Resep Bihun Jagung Goreng Spesial, Lezat, Praktis dan Bikin Ketagihan
Ingin membuat bihun jagung sendiri di rumah? Lantas bagaimana resep bihun jagung goreng spesial?
Bihun jagung merupakan salah satu makanan favorit keluarga. Sebagian besar orang tentu sudah tidak asing lagi dengan bihun. Salah satu jenis mie ini biasanya terbuat dari tepung beras, terigu ataupun tepung jagung.
Bihun jagung memiliki tekstur kenyal dan lembut. Tak heran bihun jagung disukai di berbagai kalangan usia. Mulai anak-anak, remaja, orang dewasa hingga lansia. Biasanya bihun jagung dimasak dengan daging dan sayuran sebagai pelengkap.
-
Bagaimana cara membuat bihun goreng agar lebih gurih dan beraroma? Sebelum digoreng, bihun disatukan dengan kecap terlebih dahulu. Selain itu, tambahkan minyak wijen dan garam secukupnya ke dalam bihun. Aduk rata hingga bihun berubah warna menjadi kecoklatan.
-
Bagaimana cara membuat pisang goreng pasir? 225 gram tepung terigu75 gram gula pasir6 lembar daun pandan1 sisir pisang kepok1 sendok teh vanilli bubuk1/4 sendok teh garam325 ml air putihBreadcrumbs secukupnya
-
Bagaimana cara membuat mie goreng kecap? Tumis bawang putih sampai harum, masukkan daging. Masak sampai berubah warna. Masukkan telur, orak arik.Masukkan kol. Tuang sedikit air.Masukkan mie dan bumbu-bumbu. Aduk rata. Koreksi rasa.Masak
-
Bagaimana cara membuat pisang goreng agar renyah dan mengembang? Gunakan jenis pisang kepok atau tanduk untuk membuat pisang goreng. Potong pisang secara vertikal menjadi tiga hingga empat irisan tipis. Buat Adonan Pisang Goreng Gunakan tepung tapioka Karena tidak memakai baking powder, bahan penggantinya adalah tepung tapioka. Untuk membuat adonan pisang goreng, campurkan dan aduk bahan-bahan berikut ini:● 200 gram tepung terigu.● 20 gram tepung tapioka.● 2 sendok makan gula.● 1 sendok teh garam.● 1 sendok teh vanila.● 1 butir telur.● 250 mililiter air.
-
Bagaimana cara membuat kentang goreng yang renyah? Baluri kentang dengan tepung maizena. Simpan di dalam freezer selama 1 jam. Goreng kentang hingga kecokelatan.
-
Bagaimana cara membuat mie goreng Aceh? Siapkan bahan. Rebus daging hingga empuk. Ambil air kaldunya sebanyak 200ml. Sisihkan. Kemudian, rebus mie. Angkat, beri minyak sayur sedikit agar tidak lengket satu sama lain, sisihkan. Panaskan sedikit minyak goreng, tumis bumbu hingga wangi dan berubah warna. Masukkan daging. Aduk hingga bumbu meresap, masak dengan api kecil. Masukkan tauge dan kol. Beri air kaldu. Masak sebentar hingga sayur lunak. Tambahkan tomat (bisa skip) dan daun bawang. Beri kecap manis, kecap asin, gula dan garam. Aduk. Setelah itu, masukkan mie, aduk rata kembali. Koreksi rasa (bisa ditambahkan gula/garam sesuai selera). Masak sebentar, lalu matikan api. Tuang mie ke piring secukupnya dan sajikan dengan pelengkap.
Ingin membuat bihun jagung sendiri di rumah? Lantas bagaimana resep bihun jagung goreng spesial? Melansir dari berbagai sumber, Senin (10/5), simak ulasan informasinya berikut ini.
