Investor dan pekerja asing diistimewakan di kawasan ekonomi khusus
Salah satunya izin orang asing boleh memiliki apartemen di kawasan industri.
Pemerintah melalui Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian menyatakan akan berencana membentuk Peraturan Pemerintah (PP) terkait Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) di Indonesia.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Sofyan Djalil menuturkan, selama ini pemerintah selalu memberikan insentif untuk menggenjot pembangunan KEK. Namun pada kenyataannya tidak banyak pembangunan KEK yang mandeg.
-
Apa yang menjadi kunci keberhasilan proyek investasi PLN di sektor kelistrikan? Kunci penting dalam keberlanjutan investasi, khususnya di sektor ketenagalistrikan adalah kontrak kerja sama. Kunci penting langkah ini, PLN bersama mitra selalu memetakan rencana kerja yang reliable dan juga mitigasi risiko, sehingga dalam pelaksanaan pengembangan sektor kelistrikan mampu mendorong iklim investasi yang menarik bagi para investor.
-
Bagaimana Pertamina membangun infrastruktur hijau? Langkah konkrit perseroan dalam pengembangan infrastruktur hijau, lanjut Fadjar tidak hanya dilakukan dalam Pertamina Group, tetapi juga bersama BUMN yang tergabung dalam Indonesia Battery Corporation (IBC) dalam pengembangan pabrik baterai kendaraan listrik (EV).
-
Kapan inflasi penting untuk investor? “Inflasi juga dapat memengaruhi nilai tukar. Negara-negara dengan tingkat inflasi rendah biasanya mengalami apresiasi nilai mata uang dibandingkan negara-negara dengan inflasi yang lebih tinggi,” ujar Kar Yong Ang.
-
Bagaimana cara membagi anggaran untuk investasi? Martua menyarankan adanya pembagian porsi alokasi anggaran untuk berinvestasi.“Untuk pemula, secara umum bisa dialokasikan dengan pembagian 40% - 30% - 20% dan 10%," rinci Martua.
-
Bagaimana Jakarta mendorong investor untuk menanamkan modal di proyek-proyek potensial? Pemprov DKI Jakarta mengundang para investor untuk datang menjajaki berbagai proyek potensial yang dikelola oleh badan usaha milik daerah (BUMD) serta badan layanan umum daerah (BLUD).
-
Bagaimana Cak Imin membandingkan pelayanan investasi di Indonesia dengan Cina? Menurut Cak Imin, pelayanan terhadap investasi di Indonesia masih jauh dari Cina. Kata ketua umum PKB ini, di Cina telah memberikan pelayanan yang memadai."Pelayanan yang diberikan kepada investasi jauh dari Tiongkok misalnya. Mereka betul-betul pelayanan yang memadai," ujarnya.
Hanya beberapa pembangunan KEK yang terealisasi. Semisal KEK Sei Mangke di Sumatera Utara dan KEK Tanjung Lesung di Banten. Pemberian insentif akan diperluas demi menarik minat investor.
"Diberikan bermacam-macam insentif dari tax holiday sampai dengan diperbolehkannya pengelola KEK membangun infrastruktur sendiri yang nanti akan diberikan melalui mekanisme PP," ujar Sofyan Djalil di kantornya, Jakarta, Rabu (8/7).
Investor dan tenaga kerja asing di KEK bakal diberi keistimewaan. Investor diberi keringanan pajak. Insentif bagi tenaga kerja asing bakal diberikan secara langsung.
"Izin orang asing boleh memiliki apartemen di kawasan industri," katanya.
Investor bakal diberi keleluasaan membangun infrastruktur. Pemerintah berjanji memberi kemudahan.
"Di KEK itu mereka boleh mendirikan rumah sakit, universitas. Yang di daerah-daerah luar KEK tidak bisa. Jadi segala bentuk insentif sudah diberikan," ungkapnya.
"Jadi misalnya mereka membangun nanti pemerintah akan memberikan financial viability gap fund," tambahnya.
(mdk/noe)