Pesan Jenderal Bintang 2 TNI ke Satgas RI-PNG: Jangan Sia-Siakan Dirimu Sendiri
Momen Jenderal Bintang 2 TNI memberikan pesan kepada prajurit yang akan dikirim ke Satgas RI-PNG.
Jenderal Bintang 2 TNI melakukan kunjungan guna mengecek persiapan para prajuritnya yang hendak bertugas di Satgas RI-PNG. Selain prajurit, Ia juga mengecek kesiapan materill dan moril para keluarga yang akan ditinggal berdinas.
Pada kesempatan itu pula, Ia memberikan pesan kepada para prajuritnya untuk jangan pernah sia-siakan dirinya sendiri. Lantas bagaimana momen Jenderal Bintang 2 TNI memberikan pesan kepada prajurit yang akan dikirim ke Satgas RI-PNG?
-
Kapan Jenderal Wismoyo menjabat sebagai Kepala Staf TNI AD? Jenderal TNI Wismoyo Arismunandar menjabat Kepala Staf TNI AD dari tahun 1993 sampai 1995.
-
Siapa yang kagum dengan kekuatan TNI? Gamal Abdul Nasser Adalah Sahabat Dekat Presiden Sukarno Keduanya menjadi pelopor gerakan Non Blok. Karena dekat, Nasser bicara terus terang pada Presiden Sukarno.
-
Di mana TNI dibentuk? Dahulu TNI dibentuk dan dikembangkan dari sebuah organisasi bernama Badan Keamanan Rakyat (BKR).
-
Di mana prajurit TNI AD ini berasal? Diungkapkan oleh pria asli Kaimana, Papua Barat ini bahwa sebelum memutuskan menikah, Ia sudah menjalin asmara atau berpacaran selama 3 tahun.
-
Siapa yang mewakili TNI dalam perundingan Wonosobo? Pasukan TNI diwakili Kolonel Sarbini, sedangkan dari Belanda diwakili Kolonel Breemouer.
-
Siapa menantu Panglima TNI? Kini Jadi Menantu Panglima TNI, Intip Deretan Potret Cantik Natasya Regina Ini potret cantik Natasya Regina, menantu panglima TNI.
Melansir dari akun Instagram kodamsiliwangi, Senin (12/6), simak ulasan informasinya berikut ini.
Pesan Jenderal Bintang 2 TNI
Pangdam III/Siliwangi, Mayjen TNI Kunto Arief melakukan kunjungan dan memeriksa kesiapan Operasi Satgas Pamtas Statis RI-PNG Yonif 310/KK TA. 2023. Hal ini dilakukan untuk mengecek kesiapan materill dan moril para prajurit beserta keluarganya.
Instagram kodamsiliwangi ©2023 Merdeka.com
Kunto berpesan kepada para prajuritnya untuk jangan sekali-kali menggampangkan sesuatu. Terutama saat berada di sana.
"Tidak banyak yang akan saya sampaikan, saya minta kalian di sana jangan sekali-kali menggampangkan," ujar Mayjen TNI Kunto Arief.
Jangan Sia-Siakan Dirimu Sendiri
Tak hanya itu, Kunto juga mengingatkan tidak ada hari yang sama. Baik itu hari ini, esok hari dan seterusnya. Ia juga menegaskan untuk jangan pernah sia-siakan diri sendiri.
Instagram kodamsiliwangi ©2023 Merdeka.com
"Hari ini tidak sama dengan hari esok, hari esok tidak sama dengan hari seterusnya," sambungnya.
"Jangan sia-siakan dirimu sendiri," tutupnya.