Jangan Panik, Begini Cara Mengatasi Sesak Napas Tiba-tiba Tanpa Obat
Cara berikut bisa mengatasi sesak napas tiba-tiba. Simak informasinya.
Cara berikut bisa mengatasi sesak napas tiba-tiba. Simak informasinya.
Jangan Panik, Begini Cara Mengatasi Sesak Napas Tiba-tiba Tanpa Obat
Sesak napas tiba-tiba tentu sangat mengganggu dan menyiksa beberapa orang. Selain menghambat pernapasan, sesak napas juga bisa menjadi awal dari penyakit kronis.
Sesak napas dalam dunia kesehatan disebut sebagai dyspnea. Meski umumnya akan sembuh sendiri, banyak orang justru panik dan tidak tahu cara mengobatinya.
-
Bagaimana cara mengatasi sesak napas secara alami? Ada beberapa cara mengatasi sesak napas secara alami yang bisa Anda coba, antara lain: Bernapas dalam-dalam melalui perut. Cara ini bisa membantu Anda menghirup lebih banyak udara dan mengendurkan otot-otot pernapasan.Duduk dengan posisi tubuh sedikit membungkuk. Cara ini bisa membantu Anda membuka saluran napas dan mengurangi tekanan pada dada.Berdiri menyandar pada dinding. Cara ini bisa membantu Anda menstabilkan tubuh dan memperluas rongga dada. Berbaring dengan bantal di bawah kepala dan lutut. Cara ini bisa membantu Anda mengurangi stres dan meningkatkan sirkulasi darah.Menggunakan uap dengan tambahan minyak esensial. Uap ini bisa membantu Anda melegakan hidung tersumbat dan mengurangi peradangan pada saluran napas.Menggunakan kipas angin portabel yang diarahkan ke wajah. Kipas angin ini bisa membantu Anda merasakan sensasi udara segar dan mengurangi rasa sesak. Mempraktikkan proning position. Posisi ini adalah posisi berbaring tengkurap dengan bantal di bawah dada, pinggul, dan kaki. Posisi ini bisa membantu Anda meningkatkan oksigenasi paru-paru dan mengurangi risiko komplikasi paru-paru.Menggunakan oksigen portabel. Oksigen portabel adalah alat yang bisa membantu Anda mendapatkan pasokan oksigen tambahan. Oksigen portabel bisa membantu Anda mengatasi sesak napas yang disebabkan oleh penyakit paru-paru kronis, gagal jantung, atau Covid-19.
-
Bagaimana cara mengatasi badan tiba-tiba menggigil? Jika badan tiba-tiba menggigil, ada beberapa hal yang dapat Anda lakukan untuk mengatasi kondisi tersebut. Berikut sejumlah cara mengatasi badan tiba-tiba menggigil: 1. Cari Lingkungan yang Hangat Langkah pertama yang dapat Anda lakukan adalah mencari tempat yang hangat.
-
Gimana cara mengatasi lidah kebas? Jika lidah kebas Anda tidak membaik dalam beberapa hari atau jika disertai dengan gejala lain seperti nyeri atau bengkak, segera konsultasikan dengan dokter atau dokter gigi.
-
Bagaimana cara mengatasi lemak ketiak? Meskipun pengurangan lemak di area tertentu (spot reduction) adalah mitos, penurunan berat badan secara keseluruhan dapat membantu mengurangi lemak di ketiak.
-
Gimana cara mengatasi bekas jerawat hitam? Mengatasi bekas jerawat menghitam juga memerlukan pendekatan yang holistik dan konsisten. Berikut ini adalah penjelasan selengkapnya mengenai penyebab bekas jerawat menghitam dan bagaimana cara mengatasinya, dilansir dari berbagai sumber.
-
Bagaimana cara menghindari kesialan akibat cicak jatuh? Tetapi untungnya, kamu juga bisa menghindari kesialan ini dengan cara mengganti pakaian yang terkena oleh cicak.
Meski begitu, sesak napas tiba-tiba bisa ditangani dengan pertolongan pertama tanpa obat yang wajib diketahui.
Seperti apa cara mengatasi sesak napas tiba-tiba tanpa obat? Dirangkum dari halodoc.com dan berbagai sumber, Kamis (30/5) berikut informasi selengkapnya.
Penyebab Sesak Napas Tiba-tiba
Sesak napas bisa terjadi secara tiba-tiba. Hal tersebut terjadi karena bebagai penyebab.
Kita juga hendaknya mewaspadai sesak napas tiba-tiba karena bisa jadi adanya penyakit kronis di baliknya.
