Keutamaan Membaca Surat Al-Mulk, Bisa Buat umat Islam Terhindar dari Siksa Kubur
Keutamaan membaca surat Al-Mulk begitu banyak dalam umat Islam. Salah satu yang istimewa adalah bisa menghindarkan umat Islam dari siksa kubur.
Keutamaan membaca surat Al-Mulk begitu banyak dalam umat Islam. Salah satu yang istimewa adalah bisa menghindarkan umat Islam dari siksa kubur.
Keutamaan Membaca Surat Al-Mulk, Bisa Buat umat Islam Terhindar dari Siksa Kubur
Keutamaan membaca surat Al-Mulk khususnya di hari Jumat perlu dikenali oleh tiap umat Islam.
Mengingat hari Jumat diyakini menjadi hari paling mulia.
Pada hari Jumat, setiap muslim juga dianjurkan memperbanyak amalan sunnah salah satunya adalah membaca surat Al-Mulk.
Di beberapa hadist disebutkan oleh Rasulullah SAW menyampaikan berbagai keutamaan surat Al-Mulk.
-
Bagaimana cara membaca surat Al-Mulk? Surat Al Mulk memiliki bacaan yang cukup panjang, namun mengandung makna dan pelajaran yang bijak.
-
Kapan dianjurkan untuk membaca surat Al-Mulk? "Nabi SAW tidak tidur sampai beliau membaca Alif Lam Mim Tanzil (Surat As Sajdah) dan Tabarakalladibiyadihil-mulk (Surat Al Mulk)" (HR Ahmad).
-
Apa saja keutamaan membaca surat Al-Mulk sebelum tidur? "Barangsiapa membaca surat Tabarokalladi bi yadihil mulk setiap malam, maka Allah ‘azza wa jalla menghindarkannya dari azab kubur, dan dahulu kami (para sahabat) di saat Rasulullah-shallallahu alaihi wasallam- (masih hidup) menamainya “ al-Mani’ah” (penghindar/penghalang). Sungguh surat tersebut ada dalam Kitabullah, barangsiapa membacanya dalam suatu malam, maka ia telah banyak berbuat kebaikan.” (HR. AN-Nasa’i)
-
Apa yang dilakukan orang-orang dalam video viral saat memusnahkan Alquran yang rusak? Terlihat beberapa orang membuang bongkahan abu Alquran ke dalam laut. Tiktok/gbclthg Bukan hanya itu, saat melakukan proses pemusnahan terhadap Alquran yang sudah rusak, mereka juga terdengar terus melantunkan sholawat sembari membuang abu Alquran satu per satu dari atas kapal.
-
Kapan Surah Al Mulk diturunkan? Surah ini termasuk golongan surat-surat Makkiyah, yang diturunkan sesudah Surah Ath Thuur.
-
Kenapa membaca surat Al-Mulk penting sebelum tidur? Beberapa ulama menafsirkan bahwa membaca surat ini di malam hari, khususnya sebelum tidur, dapat menjadi pelindung dari azab kubur dan berbagai keburukan yang tidak terlihat.
Surat Al-Mulk merupakan surat Makiyyah yang diturunkan usai surat At-Tur. Ayat pertama dari surat Al-Mulk memiliki arti kekuasaan atau kerajaan.
Keutamaan membaca surat Al-Mulk begitu banyak dalam umat Islam. Merangkum dari berbagai sumber, berikut adalah keutamaan membaca surat Al-Mulk untuk dijadikan pelajaran, Jumat (8/12).
Tingkatkan Tawakal kepada Allah
Keutamaan membaca surat Al-Mulk yang pertama adalah meningkatkan rasa tawakal kepada Allah SWT. Tawakal adalah sikap berserah diri kepada Allah atas yang telah ditakdirkan kepada tiap manusia.
Ini termasuk sifat terpuji dan sangat disukai oleh Allah SWT. Bukan hanya berdiam diri, tentu Tawakal harus disertai dengan usaha dan doa.
Membaca surat Al-Mulk membantu seorang muslim untuk meningkatkan tawakal kepada Allah SWT. Imam At-Tusturi berkata “Barangsiapa mencela suatu usaha, maka ia telah mencela sunnatullah (ketentuan yang Allah tetapkan). Barangsiapa mencela tawakal maka ia telah meninggalkan keimanan. Karena tawakal akan membuat kita kuat dalam menghadapi cobaan dari Allah SWT,”.
