Jokowi ingatkan DPR dampak buruk pengampunan pajak lambat diterapkan
"Ini merupakan kunci-kunci yang harus segera kita lakukan," ujarnya.
Presiden Joko Widodo meminta Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) untuk segera mengesahkan Undang-Undang Pengampunan Pajak atau tax amnesty. Presiden menilai jika terus mengalami kemunduran waktu maka akan menjadi salah satu pemicu perlambatan ekonomi dalam negeri.
"Ini merupakan kunci-kunci yang harus segera kita lakukan," ujarnya di Jakarta, Senin (4/1).
Menurut Presiden Jokowi, pemerintah sendiri telah mengeluarkan sejumlah paket kebijakan untuk mendorong perekonomian nasional.
"Terus-menerus akan kita lakukan perombakan-perombakan melalui paket-paket deregulasi, terus tidak akan berhenti. Yang kedua, muncul revaluasi aset, akan menambah kekuatan ekonomi, nanti tax amnesty (pengampunan pajak) akan menambah amunisi kita," jelas dia.
Seperti diketahui, saat ini RUU Pengampunan Pajak masih menunggu pengesahan oleh DPR. Pengampunan pajak diharapkan dapat menarik dana milik masyarakat Indonesia yang selama ini diparkir di luar negeri.
-
Kapan Pasar Jongke diresmikan oleh Presiden Jokowi? Pada Sabtu (27/7), Presiden Jokowi meresmikan Pasar Jongke yang berada di Laweyan, Kota Surakarta.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Bagaimana pengaruh Presiden Jokowi pada Pilkada Jateng? Peta kompetisi Pemilihan Gubernur Jawa Tengah berdasarkan temuan survei ini tampak masih cair. Semua kandidat masih berpeluang untuk saling mengungguli. Selain faktor popularitas calon, faktor Jokowi Effect, melalui tingkat kepuasan kepada presiden dapat berpengaruh," imbuh dia.
-
Apa yang dilakukan Presiden Jokowi saat mengunjungi Pasar Purworejo? Salah satu kunjungan Presiden Jokowi adalah ke Pasar Purworejo. Di sana dia asyik berbincang dengan para pedagang.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
Baca juga:
2016, Jokowi dorong pengusaha tempuh pengampunan pajak
Jokowi: Penerimaan 2015 capai 85 persen, ini bukan yang main-main
Puluhan minimarket di Malang langgar izin dan menunggak pajak
Pajak gagal melewati tikungan tajam
DPR duga Ketua Wantimpres tak paham masalah penerimaan pajak
5 Fakta di balik penerimaan pajak 2015 Rp 1.000 T cetak sejarah
JK sebut penerimaan pajak bisa lebih tinggi jika ekonomi membaik