6 Cara Membuat Manisan Kolang Kaling yang Menyegarkan, Si Manis Pelepas Dahaga
Udara yang panas seolah kian membuat dahaga kian terasa. Jika begitu, maka salah satunya solusi ialah dengan meneguk minuman segar untuk melepas rasa dahaga yang membandel. Salah satunya yaitu dengan manisan kolang kaling
Udara yang panas seolah kian membuat dahaga kian terasa. Jika begitu, maka salah satunya solusi ialah dengan meneguk minuman segar untuk melepas rasa dahaga yang membandel.
Salah satunya yaitu dengan manisan kolang kaling yang enak dan menyegarkan. Selain mampu menghalau saat dahaga datang, kolang-kaling pun menyimpan banyak manfaat yang baik bagi kesehatan tubuh.
-
Bagaimana cara membuat Kipang Kacang? Untuk proses pembuatannya sangatlah mudah, cukup menyiapkan bahan dasar berupa kacang tanah dan gula aren. Lalu, kedua bahan dipanaskan dan dilarutkan dengan air. Kemudian aduk merata kacang dan gula aren, masukkan dalam loyang dan tunggu sampai dingin. Terakhir, dipotong sesuai selera.
-
Bagaimana cara membuat kue kacang? Campur semua bahan adonan kering. Lalu tuang minyak sambil diuleni hingga tercampur rata. Giling dan pipihkan adonan. Lalu, cetak sesuai selera. Tata kue kacang di loyang yang sudah diolesi margarin. Olesi permukaan kue dengan bahan olesan. Panaskan oven. Panggang kue hingga matang dan berwarna kecoklatan.
-
Bagaimana cara membuat plecing kangkung? 1. Rebus kangkung dan tauge secara terpisah. Tiriskan. 2. Ulek halus cabai rawit, tomat, terasi dan garam. Beri perasaan air jeruk limau. Aduk rata. 3. Tata kangkung dan tauge yang sudah di rebus di piring. 4. Tuang sambal di atasnya, lalu beri taburan kacang goreng. 5. Sajikan.
-
Bagaimana cara membuat Lempah Kuning? Pada umumnya, untuk membuat kuahnya membutuhkan bumbu dan rempah seperti kunyit, lengkuas, bawang, cabai, jahe, lada, kemiri, dan terasi yang langsung direbus. Seluruhnya di masak hingga meresap ke dalam daging ikan. Tak hanya itu, kunci utama dalam masakan ini ada di asam jawa dan cabai yang menghasilkan rasa yang pedas khas dan pastinya menggugah selera.
-
Bagaimana cara membuat isian cireng jamur kuping? 1. Jika pakai jamur kuping kering, jadi perlu direbus/diseduh dengan air panas dahulu hingga mekar, tiriskan lalu potong sesuai selera. Selanjutnya rebus ayam dan suwir, lalu sisihkan. 2. Tumis bumbu halus hingga harum dan matang. Masukkan jamur dan ayam. Aduk rata 3. Beri sedikit air, gula, garam, dan kaldu bubuk. Aduk rata dan masak hingga matang dan set. Isian usahakan kering. Jangan lupa koreksi rasa
-
Bagaimana cara memasak kambing guling agar matang merata? Panggang kambing dengan api sedang dan putar secara perlahan. Memanggang perlahan memastikan daging matang merata tanpa bagian luar terbakar sementara bagian dalam masih mentah.
Tak heran, bahan yang satu itu banyak digunakan sebagai campuran minuman segar seperti manisan kolang kaling. Nah, bagi Anda yang ingin mencoba, cara membuat manisan kolang kaling tak sesulit yang dibayangkan.
Berikut 6 cara membuat manisan kolang kaling yang berhasil dirangkum dari berbagai sumber, Senin (25/10/2021).
1. Manisan Kolang Kaling Sirup
Bahan:
- 1/2 kg kolang-kaling
- 150 gr
- 2 lembar daun pandan
- Sirup secukupnya
- Pewarna makanan sesuai selera dan secukupnya
- Air matang secukupnya
Cara Membuat Manisan Kolang Kaling Sirup:
- Cuci bersih semua kolang-kaling, buang air sisanya.
- Lalu rebus semua kolang-kaling menjadi satu hingga empuk setengah matang dan airnya habis habis, angkat dan tiriskan.
- Masak kembali dengan air baru.
- Tambahkan pewarna makanan dan aduk merata.
- Masukkan gula pasir dan sirup, aduk kembali.
- Diamkan sejenak hingga kolang-kaling tercium harum.