Bihun Jagung Goreng Rumahan
Bahan:
- 100 gram daging ayam iris
- 4 buah bakso ikan belah dua
- 2 siung bawang putih cincang
- 1 butir telur
- 1 buah sosis sapi/ayam
- Bihun secukupnya, rendam selama 1 jam
- Daun bawang iris
- Cabai rawit iris sesuai selera
- Sawi putih, iris-iris
Bumbu Saus (campur dalam mangkuk):
- 2 sendok makan saus tiram
- 1 sendok makan kecap asin
- Minyak wijen secukupnya
- Gula, garam, lada dan perasa secukupnya
Instagram @dada.tastes ©2021 Merdeka.com
Cara Membuat:
- Panaskan minyak dengan api kecil atau sedang
- Goreng telur kemudian sisihkan
- Panaskan minyak kembali dengan api kecil
- Masukkan bawang putih dan cabai rawit hingga harum
- Masukkan bakso ikan, daging ayam dan sayuran
- Tumis sebentar hingga sayuran setengah layu
- Masukkan bihun jagung ke dalam tumisan
- Tuang saus ke dalam tumisan bersama bihun jagung
- Aduk semua bahan hingga tercampur rata
- Tambahkan telur dan aduk rata kembali
- Masak hingga matang dan tercampur rata
- Beri daun bawang saat disajikan di piring saji
- Bihun jagung goreng rumahan telah siap dihidangkan
Bihun Jagung Kampung Pedas
Bahan:
- 150 gram tempe, potong-potong, goreng sebentar
- 100 cc air
- 2-3 sendok makan kecap manis
- 1 piring munjung bihun jagung sudah direbus
- 1 sendok makan saus tiram
- Lada dan garam secukupnya
- Minyak untuk menumis
- Irisan daun bawang dan bawang merah goreng untuk taburan
Bumbu:
- 20 cabai rawit merah, iris
- 4 cm lengkuas, geprak
- 4 lembar daun salam
- 3 buah cabai merah besar, potong serong
- 3 buah cabai hijau besar, potong serong
- 1 - 1,5 sendok makan baceman bawang (bawang campur minyaknya)
Instagram @banususanto ©2021 Merdeka.com
Cara Membuat:
- Tumis semua bumbu sampai harum
- Tambahkan air lalu didihkan
- Masukkan tempe dan bihun jagung setelah air mendidih
- Masukkan saus tiram, kecap manis, lada, dan garam
- Aduk-aduk hingga bumbu merata dan air menyusut
- Matikan api dan siap disajikan
- Tabur daun bawang dan bawang merah goreng di atas bihun
- Bihun jagung kampung pedas siap disajikan
Bihun Jagung Sayur
Bahan:
- 4 buah buncis, iris serong
- 2 papan bihun
- 1 batang daun bawang, iris
- 1 buah wortel, iris serong
- Telur orak-arik
- Garam, merica, kaldu bubuk secukupnya
- Minyak goreng untuk menumis
Bumbu Halus:
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
Instagram @yoanitasavit ©2021 Merdeka.com
Cara Membuat:
- Seduh bihun dengan air panas hingga empuk
- Angkat dan tiriskan
- Tambahkan 1 sendok makan minyak goreng
- Aduk rata, sisihkan
- Panaskan 3 sendok makan minyak goreng
- Tumis bumbu halus hingga harum
- Masukkan wortel dan buncis ke dalam tumisan
- Masak hingga sayuran menjadi empuk
- Tambahkan garam, merica, kaldu bubuk secukupnya
- Masukkan bihun jagung dan sedikit air bila perlu
- Aduk semua bahan hingga tercampur rata
- Masukkan daun bawang dan telur orak-arik
- Aduk kembali hingga rata
- Bihun jagung sayur telah siap dihidangkan
Bihun Jagung Goreng Seafood
Bahan:
- 3 buah buncis, potong tipis
- 1 batang seledri dan daun bawang, rajang halus
- 1 bungkus bihun beras
- 1/2 buah wortel, potong korek api
- Otak otak ikan atau bakso ikan secukupnya
- Udang secukupnya
Bumbu:
- 1 sendok teh kecap asin
- 1/2 sendok teh saus tiram
- Kecap manis secukupnya
Instagram @yoriakitchen ©2021 Merdeka.com
Bumbu halus:
- 3 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 2 buah kemiri
- 1 buah cabai rawit
- 1 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica
Cara Membuat:
- Rendam bihun jagung di air mendidih hingga matang
- Tiriskan bihun dan sisihkan
- Aduk dengan sedikit minyak dan kecap secukupnya
- Siapkan sayuran yang telah dipotong
- Ulek bumbu halus dan tumis hingga harum
- Masukkan sayuran, bakso ikan, otak-otak ikan dan udang
- Masukkan kecap asin dan saus tiram
- Beri sedikit air jika terlalu kering
- Aduk hingga sayuran dan bahan lain matang
- Masukkan bihun, lalu aduk hingga bumbu tercampur rata
- Bihun jagung goreng seafood telah siap disajikan
Bihun Jagung Cabai Hijau
Bahan:
- 10 buah cabai rawit ijo, iris
- 2 batang daun bawang
- 2 sendok makan saus tiram
- 2 sendok makan kecap ikan
- 1 keping bihun jagung
- 1 butir telur
- 1/2 buah bawang bombai, iris kasar
- Kecap manis secukupnya
- Kecap asin secukupnya
Bumbu halus:
- 3 siung bawang merah
- 1 sendok teh baceman bawang putih
- Lada bubuk, garam & kaldu jamur secukupnya
Instagram @purtirenkganis ©2021 Merdeka.com
Cara Membuat:
- Rendam bihun di air panas setelah lunak tiriskan
- Beri kecap manis sesuai selera sambil diaduk rata
- Goreng sebentar bawang merah, bawang putih
- Ulek hingga halus
- Tumis hingga harum dan tambahkan bawang bombai
- Masukkan telur lalu orak-arik
- Masukkan bihun, cabai rawit ijo, dan daun bawang
- Beri kecap ikan, kecap asin dan lada bubuk
- Masak hingga bumbu merata
- Bihun jagung goreng cabai hijau telah siap dihidangkan