SpaceX Selesaikan Putaran Pendanaan Terbaru USD 850 Juta
Perusahaan penerbangan antariksa SpaceX menyelesaikan putaran pendanaan terbarunya sebesar USD 850 juta (setara Rp 11,9 triliun) pada pekan kedua Februari 2021. Demikian menurut informasi sejumlah pihak yang mengetahui hal ini.
Perusahaan penerbangan antariksa SpaceX menyelesaikan putaran pendanaan terbarunya sebesar USD 850 juta (setara Rp 11,9 triliun) pada pekan kedua Februari 2021. Demikian menurut informasi sejumlah pihak yang mengetahui hal ini.
Mengutip laporan CNBC, Rabu (17/2), dengan suntikan dana tersebut, valuasi perusahaan antariksa milik Elon Musk itu meroket jadi USD 74 miliar.
-
Apa alasan Elon Musk memindahkan kantor pusat SpaceX? “Karena undang-undang ini dan banyak undang-undang lain sebelumnya, yang menyerang keluarga dan perusahaan, SpaceX sekarang akan memindahkan kantor pusatnya dari Hawthorne, California, ke Starbase, Texas,” tulis Musk di X seperti dikutip dari CNN, Kamis (18/7).
-
Dimana Elon Musk akan memindahkan kantor pusat SpaceX? Dalam dua postingan pada hari Selasa X, miliarder itu mengatakan dia akan memindahkan markas SpaceX dari Hawthorne, California, ke Starbase, Texas, sebuah kota perusahaan yang sedang dibangun di bagian selatan negara bagian itu.
-
Apa yang Elon Musk bagikan baru-baru ini? Elon Musk, CEO Tesla dan SpaceX, baru-baru ini membagikan sebuah video pertunjukan fashion show yang dihasilkan oleh AI, menampilkan berbagai pemimpin dunia dan tokoh teknologi terkemuka.
-
Kenapa Elon Musk meluncurkan satelit Starlink? Elon Musk, CEO SpaceX membeberkan alasan di balik meluncurnya satelit Starlink ke publik. Diketahui Musk meluncurkan Starlink untuk dijadikan sebagai pemasukan utama dalam mewujudkan visinya mengirim astronot ke planet Mars.
-
Apa yang dikatakan Elon Musk tentang perubahan? Beberapa orang tidak suka perubahan, tetapi kamu perlu menerima perubahan jika alternatifnya adalah bencana.
-
Apa makna huruf ‘X’ bagi Elon Musk? Menurut pengakuannya, pembelian kembali nama domain itu lantaran memiliki nilai sentimental yang besar. Tidak diketahui jelas maksudnya. Seperti yang ia lakukan mengubah logo X, karena X dianggapnya mewakili ketidaksempurnaan dalam diri manusia yang membuatnya unik satu dengan yang lainnya.
Sumber CNBC menyebut, SpaceX mengumpulkan dana baru dengan nilai USD 419,99 per lembar saham. Dana segar ini membuat nilai valuasi SpaceX melonjak 60 persen. Sebelumnya pada Agustus 2020, SpaceX mengumpulkan pendanaan sekitar USD 2 miliar yang membuat nilai valuasinya menjadi USD 46 miliar saat itu.
Pendanaan ini masuk saat SpaceX tengah mengembangkan dua proyek yang membutuhkan modal, secara bersamaan.
Proyek Besar SpaceX
Proyek pertama adalah Starlink, yakni upaya pembangunan satelit untuk memberikan jaringan internet dari atas Bumi. Diperkirakan, Starlink akan menghabiskan USD 10 miliar untuk membangunnya. Kendati demikian, Starlink diprediksi bisa menghasilkan USD 30 miliar untuk perusahaan.
SpaceX telah meluncurkan setidaknya 1.000 satelit Starlink. Layanan internet melalui Starlink ini pun telah diuji beta untuk konsumen di Amerika Serikat, Kanada, dan Inggris.
Proyek lainnya adalah roket Starship SpaceX yang tengah dikembangkan. Selama beberapa waktu terakhir, SpaceX telah sukses meluncurkan beberapa prototipe Starship dan mendaratkannya dengan selamat dalam uji coba.
Masih terkait Starship, SpaceX juga mau mengembangkan sistem roket yang bisa digunakan berulang kali untuk penerbangan komersial. Dengan begitu, upaya bepergian ke luar angkasa bisa menghemat biaya.
Sumber: Liputan6.com
Reporter: Agustin Setyo Wardani