- Matikan api dan hidangkan pada mangkuk saji dengan cantik selagi hangat atau dicampur dengan es batu.
cookpad.com
2. Manisan Kolang Kaling Gula Merah
Bahan:
- 2 butir gula merah, iris tipis
- Air secukupnya
- Es batu secukupnya
Cara Membuat Manisan Kolang Kaling Gula Merah:
- Cuci bersih semua kolang-kaling dalam sebuah wadah, tiriskan dan buang air.
- Rebus semua kolang-kaling ke dalam panci dengan api sedang.
- Tunggu hingga setengah matang dan matikan.
- Buang airnya dan isi kembali hingga setengah wadah.
- Hidupkan api dan tunggu selama 1 menit.
- Tambahkan gule merah dan aduk hingga merata serta larut.
- Diamkan sejenak hingga sedikit kering.
- Matikan api dan angkat.
- Siap untuk dihidangkan, nikmati menggunakan es lebih nikmat.
3. Manisan Kolang Kaling Labu Kuning
Bahan:
- 150 gr potongan labu kuning
- 120 gr kolang kaling
- 50 gr gula aren
- 1 sdt garam
- 1 sdt vanili bubuk
- 2 lembar daun pandan
- 1 bungkus santan instan
- Air secukupnya
- Es secukupnya
Cara Membuat Manisan Kolang Kaling Labu Kuning:
- Cuci semua kolang kaling hingga bersih.
- Rebus kolang-kaling dan aduk hingga mendidih.
- Masukkan daun pandan dan aduk kembali.
- Tambahkan potongan labu kuning, gula, garam, dan vanili, aduk kembali.
- Tambahkan santan yang telah dicairkan dengan sedikit air, aduk selama 8 menit.
- Koreksi rasa dan angkat setelah matang sempurna.
- Manisan kolang kaling labu kuning telah siap untuk dinikmati.
©2019 Merdeka.com/Imam Buhori
4. Manisan Kolang Kaling Bunga Telang
Bahan:
- 500 gr kolang kaling
- 12 kuntum bunga telang segar
- 3 sdm gula pasir
- 1 buah jeruk nipis, peras
- Air secukupnya
- Es secukupnya
Cara Membuat Manisan Kolang Kaling Bunga Telang:
- Cuci bersih kolang kaling, tiriskan.
- Cuci perlahan bunga telang, jangan sampai merusak.
- Panaskan panci berisi air dengan api kecil.
- Masukkan bunga telang dan gula pasir, aduk hingga keluar warna biru.
- Tambahkan kolang kaling bersama larutan air perasan jeruk nipis.
- Koreksi rasa dan aduk kembali hingga matang.
- Matikan kompor dan angkat.
- Sajikan di atas mangkuk cantik selagi hangat atau menggunakan es batu.
5. Manisan Kolang Kaling Nanas
Bahan:
- 1/2 buah nanas, potong sesuai selera
- 180 gr kolang kaling
- 8 sdm gula pasir
- 1 sdm kayu manis bubuk
- 2 lembar daun pandan, ikat
- Air secukupnya
- Es secukupnya
Cara Membuat Manisan Kolang Kaling Nanas:
- Cuci kolang kaling dengan buah nanas kupas hingga bersih, tiriskan.
- Panaskan air dan rebus hingga setengah mendidih.
- Masukkan kayu manis bubuk dan aduk hingga merata.
- Tambahkan nanas, kolang kaling, dan daun pandan.
- Tunggu hingga campuran tercium harum.
- Setelah itu, tambahkan gula dan aduk hingga merata kembali.
- Setelah matang, matikan api dan angkat.
- Tunggu sementara waktu agar dingin.
- Tambahkan es batu.
- Manisan kolang kaling yang menyegarkan siap untuk dinikmati.
cookpad.com
6. Manisan Kolang Kaling Jelly
Bahan:
- 300 gr kolang kaling
- 1 bungkus jelly instan varian buah
- 1,5 buah markisa
- 1 buah lemon
- Sirup secukupnya
- Air secukupnya
- Es secukupnya
Cara Membuat Manisan Kolang Kaling Jelly:
- Cuci dan rebus kolang kaling hingga setengah matang, tiriskan.
- Sementara itu, buat jelly dengan merebusnya ke dalam air panas berapi sedang.
- Terus aduk hingga mengental dan mendidih, angkat.
- Diamkan hingga dingin dan menjadi jelly.
- Potong jelly sesuai selera atau kotak-kotak.
- Masukkan potongan jelly ke dalam gelas.
- Tambahkan es batu dan kolang kaling.
- Terakhir, tuangkan sirup secukupnya, buah markisa, dan perasan jeruk lemon.
- Siap untuk dinikmati bersama keluarga.