Beberapa penyebab sesak napas tiba-tiba yang pertama adalah asma, kemudian gejala penyakit lain seperti:
- Emboli paru
- Pneumonia
- Pneumothorax
- Terkonfirmasi COVID-19
- Gangguan jantung seperti, jantung koroner dan tamponade jantung
- Gangguan kecemasan atau depresi
- Berasal dari timbulnya alergi
Bila mengalami sesak napas hendaknya untuk segera mengantisipasinya dan sebisa mungkin jangan panik.
Cara Mengatasi Sesak Napas Tiba-tiba
1. Condongkan Badan ke Depan
Saat sesak napas tiba-tiba menyerang, coba duduk dan rilekskan tubuh hingga pernapasan kembali normal.
Coba duduk di kursi dengan kaki menyentuh lantai dan condongkan dada sedikit ke depan. Letakkan siku di atas lutut dengan lembuat atau pegang dagu dengan tangan.
Biarkan otot leher dan bahu tetap rileks saat gerakan dilakukan.
2. Sandarkan Kepala ke Meja Sembari Duduk
Manfaat benda sekitar seperti meja atau kursi. Coba cari posisi duduk yang sedikit lebih nyaman untuk mengatur napas.
Duduk di kursi dengan kaki menyentuh lantai dan menghadap ke meja. Condongkan dada sedikit ke depan dan letakkan tangan di atas meja. Letakkan kepala di lengan atau bantal.
- 9 Jenis Obat yang Miliki Efek Samping Membuat Tekanan Darah Jadi Tinggi, Jangan Langsung Cemas!
- Cara Bedakan Sesak Napas Akibat Penyakit Jantung, Asam Lambung, dan Paru-paru
- Kecerdasan Luar Biasa Simpanse yang Mampu Sembuhkan Diri Menggunakan Tanaman Obat
- Jangan Panik! Ada 16 Cara Alami Meredakan Sakit Perut yang Efektif
3. Berdiri dan Sandarkan Punggung
Apabila tidak ada kursi dan meja, coba rilekskan tubuh dan atur pernapasan dengan berdiri. Coba berdiri di dekat dinding atau sandarkan punggung dan pinggul ke dinding.
Pisahkan kedua kaki selebar bahu dan letakkan kedua tangan di paha. Setelah bahu terasa rileks, condongkan tubuh ke depan dan gantungkan lengan di depan tubuh.
4. Pursed Lip Breathing
Salah satu gerakan dasar yang bisa meringankan sesak napas adalah pursed lip breathing. Gerakan ini berupa teknik pernapasan melalui hidung kemudian menghembuskannya melalui bibir yang sempit.
Tindakan ini bisa membantu memperlambat laju pernapasan yang membuat napas lebih dalam dan efektif. Teknik ini membantu melepaskan udara yang terperangkap di dalam paru-paru.
Gerakan ini bisa digunakan kapan saja seperti saat melakukan aktivitas berat, menekuk, mengangkat benda hingga menaiki tangga.
Untuk melakukannya, cukup rilekskan otot leher dan bahu. Kemudian tarik napas perlahan lewat hidung selama dua hitungan dan tutup mulut.
Julurkan bibir seolah-olah seperti akan bersiul. Hembuskan napas perlahan dan lembut melalui bibir sampai hitungan ke empat.
5. Menggunakan Kipas
Menurut studi dari Journal of Pain and Symptom Management tahun 2010, dijelaskan bahwa menggunakan kipas genggam untuk meniupkan udara ke hidung dan wajah dapat mengurangi gejala sesak napas.
Kekuatan udara saat menghirup akan memunculkan sensasi seolah-olah lebih banyak udara yang masuk ke dalam tubuh.
Meski dikatakan baik, penggunaan kipas angin tidak bisa menyembuhkan gerjala yang terjadi karena kondisi medis tertentu. Penelitian ini juga masih harus dikaji lebih lanjut.
6. Pernapasan Diafragma
Cara melakukan pernapasan diafragma bisa menjadi salah satu solusi untuk mengatasi sesak napas tiba-tiba.
Lakukan cara tersebut dengan duduk di kursi dan lutut tertekuk serta bahu, kepala, leher diposisikan rileks.
Letakkan tangan di atas perut dan tarik napas perlahan melalui hidung. Saat mengeluarkan napas, kencangkan oto dan pastikan perut terasa jatuh ke dalam.
Ketika merasakan gerakan perut, artinya pernapasan diafragma berhasil.
Setelah itu hembuskan napas melalui mulut dengan bibir mengerucut. Ulangi sekitar lima menit.