Basuki sebut peregangan sambungan Jembatan Cisomang 53 cm masih aman
Basuki sebut peregangan sambungan Jembatan Cisomang 53 cm masih aman. Berdasarkan penelitian dari para pakar dan Komisi Keselamatan Keamanan Jembatan dan Terowongan Jalan (KKJTJ), toleransi pergeseran sambungan Jembatan Cisomang di angka 50 cm hingga 71 cm. Kemampuan jembatan menahan beban ialah seberat 45 cm.
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Menpu-Pera) Basuki Hadimuljono mengatakan, berdasarkan penelitian dari para pakar dan Komisi Keselamatan Keamanan Jembatan dan Terowongan Jalan (KKJTJ), toleransi pergeseran sambungan Jembatan Cisomang di angka 50 centimeter (cm) hingga 71 cm. Saat ini pergeseran sambungan sepanjang 53 cm.
"Pergeserannya masih di angka 53 cm jadi masih terbilang aman. Sekarang yang dilakukan itu pertahankan agar jangan bergerak terus dengan menghentikan pergeseran lewat borepile di pilar jembatan nomor 2 (P2) dengan menambah kedalaman hingga 40 cm hingga 50 meter karena fondasi yang ditanam saat ini ke tanah mencapai 33 meter hingga 40 meter," kata Menteri Basuki di Jembatan Cisomang, Sabtu (24/12).
Menteri Basuki juga menyebut kemampuan jembatan menahan beban ialah seberat 45 ton. "Truk sudah tidak boleh melalui jembatan ini," ujar Menteri Basuki.
Direktur Jembatan Direktorat Jenderal Bina Marga, Heddy Rahadian, menambahkan penanganan melalui borepile ini merupakan penanganan yang sifatnya permanen dan baru akan dilakukan pada 3 Januari 2017 di P2 dan P1. Perbaikan jembatan ini membutuhkan waktu tiga bulan.
"Untuk penanganan pada titik yang retak sedang dilakukan grouting. Lalu untuk penanganan awal dan sementara melalui wrapping menggunakan material carbon fiber reinforced polymer (CFRP) pada titik-titik kerusakan yang diprioritaskan untuk mencegah keretakan semakin besar pada pilar jembatan," jelas Heddy.
Keretakkan yang mengakibatkan pergeseran di P2 ini berpengaruh pada pilar jembatan yang lain, kementerian juga akan melakukan pengeboran (core box) di P0, P1, P2 dan P3.
"Lalu pemasangan inclinometer dan tiltmeter untuk mengetahui laju pergerakkan dan deformasi lapisan tanah di sekitar Jembatan Cisomang," kata Heddy.
Baca juga:
Jembatan Cisomang direhab, kecepatan mobil saat melintas 50 KM/jam
Aher tinjau Jembatan Cisomang: Semoga 3 bulan selesai
Dampak Jembatan Cisomang, jalur Purwakarta kembali ramai
Kakorlantas imbau mobil kurangi kecepatan saat di jembatan Cisomang
Sopir truk ngeluh lalu lintas dialihkan gara-gara jembatan Cisomang
Jembatan Cisomang geser, lalin dialihkan ke jalan arteri Purwakarta
Selain truk, kendaraan disarankan tak lintasi Jembatan Cisomang
-
Apa itu Jembatan Cincin? Jembatan Cincin menghubungkan Kecamatan Widang, Kabupaten Tuban dengan Kecamatan Babat, Kabupaten Lamongan. Jembatan yang dibangun sejak tahun 1970-an dan termasuk jalur Pantura ini nyaris tak pernah sepi dari lalu lalang kendaraan bermotor.
-
Gimana konstruksi jembatan Panyindangan dibangun? Melansir dari laman Pemkab Sumedang, jembatan ini menggunakan teknologi “judesa” untuk memperkokoh strukturnya. Judesa memiliki desain khas berupa sistem lantai, batang yang menggantung serta kabel baja sebagai pengikatnya.
-
Di mana Jembatan Kaca Berendeng dibangun? Jembatan ini cukup mencolok di atas Sungai Cisadane, dan begitu indah saat malam.
-
Mengapa Jembatan Cikacepit penting? Jembatan kereta api ini menjadi yang terpanjang di Indonesia yang menghubungkan jalur Banjar-Cijulang. (Foto: Wikipedia) Dari arah Stasiun Kalipucang menuju Stasiun Banjar terdapat Terowongan Hendrik yang letaknya tak jauh dari Jembatan Cikacepit ini.
-
Di mana Jembatan Cikacepit berada? Salah satu peninggalan tersebut adalah Jembatan Cikacepit yang terletak di Desa Pamotan, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran.
-
Bagaimana proses perbaikan jembatan di Banyuwangi? “Alhamdulillah beberapa jembatan yang putus akibat bencana banjir pada 2022 lalu, kini sudah selesai dan bisa digunakan kembali oleh warga. Jembatan yang terputus memang menjadi prioritas untuk segera dilakukan perbaikan,” kata Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani, Selasa (14/11). “Namun, kami pastikan jembatan yang saat ini belum selesai pengerjaannya, kita targetkan tuntas akhir tahun ini,” imbuhnya.