5 Resep Lontong Balap Khas Surabaya, Manis & Segarnya Bikin Nagih
Jika Anda ingin merasakan sensasi menyantap lontong balap khas Surabaya, tak perlu ke lokasinya. Anda dapat membuatnya sendiri di rumah dengan berbagai bahan sederhana nan terjangkau.
Jika berkunjung ke Surabaya atau wilayah Jawa Timur lainnya, pasti sajian kulinernya menjadi salah satu hal yang tak ketinggalan untuk dilewatkan. Daerah di bagian timur Pulau Jawa ini memang memiliki beragam hidangan yang menggoda.
Lontong balap merupakan salah satunya. Sajian yang satu ini memang memiliki cita rasa khas unik dan berbeda dari lainnya. Selain cita rasanya, lontong balap juga dikenal sebagai makanan sehat.
-
Apa saja resep masakan sehari-hari yang murah meriah dan lezat? Makanan enak tak mesti mahal. Faktanya, Anda bisa membuat masakan sehari-hari yang murah meriah namun tetap lezat dan menggugah selera. Bahkan terkadang, hanya dibutuhkan bahan-bahan sederhana untuk membuatnya.
-
Apa saja resep masakan lele berkuah yang mudah dan lezat? Ikan lele menjadi salah satu lauk makanan favorit sebagain masyarakat Indonesia. Selain murah, lele juga dikenal lezat dan bermanfaat bagi kesehatan. Ikan lele memiliki kandungan protein tinggi, rendah lemak serta mengandung fosfor yang bagus untuk tubuh.Biasanya, lele hanya diolah sebagai pecel lele atau lele bakar. Ternyata saat ini sudah banyak olahan ikan lele yang beragam dengan cita rasa yang berbeda.Tertarik untuk mencoba beragam olahan ikan lele berikut? Dirangkum merdeka.com dari briliofood.net, Jumat (3/11) berikut 9 resep masakan ikan lele berkuah yang lezat dan mudah dibuat di rumah.
-
Bagaimana cara membuat resep masakan sehari-hari menjadi lebih menarik? Kreasikan bahan-bahan yang ada, maka Anda akan mendapatkan sebuah menu masakan yang lezat.
-
Di mana resep makanan tradisional Indonesia ini ditemukan? Melansir dari berbagai sumber, Selasa (5/9), simak ulasan informasinya berikut ini.
-
Dari mana resep-resep masakan sehat ini didapatkan? Berikut ini adalah beberapa hidangan yang cocok bagi penderita asam urat dan kolesterol, dikutip dari berbagai sumber pada (17/5).
-
Di mana kita bisa menemukan resep es jeruk selasih yang berbeda-beda? Dilansir dari Cookpad, berikut kami merangkum beberapa resep es jeruk selasih berbagai bahan, bisa menjadi rekomendasi Anda.
Lontong balap pada umumnya terdiri dari beberapa jenis sayuran. Berbagai potongan sayuran tersebut kemudian dikemas dengan lontong serta kuah yang cenderung manis dan segar.
Jika Anda ingin merasakan sensasi menyantap lontong balap khas Surabaya, tak perlu ke lokasinya. Anda dapat membuatnya sendiri di rumah dengan berbagai bahan sederhana nan terjangkau.
Penasaran dengan beragam resep lontong balap yang dapat Anda coba di rumah tersebut? Melansir dari berbagai sumber, Rabu (1/3/23), berikut merdeka.com rangkum mengenai 5 resep lontong balap khusus untuk Anda.
1. Resep Lontong Balap Sederhana
©Shutterstock
Bahan:
- Lontong secukupnya
- Tahu goreng secukupnya
- 300 gr tauge, cuci bersih
Bahan kuah:
- Air secukupnya
- 1 sdt garam
- 1 sdt lada bubuk
- 250 gr ceker ayam
- 1 sdt kaldu bubuk
- 5 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- 2 batang daun seledri
- 1 batang daun bawang
Bahan Sambal Petis:
- 100 ml air
- 20 buah cabe rawit
- 5 siung bawang putih
- 3 sdm petis udang
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula
Cara Membuat:
- Kupas bawang merah dan bawang putih, haluskan hingga merata.
- Masukkan ke dalam teflon yang diberi sedikit minyak, tumis hingga wangi.
- Tambahkan ceker lalu aduk hingga merata.
- Tuangkan air, lada bubuk, garam dan kaldu bubuk.
- Aduk-aduk dan tunggu hingga mendidih dan ceker matang.
- Selanjutnya tambahkan tauge, daun batang dan seledri yang telah dicuci bersih hingga kering.
- Aduk-aduk lalu matikan api, sisihkan.
- Buat sambal dengan menghaluskan cabai dan bawang putih.
- Masak sambal dengan air, petis dan garam, tunggu hingga mengental.
- Ambil lontong, kuah, tahu goreng, sambal petis, dan bawang goreng.
- Tata di atas mangkuk atau piring saji.
- Siap untuk dinikmati.
