Jualo: Edukasi keamanan belanja online itu penting
Jualo: Edukasi keamanan belanja online itu penting. Jualo mengadakan webinar edukasi bertajuk ‘JualoNgeJAM’ – Ngobrol Enak Jualan Aman. Kegiatan mereka bertujuan untuk mendidik pembeli dan penjual tentang cara aman bertransaksi online. Seri webinar gratis ini diikuti oleh ratusan orang, seperti komunitas digital.
Sudah menjadi rahasia umum manakala masih adanya penipuan di dunia maya. Hal ini tentu saja menjadi pekerjaan rumah bersama industri e-commerce terhadap masyarakat. Seperti misalnya yang tengah dilakukan oleh Jualo.
Sebagai platform online jual beli barang bekas, Jualo sadar diri bahwa perkara edukasi merupakan perihal yang perlu dilakukan oleh semua e-commerce, maka dari itu mereka mengadakan webinar edukasi bertajuk ‘JualoNgeJAM’ – Ngobrol Enak Jualan Aman. Kegiatan mereka bertujuan untuk mendidik pembeli dan penjual tentang cara aman bertransaksi online.
-
Apa perbedaan utama antara e-commerce dan marketplace? Meskipun keduanya seringkali digunakan secara bergantian, namun sebenarnya ada perbedaan yang signifikan di antara keduanya.
-
Siapa yang melakukan riset tentang kepuasan berbelanja online di e-commerce? Melihat situasi pasar digital di awal tahun 2024 yang terus bergerak mengikuti perkembangan kebutuhan dan preferensi masyarakat, IPSOS melakukan riset dengan tajuk ”Pengalaman dan Kepuasan Belanja Online di E-commerce”.
-
Bagaimana cara kerja e-commerce dalam mengelola sistem pembayaran? Pada marketplace, sistem pembayaran dan pengiriman sudah diatur hingga tuntas tanpa melibatkan penjual ataupun pembeli. Namun, pada e-commerce tentu saja semuanya harus dijalankan secara independen. Mulai dari sistem pembayaran yang dipilih hingga metode pengiriman yang digunakan.
-
Apa saja tanda-tanda yang menunjukkan bahwa sebuah ulasan produk di e-commerce adalah palsu? Ulasan produk palsu biasanya ditulis dalam bentuk singkat, tidak jelas, dan tidak menjelaskan detail kegunaan produk yang dijual. Hal ini terlihat dari kalimat yang biasa dipakai yaitu “saya akan merekomendasikan” dan “produk ini sangatlah hebat.” Pertanda lain dari ulasan palsu adalah adanya antusiasme yang berlebih dan hiperbola dalam menjelaskan suatu produk yang dibeli. Biasanya hal ini terjadi pada peralatan dapur atau barang elektronik. Selain itu, tanda ulasan palsu lainnya adalah biasanya reviewer ini berasal dari orang yang tidak tinggal di negara tersebut.
-
Kapan biasanya review palsu sering muncul di platform e-commerce? Menjelang perayaan tertentu biasanya tersedia penawaran khusus atau bahkan diskon besar-besaran. Namun, dalam hal ini biasanya ada beberapa kecurangan yang terjadi di dalamnya, khususnya pada kolom ulasan pembeli.
-
Mengapa program afiliasi menjadi semakin penting bagi platform e-commerce? Astrid Williadry, Director Snapcart Indonesia mengatakan kehadiran program afiliasi dapat dikatakan sebagai salah satu strategi ampuh para pemain e-commerce, karena secara tidak langsung membantu trafik kunjungan ke platform e-commerce itu sendiri.
Seri webinar gratis ini diikuti oleh ratusan orang, mulai dari komunitas pecinta digital sampai perseorangan. Mereka menjual barang-barang bekas secara online dan mengandalkan Jualo.com sebagai pasar C2C pilihan mereka. Jualo menyediakan fitur pembayaran yang aman, layanan pengiriman door to door dan fitur pembiayaan untuk setiap profil pembeli.
"Kami sengaja mengemas acara JualoNgeJAM ini dengan konsep webinar sehingga kita bisa menyasar siapapun yang tertarik dan ikut di dalamnya, dan tentu saja tidak hanya terbatas pada pengguna Jualo.com," ujar Pedro Principe, Chief Operating Officer Jualo.com di kantor Jualo, Jakarta, belum lama ini.
Peserta yang ikut pun dari berbagai kalangan, mulai dari anggota start-up sampai komunitas UKM, pebisnis online, media social, pengusaha kecil, dan lain-lain. Dalam ajang ini baik itu pengguna Jualo.com yang sudah lama maupun yang masih baru mendapatkan edukasi bagaimana memaksimalkan sarana yang tersedia di Jualo.com, termasuk di event ini dimana menghadirkan Andri Optimasi seorang pakar media sosial.
"Misi kami adalah untuk mengedukasi orang di Indonesia tentang bagaimana memaksimalkan penjualan bisnis online dan bagaimana untuk menjual barang menggunakan platform online dengan cepat, mudah dan yang paling penting aman," tambah Pedro dalam keterangan resminya.
Webinar pertama dari seri JualoNgeJAM ini disiarkan secara live streaming melalui media sosial. Aksi ini merupakan yang pertama yang digelar oleh team marketing Jualo.com pada Kamis ( 29/9) .
Baca juga:
Jokowi: Pelaku startup diprioritaskan dapat akses permodalan
Bukalapak dan BeKraf gelar pelatihan pelaku usaha ekonomi kreatif
Kisah di balik tutupnya toko online senilai Rp 785 miliar
'China salip AS soal e-commerce gara-gara punya road map'
Roadmap e-commerce: Jalur khusus pembiayaan startup