Kisah Santri yang Berguru ke Syekh, Belajar Agama Tanpa Berbicara
K.H. Buya Syakur Yasin menceritakan kisah seorang santri yang diminta oleh sang guru untuk menimba ilmu kepada seorang syekh yang ada di Syria. Santri tersebut justru terkejut karena cara belajar syekh di Syria itu dilakukan tanpa berbicara satu kata pun.
Setiap orang memiliki level keimanan dan keIslaman yang berbeda-beda. Oleh karena itu hubungan antara orang yang memiliki level keimanan yang tinggi kerap berbeda dengan orang yang masih beriman dalam taraf permukaan.
Hal itulah yang disampaikan oleh K.H. Buya Syakur Yasin dengan menceritakan kisah seorang santri yang diminta oleh sang guru untuk menimba ilmu kepada seorang syekh yang ada di Syria.
-
Kenapa ucapan selamat Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriah menjadi trending? Guna merayakannya, Anda bisa mengirimkan ucapan selamat tahun baru Hijriah 1 Muharam kepada sesama kaum muslimin. Anda bisa memberikan ucapan ini kepada orang-orang tersayang, mulai dari teman, kolega, atasan kantor, sahabat hingga keluarga.
-
Apa saja cerita lucu bahasa Jawa yang lagi trending? Bagi Anda yang ingin membaca salah satunya, ulasan berikut ini bisa menjadi referensi yang tepat. Melansir dari berbagai sumber, Kamis (2/5), berikut merdeka.com ulas mengenai kumpulan contoh cerita lucu bahasa Jawa yang ampuh mengusir rasa suntuk dan bosan untuk Anda.
-
Bagaimana sejarah Lembah Anai terbentuk? Konon, dulunya air terjun ini menjadi saksi bisu pergerakan rakyat Minang dalam melawan penjajahan. Pada masa kolonial, masyarakat setempat dipaksa untuk menjadi pekerja membangun jalan lintas Sumatera yang menghubungkan antara Kota Padang dan Padang Panjang via Lembah Anai.Masyarakat Minang yang bekerja dalam proyek pembangunan jalan tersebut harus menempuh jarak yang cukup jauh, bahkan bisa berhari-hari dari tempat mereka tinggal menuju lokasi pembangunan jalan.
-
Kenapa sholat subuh menjadi trending topik? Berikut merdeka.com membagikan tata cara dan bacaan sholat subuh sendiri ataupun berjamaah. Dilansir dari berbagai sumber, Jumat (12/1/2024):
-
Bagaimana Masjidil Aqsha menjadi saksi sejarah penyebaran Islam? Masjid ini tidak hanya menjadi saksi sejarah penyebaran Islam, tetapi juga menjadi tempat terjadinya peristiwa-peristiwa penting dalam Islam.
-
Kapan kumpulan kata bahasa Jawa ini menjadi trending topik? Kata-kata Bahasa Jawa kerap kali menarik untuk dilontarkan kala berkumpul dengan keluarga atau nongkrong bareng teman. Ditambah lagi, banyak orang yang menilai logat Bahasa Jawa itu terkesan unik dan kocak. Sehingga menambah keseruan kala berkumpul. Kata-kata bahasa Jawa bisa digunakan untuk membuat suasana berkumpul semakin seru.Berikut ini kata-kata Bahasa Jawa dan jawabannya yang kocak, seperti dihimpun dari berbagai sumber, Rabu (12/6/2024).
Di sana, santri tersebut justru terkejut karena model pembelajaran yang syekh di Syria itu tanpa berbicara satu kata pun. Simak ulasannya sebagai berikut.
Santri Berguru ke Syria
Sebuah video ceramah yang diunggah di channel Youtube KH Buya Syakur Yasin MA mengisahkan seorang santri dari Baghdad yang ingin meningkatkan ilmu agamanya.
©2023 Merdeka.com/youtube.com/KH Buya Syakur MA
Sang guru mengatakan bahwa dirinya sudah tidak bisa lagi mengajarkan ilmu yang lebih tinggi dan meminta santrinya untuk menimba ilmu ke seorang syekh yang ada di Syam atau Syria.
“Tuan guru, ada lagi nggak ilmu yang lebih tinggi lagi dari yang Anda miliki? Kata gurunya, sudah kemampuan saya sudah sampai sini kalau kamu ingin yang lebih lagi silakan ke Syam. Di sana ada syekh yang hebat. Silakan kau berguru ke sana,” terang Buya Syakur.
Belajar Tanpa Berbicara
Setelah itu santri tersebut pergi ke Syam dan izin kepada sang mursyid untuk ikut ngaji atau menimba ilmu kepadanya. Sang mursyid mempersilakan. Santri tersebut selalu sholat berjamaah dan setiap usai sholat ia menjumpai semua santri berzikir masing-masing tidak ada percakapan sama sekali.
Situasi itu terjadi berhari-hari, sehingga santri tersebut bertanya kepada mursyid, kapan ia akan memulai belajar agama. Sang mursyid menjawab bahwa setiap hari ia sudah mengaji bersama dengan murid-muridnya. Tapi santri tersebut tak bisa mengikuti.
“Wong tiap hari ngaji. Habis sholat itu ngaji. Akhirnya si guru tadi bertanya kepada muridnya, tadi siang ngaji apa? Ngaji balaghah. Apa yang diterangkan? Bab isti’arah,” jawab Buya Syakur.
Level Percakapan yang di Luar Nalar
Dari kisah tersebut dapat diambil kesimpulan bahwa seorang yang memiliki maqam tinggi dapat berkomunikasi dengan orang lain tanpa harus mengeluarkan suara.
©2023 Merdeka.com/youtube.com/KH Buya Syakur MA
Buya Syakur mengatakan bahwa seseorang yang sudah mencapai level maqam tertentu sudah tidak perlu lagi menggunakan bahasa formal dan hanya berkomunikasi dengan menggunakan bahasa gelombang.
“Artinya bahwa percakapan antar mereka sudah maqamul buhud itu sudah tidak menggunakan bahasa formal lagi. Sudah bahasanya bahasa gelombang,” lanjut Buya Syakur.