Jadi Kuli Pemotong Rumput di Malaysia, Pasutri TKI Ini Berhasil Bangun Rumah Mewah Bak Istana di Kampung Halaman
Ada bangunan megah nan mewah di perkampungan Madura. Bangunan berlantai dua itu menelan biaya hingga miliaran rupiah.
Ada bangunan megah nan mewah di perkampungan Madura. Bangunan berlantai dua itu menelan biaya hingga miliaran rupiah.
Jadi Kuli Pemotong Rumput di Malaysia, Pasutri TKI Ini Berhasil Bangun Rumah Mewah Bak Istana di Kampung Halaman
Ada bangunan megah nan mewah di perkampungan Madura. Bangunan berlantai dua itu menelan biaya hingga miliaran rupiah.
Pemiliknya ternyata pernah menjadi tenaga kerja Indonesia di luar negeri. Pekerjaannya di tanah perantauan pun tak terduga.
Seperti apa ceritanya? Simak ulasan selengkapnya, dilansir dari kanal YouTube Zakir86, Senin (25/3).
- Pintu Terkunci saat Rumahnya Terbakar, Nenek Buta dan Cucunya di Musi Rawas Tewas
- Berdiri Kokoh di Ujung Kampung, Potret Rumah Mewah Pedagang Cilok Seharga Rp1 Miliar
- Dikira Kuli Bangunan karena Berpakaian Sederhana, Sosok Penambal Jalan Berlubang Ternyata Kapolsek
- Kisah Ibu Asal Madiun Jualan Pentol Tepung Kanji di Rumah, Omzetnya Capai Rp6 Juta per Hari
Rumah Mewah di Madura
Rumah mewah tersebut tak lain berlokasi di sebuah kampung yang terletak di Desa Palesanggar, Madura, Jawa Timur. Berada di tengah-tengah pemukiman, bangunan berlantai dua tersebut nampak berbeda dengan bangunan lainnya.
Pagar, pernak-pernik, hingga perabotan di dalam bangunan tersebut nampak begitu berbeda. Kesan mewah nan megah langsung terasa saat menatap sekilas.
Ternyata, si pemilik yakni pasangan suami istri pernah bekerja sebagai tenaga kerja di luar negeri. Mereka lantas disebut TKI sukses.
"Ini rumahnya besar, mewah, dan megah. Jadi ini TKI sukses dan akhirnya bisa membangun rumah mewah," ucap si pemilik video.
Semasa di luar negeri, sang istri diketahui banting tulang sebagai pelayan restoran di Malaysia.
"Kok bisa bangun rumah sebesar ini? Kerja dimana mba?" tanya si pemilik video.
"Di Malaysia, jadi pelayan restoran," jawabnya.
Tak hanya sendiri, sang suami pun terungkap juga pernah bekerja di Malaysia sebagai buruh pemotong rumput.
Keduanya sukses meraih pencapaian dengan membangun rumah mewah.
"Suami kerja juga mba?" tanya si pemilik video.
"Iya, di Malaysia juga, jadi kuli pemotong rumput," jawabnya.
Demi membangun rumah impian, pasutri tersebut diketahui rela merogoh kocek hingga Rp1,3 miliar.
Kini, bangunan tersebut diketahui menjadi tempat tinggal khusus bagi keluarga kecil sang pasutri selama dua tahun.
Selain keduanya, terdapat dua buah hati yang turut melengkapi.
"Ini rumahnya sudah dua tahun," ungkapnya.
Tuai Tanggapan Warganet
Tanggapan dari warganet. Banyak di antaranya yang mengungkap kekaguman atas kemegahan rumah milik pasutri TKI sukses.
"Masya Allah bagusnya rumah ini. Semoga rezekinya selalu mengalir," tulis akun @sitimadinah1
"Masya Allah, barakallah udah sukses bisa bangun rumah," tulis akun @mbakumichenel3837
"Mantap banget, enggak buang-buang waktu, planning yang bagus," tulis akun @mdgallery9340
"Masya Allah besar sekali rumahnya dan megah," tulis akun @fathanzakir9425