Batu ini Diyakini Tempat Mpu Gandring Membuat Keris Pusaka, Letaknya di Atas Gunung
Di puncak gunung ini diketahui ada lokasi tempat Mpu Gandring membuat hingga mengasah keris. Seperti apa penampakannya?
Gunung Gajah Mungkur dikenal luas sebagai salah satu wisata alam yang dapat dinikmati bersama orang terdekat. Tak hanya itu, rupanya lokasi tersebut juga dipercaya memiliki deretan peristiwa sejarah.
Salah satunya yakni memiliki kaitan dengan sosok pembuat keris pusaka ampuh, Mpu Gandring. Di puncaknya, diketahui ada lokasi tempat Mpu Gandring membuat hingga mengasah keris.
-
Di mana sejarah terasi dapat ditelusuri? Sejarah terasi di kawasan Cirebon dapat ditelusuri hingga masa kekuasaan Pangeran Cakrabuana, yang memainkan peran penting dalam perkembangan kawasan tersebut.
-
Bagaimana sejarah Museum di Puro Mangkunegaran? Museum ini terletak tak jauh dari Balai Kota Solo, berdasarkan sejarahnya, museum ini sudah dibangun sejak tahun 1867 dan dulunya digunakan sebagai kantor untuk De Javasche Bank Agentschap Soerakarta.
-
Bagaimana menara tersebut di gambarkan dalam sumber sejarah? Menara ini memiliki empat sisi yang tergambar dengan jelas dalam ilustrasi kuno.
-
Apa yang ditemukan di situs sejarah di Desa Ngloram? Di tengah situs itu terdapat tumpukan batu yang berundak. Di sana terdapat makam yang tak diketahui pemiliknya. Di bawahnya terdapat tumpukan bata yang membatasi punden dengan bidang kosong. Di sebelah kiri agak ke bawah terdapat gundukan bata yang disebut dengan Punden Ngloram.
-
Bagaimana KEK Singhasari memanfaatkan sejarah? Keunggulan lain dari KEK Singhasari yakni adanya sektor pariwisata dengan tema heritage and sejarah. Hal ini dilatarbelakangi nilai situs sejarah kerajaan Singhasari.
-
Apa saja peninggalan sejarah yang ditemukan di situs Marroquíes Bajos? Situs ini seluas 75 hektar, di mana terdapat sisa-sisa dari periode Kalkolitik hingga Iberia, Romawi, Visigoth, dan Islam.
Seperti apa penampakannya? Simak ulasan selengkapnya berikut ini, dilansir dari kanal YouTube Bongkotan Pring, Jumat (6/1/22).
Gunung Gajah Mungkur Simpan Cerita Mpu Gandring
Mpu Gandring merupakan salah satu sosok yang cukup terkenal dalam sejarah kerajaan di nusantara. Sosoknya diketahui begitu mahir membuat keris pusaka.
Sosok ahli keris tersebut yakni berasal dari Desa Palumbangan, Doko. Tak jauh dari Wlingi Blitar, Mpu Gandring diketahui memiliki tempat pembuatan keris yang cukup tersembunyi.
Kendati demikian, tempat pembuatan keris tersebut hingga saat ini masih dapat ditemukan. Tak lain lokasinya yakni berada di puncak Gunung Gajah Mungkur, Jawa Timur.
Di lokasi tersebut, dapat ditemukan sejumlah batu dengan beragam bentuk unik.
"Ditemukan batu yang berlubang membentuk persegi. Mitos yang berkembang Batu tersebut digunakan Mpu Gandring dalam membuat Pusaka Keris," demikian dikutip dari keterangan video.
Ditemukan Dua Batu Berbentuk Unik
Sebelum tiba di lokasi, tentu ada perjalanan cukup panjang yang perlu dilewati. Termasuk untuk menjelajah area hutan dengan pepohonan serta semak belukar yang cukup lebat.
Salah satunya yang dapat ditemukan ialah batu besar dengan sejumlah lubang kecil di atas permukaannya. Berdasarkan pengamatan sejumlah orang di lokasi, batu tersebut tak mungkin dibentuk alam dengan beberapa lubang yang saling sejajar satu sama lain.
YouTube Bongkotan Pring ©2023 Merdeka.com
"Kalau alam, ini ga mungkin ya. Karena ini ada beberapa lubang dan lurus, kalau alam mungkin lubangnya cuma satu atau bagaimana," terangnya.
Diduga, batu berlubang tersebut digunakan Mpu Gandring untuk memandai bahan yang nantinya bakal dijadikan keris pusaka.
"Nah ini sudah jelas ya, batu yang ini difungsikan untuk memandai," sambungnya.
Sejumlah Batu Unik Berdekatan
Tak jauh dari lokasi batu berlubang, ada batu dengan bentuk berbeda yang senantiasa diletakkan bersebelahan.
Berbeda dengan batu sebelumnya, batu dengan ukuran cukup besar tersebut memiliki celah memanjang di atas permukaannya. Lantaran air hujan, celah panjang tersebut lantas dipenuhi dengan genangan.
Diduga, batu dengan bentuk tersebut digunakan Mpu Gandring untuk melakukan tahapan selanjutnya. Di sana, Mpu Gandring dapat mendinginkan bahan usai ditempa atau dipandai.
YouTube Bongkotan Pring ©2023 Merdeka.com
"Kalau batu yang ini digunakan untuk mencuci dan kerisnya biar dingin setelah jadi," ceritanya.
Ditemukan Batu Pengasah
Pun tak jauh dari lokasi batu sebelumnya, ditemukan batu berukuran kecil yang turut menjadi saksi kehidupan Mpu Gandring.
Di antara kedua batu tersebut, nampak batu kecil yang berbentuk cukup landai. Diduga, batu tersebut digunakan sosok ahli keris dengan kutukan terkenalnya itu untuk melakukan langkah selanjutnya.
Dengan batu kecil itu, Mpu Gandring dapat menyelesaikan pekerjaannya dengan cara mengasah keris yang hampir jadi.
YouTube Bongkotan Pring ©2023 Merdeka.com
"Lalu dibuat keris sempurna lagi dengan batu ini. Jadi diasah biar halus," terangnya.