Diampuni Segala Dosa-Dosanya
Keutamaan membaca surat Al-Mulk berikutnya adalah akan mendapat pengampunan dosa-dosa bagi siapapun yang melafalkannya. Hal tersebut telah dijelaskan dalam hadist Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, bahwa Rasulullah SAW bersabda:
“Ada surat dari Al-Quran yang terdiri dari 30 ayat. Surat tersebut dapat memberikan syafaat bagi orang yang membacanya sehingga diampuni dosanya, yaitu surat tabarakalladzi bi yadihil mulku.”
(HR. Abu Dawud)
Amalan Terhindar dari Siksa Kubur
Keutamaan membaca surat Al-Mulk yang ketiga adalah amalan yang membuat seseorang muslim terhindar dari kejamnya siksa kubur. Dalam hadist yang tengah diriwayatkan oleh Imam Nasa’i dari Abdullah bin Mas’ud berkata:
“Barangsiapa membaca surat tabarakalladzi biyadihil mulku setiap malam, maka Allah akan menghindarkannya dari siksa kubur, dan dahulu kami (para sahabat) ketika Rasulullah SAW masih hidup menyebutnya ‘Al-Mani’ah’ (penghindar atau penghalang). Sungguh surat tersebut ada dalam kitabullah, barangsiapa membacanya dalam suatu malam, maka ia telah banyak berbuat kebaikan.”
(HR. Nasa’i)
Disayang oleh Rasulullah SAW
Mendapatkan kasih sayang dari Rasulullah SAW bisa diperoleh dari keutamaan membaca surat Al-Mulk untuk umat Islam. Rasul akan sangat menyayangi hambanya yang gemar bersholawat serta membaca dan mengamalkan surat Al-Mulk.
Tak hanya itu, surat Al-Mulk membawa ketenangan hati bagi para pembacanya dan penghafalnya. Rasulullah SAW bersabda:
“Saya gemari supaya surat ini (Tabarakalladzi biyadihil mulk) terdapat di setiap hati orang mukmin.”
(HR. Al Hakim).
Dijanjikan Surga
Surat Al-Mulk mempunyai keutamaan yang begitu menakjubkan. Membaca surat ini secara rutin apalagi di malam Jumat, akan menjadi perantara seseorang muslim untuk masuk ke dalam surga Allah SWT.
Keutamaan membaca surat Al-Mulk berikutnya ialah dijanjikan dalam hadist Rasulullah SAW. Dari Anas bin Malik RA berkata jika Rasulullah SAW bersabda,
“Ada sebuah surat dari Al-Quran yang hanya terdiri dari 30 ayat. Surat tersebut dapat membela temannya (orang yang membacanya) sehingga memasukkannya ke dalam surga. Surat itu adalah surat tabarak (al-mulk).” (HR. Thabrani dalam Mu’jamul Ausath, Imam Albani menilai hadis ini hasan).
Dijauhkan dari Maksiat
Keutamaan membaca surat Al-Mulk selanjutnya adalah dijauhkan dari maksiat, seperti yang telah dijelaskan oleh Syaikh As Sa’di: “Mereka takut kepada Allah dalam setiap keadaan sampai-sampai pada keadaan yang tidak ada yang mengetahui amalan mereka kecuali Allah. Mereka tidak melakukan maksiat dalam kesunyian. Mereka pun tidak mengurangi ketaatan mereka ketika itu.”
Dalam surat Al-Mulk ayat 12 Allah berfirman yang artinya: “Sesungguhnya orang-orang yang takut kepada Tuhannya Yang tidak nampak oleh mereka, mereka akan memperoleh ampunan dan pahala yang besar.”
Berdasarkan kedua tersebut, jelas bahwa orang yang taat kepada Allah akan tetap taat meskipun saat melakukan ibadah tak ada orang yang melihatnya. Orang beriman akan tetap taat pada Allah meski dalam sunyinya malam dan takut melakukan perbuatan maksiat.
Dapat Pahala Berkali Lipat
Hadist dari Ibnu Mas’ud radhiyallahu ‘anhu berkata: “Barangsiapa membaca satu huruf dari Kitab Allah (Al-Qur’an), maka baginya satu hasanah (kebaikan) dan satu hasanah itu sama dengan sepuluh kali lipatnya. Aku tidak mengatakan alif lam mim itu satu huruf, tetapi alif satu huruf, lam satu huruf dan mim satu huruf.” (HR at-Tirmidzi).
Apabila, seorang muslim membaca surat Al-Mulk, Allah SWT melipatgandakan pahalanya sampai 10 kali bagi siapapun yang Dia kehendaki. Bukan hanya surat Al-Mulk saja, Anda membaca Al-Quran, Allah akan memberikan 1 huruf 10 ganjarn kebaikan.
Hal ini termasuk salah satu keutamaan membaca surat Al-Mulk.