2. Resep Lontong Balap Mie
Bahan:
- 200 gram kecambah, cuci bersih
- 4 siung bawang putih, geprek
- 3 batang daun bawang, iris kasar
- 2000 ml air
- 8.5 gram ((1/2 sdm) + 1 gram) garam
- 10 gram ((1/2 sdm) + 1/2 sdt) gula pasir
- 1/2 sdm kaldu jamur
- 1/2 sdt lada putih bubuk
- 1 sdm kecap manis
- 3 buah cabai rawit
- 1 sdm petis enak
- 1 sdt gula pasir
- 1 gram kaldu jamur
Bahan Pelengkap:
- Tahu goreng secukupnya
- Lento secukupnya
- Lontong secukupnya
- Mie putih secukupnya, rendam dengan air panas
Cara Membuat:
- Rebus air dengan bawang putih lalu geprek hingga air setengah mendidih.
- Tambahkan sedikit garam, gula pasir, kaldu jamur, lada putih bubuk dan kecap manis.
- Aduk bumbu hingga merata, biarkan mendidih lalu koreksi rasanya.
- Masukkan sayur kecambah dan irisan daun bawang.
- Aduk dan biarkan mendidih lalu segera matikan api.
- Selanjutnya, tutup panci dan biarkan matang.
- Persiapkan mangkok saji kemudian tambahkan bawang putih goreng, cabe rawit, gula pasir, kaldu jamur dan petis.
- Haluskan bahan sambal hingga merata.
- Tambahkan sedikit kuah sayur lalu aduk hingga merata.
- Terakhir, tambahkan mie, potongan tahu goreng, potongan lento dan potongan lontong.
- Siap disajikan.
3. Resep Lontong Balap Ceker
©2020 Merdeka.com/liputan6.com
Bahan:
- 1 genggam tauge
- 4 buah ceker ayam
- Tahu goreng secukupnya
- Gula, garam, merica, kecap secukupnya
- Daun bawang secukupnya
Bumbu Tumis:
- 4 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 buah cabai merah besar
- 1/4 buah bawang bombay
Cara Membuat:
- Tumis bumbu hingga harum menggunakan sedikit minyak.
- Masukkan ceker lalu selanjutnya tambahkan air, garam, gula, merica, dan kecap manis secukupnya.
- Setelah ceker matang, masukan tahu, toge dan irisan bawang daun secukupnya.
- Aduk-aduk hingga merata lalu masak sebentar dan koreksi rasanya.
- Lontong balap ceker siap disajikan.
4. Resep Lontong Balap Wonokromo
Bahan:
- 500 gr tauge
- 8 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
- 1/2 sdt lada bubuk
- 3 batang daun seledri
- 2 batang daun bawang
- 4 sdm kecap
- 2500 lt air
- 1 sdm garam
- 1 sdt gula
Bahan Pelengkap:
- Lontong secukupnya
- Lentho kacang secukupnya
- Tahu goreng secukupnya
- Sambal petis secukupnya
Cara Membuat:
- Haluskan bawang putih dan merah hingga merata.
- Selanjutnya, tumis hingga harum dan masukan air secukupnya.
- Tunggu air hingga mendidih, lalu masukkan tauge, daun bawang, dan daun seledri.
- Rebus dan tunggu hingga matang, lalu matikan api.
- Tambahkan gula, garam, kecap, kaldu jamur, lalu koreksi rasa.
- Sajikan dengan potong lontong lalu tata di atas piring saji.
- Tambahkan kuah yang disiram dengan tauge, potongan tahu goreng, sambal.
- Selanjutnya, taburi bawang goreng dan berbagai bahan pelengkap lainnya.
- Siap untuk dinikmati.
5. Resep Lontong Balap Khas Surabaya
©2022 Brilio.net/Merdeka.com
Bahan:
- 300 gr tauge
- 5 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- 2 sdm minyak
- 1 sdt kaldu bubuk
- 1/4 sdt lada bubuk
- Garam dan gula secukupnya
- Daun bawang secukupnya
- Daun seledri secukupnya
- Air secukupnya
Bahan Pelengkap:
- Lontong secukupnya
- Tahu goreng secukupnya
- Lento kacang tolo secukupnya
- Bawang goreng secukupnya
- Kecap manis secukupnya
- Sambal petis secukupnya
Cara Membuat:
- Haluskan bawang putih dan bawang merah.
- Selanjutnya, tumis bumbu halus lalu masukkan air kaldu.
- Tambahkan garam, lada, gula, dan kaldu bubuk secukupnya.
- Selanjutnya, masak hingga mendidih dan tunggu matang.
- Lalu selanjutnya masukkan tauge, daun bawang, dan daun seledri.
- Aduk-aduk hingga merata.
- Jika telah matang, matikan api.
- Persiapkan piring saji lalu tambahkan berbagai bahan pelengkap dan siram dengan kuah.
- Beri taburan bawang goreng dan kecap manis.
- Tambahkan juga dengan sambal petis dan sate kerang.
- Siap untuk dinikmati.