Saat Sidak Irjen Akhmad Wiyagus Bengong Ada Siswa SPN Polda Jabar Orangtuanya Penjual Kicimpring 'Hebat Kamu'
Terungkap, ada salah satu siswa SPN yang merupakan putra dari tukang penjual kicimpring, keripik khas Tanah Pasundan.
Terungkap, ada salah satu siswa SPN yang merupakan putra dari tukang penjual kicimpring, keripik khas Tanah Pasundan.
Saat Sidak Irjen Akhmad Wiyagus Bengong Ada Siswa SPN Polda Jabar Orangtuanya Penjual Kicimpring 'Hebat Kamu'
Terungkap, ada salah satu siswa SPN yang merupakan putra dari tukang penjual kicimpring, keripik khas Tanah Pasundan. Sosoknya langsung diganjar pujian dan dukungan.
Seperti apa momennya? Simak ulasan selengkapnya berikut ini, dilansir dari kanal YouTube Indonesian police school in west java, Jumat (29/12).
Kapolda Jabar Sambangi SPN
Belum lama ini, Kapolda Jabar kedapatan tengah melakukan inspeksi dadakan atau sidak ke SPN Polda Jabar. Tiba di lokasi, Akhmad nampak tampil gagah dalam balutan seragam dinas khas Korps Bhayangkara lengkap dengan tongkat komando.
Kala itu, personel SPN Polda Jabar kedapatan tengah melakukan pembelajaran kepada para siswa. Pembelajaran yang diberikan tersebut yakni berupa Perdaspol.
- Kasus Pengeroyokan Warga Sipil Depan Polres Jakpus, 20 Prajurit TNI Jadi Tersangka
- Pengemudi Ojol Pelaku Pencabulan Siswi SD di Kota Serang Menyerahkan Diri
- Kombes Polri Datangi Penjual Ikan Keliling di Pinggir Jalan, Sampai Menangis Lihat Polisi Sujud di Kakinya
- Pedagang Gorengan Jadi Perwira, Langsung Bersalaman dengan Jenderal Bintang 4 TNI
"Kondisi SPN Polda Jabar saat dilaksankaan kunjungan mendadak Kapolda yaitu dimana Para personil SPN Polda Jabar sedang melaksanakan Pembelajaran Perdaspol kepada para siswa," demikian dikutip dari keterangan video.
Selain mengamati kondisi SPN, personel, hingga siswa, Akhmad turut terjun langsung berbincang dengan sejumlah siswa.
Salah satu siswa yang tengah berbaris tersebut menarik perhatiannya.
Usut punya usut, siswa tersebut merupakan putra dari seorang penjual kicimpring. Saat mengungkap hal tersebut, siswa SPN Polda Jabar itu nampak bersuara lantang dan penuh keyakinan.
"Apa (pekerjaan) orangtuamu?" tanya Akhmad.
"Siap, pedagang enye," jawabnya.
"Apa?" tanyanya kembali.
"Siap, opak singkong," terangnya.
Disebut Hebat
Mengetahui siswa tersebut berasal dari keluarga sederhana, Akhmad seketika memberikan reaksi.
Dia langsung menepuk pundak siswa tersebut sembari memberikan motivasi.
Dia disebut hebat hingga terdengar ke sejumlah siswa lainnya di lokasi kala itu. Sang siswa pun lantas menjawab dengan penuh kebanggaan.
"Hebat, kamu," kata Akhmad.
"Siap, komandan," balasnya.
Ungkap Jumlah Keluarga
Perbincangan lantas berlanjut. Akhmad bertanya perihal keluarga si siswa.
Dari sana, diketahui jika siswa tersebut merupakan satu di antara tiga buah hati dari sang penjual kicimpring.
"Berapa bersaudara kamu?" tanyanya.
"Siap, tiga bersaudara, jenderal," ungkapnya.
Akhmad lantas melanjutkan sidak. Dia kembali berbincang dengan sejumlah siswa lainnya.
Video
Berikut video selengkapnya yang dapat Anda saksikan.