dalam kegiatan fisik sedang hingga berat. Aktivitas yang dapat dilakukan untuk meningkatkan detak jantung dan menghasilkan keringat, seperti mengajak anjing jalan-jalan, berlatih yoga, bersepeda, atau menari. Semua kegiatan ini dapat dimasukkan ke dalam target mingguan yang direkomendasikan sebanyak 150 menit.
-
Bagaimana cara mendapatkan manfaat dari olahraga untuk kesehatan otak? Berolahraga bisa membuat otak lebih efisien, plastis, dan mampu beradaptasi dengan berbagai hal. Manfaat lain olahraga adalah menurunkan tekanan darah, memperbaiki kondisi kolesterol, menyeimbangkan gula darah, serta menurunkan stres mental yang semuanya bisa bermanfaat terhadap kesehatan otak.
-
Kenapa olahraga baik untuk kesehatan otak? Olahraga tidak hanya penting untuk kesehatan fisik, tetapi juga memberikan manfaat besar bagi kesehatan otak. Menurut informasi dari WebMD, orang yang tidak aktif secara fisik memiliki risiko lebih tinggi mengalami penurunan fungsi kognitif dan penyakit Alzheimer. Aktivitas fisik dapat meningkatkan aliran darah ke otak, sehingga sel-sel otak tetap sehat dan berfungsi dengan baik.