Pelabuhan terbesar Eropa ikut bangun Kuala Tanjung
Ditargetkan mulai beroperasi awal 2018.
Kementerian Koordinator (Kemenko) bidang Kemaritiman menargetkan Pelabuhan Kuala Tanjung, Sumatera Utara mulai beroperasi awal 2018. Nantinya pelabuhan tersebut akan dikerjakan PT Pelindo I (Persero).
Menteri Koordinator (Menko) bidang Kemaritiman Indroyono Soesilo mengatakan, BUMN pelabuhan tersebut akan bekerja sama dengan operator pelabuhan terbesar di Eropa.
-
Harta karun apa yang ditemukan Mensun Bound di dekat bangkai kapal Portugis? Ia dan timnya menemukan mereka di dekat bangkai kapal tersebut yang meliputi rempah-rempah (lada, cengkeh, pala, dan fuli), kerang cowrie (digunakan sebagai uang di beberapa bagian Afrika), porselen Ming abad ke-16 – dan sekitar 50 kilogram emas.
-
Kapan Pantai Pecaron menampilkan kesenian kompangan? “Pada momen hari besar di sini juga ditampilkan kesenian kompangan, kesenian tradisional daerah dengan iringan rebana, lantunan lagu agamis dengan atraksi silat yang semakin menambah seru,” kata Nafisah, salah seorang pengelola Pantai Pecaron.
-
Dimana letak Pulau Menjangan Kecil? Di Karimunjawa, terdapat sebuah pulau yang dikelilingi terumbu karang yang eksotis. Pulau itu bernama Menjangan Kecil.
-
Apa yang ditemukan di dasar Laut Mediterania? Peneliti menemukan kapal kargo kuno zaman Kanaan 3.400 tahun lalu di kedalaman laut Mediterania.
-
Kapan Pelindo mencatat raihan positif di bidang pariwisata maritim? Pelindo Regional 3 Bali, mencatat raihan positif dalam bidang pariwisata maritime dalam 10 bulan terakhir 2023, jumlah wisatawan asing yang tiba melalui kapal pesiar di Pelabuhan Benoa, Denpasar, Bali, sebanyak 21.842 orang.
"Ini saya kira yang bagus dan sudah mulai bergerak. Diharapkan 2018 awal sudah selesai dan siap beroperasi. Pembangunannya bekerja sama dengan Rotterdam Port," ujarnya saat acara 'Seminar pembangunan pelabuhan Kuala Tanjung' di JW Marriot, Jakarta, Rabu (21/1).
Indroyono menegaskan, pelabuhan Kuala Tanjung menjadi bagian dari 24 pelabuhan yang ditargetkan dibangun di pemerintahan Presiden Joko Widodo. Ini untuk memperkuat keterhubungan atau konektivitas antar pulau sekaligus meningkatkan sistem logistik nasional.
Dari rencana pembangunan 24 pelabuhan di seluruh Indonesia, akan ada lima pelabuhan laut dalam (deep sea port). Kelima pelabuhan laut itu antara lain Pelabuhan Kuala Tanjung, Pelabuhan Tanjung Priok, Pelabuhan Tanjung Perak, Pelabuhan Makassar, dan Pelabuhan di Sorong.
"Khusus untuk empat pelabuhan yaitu Kuala Tanjung, Tanjung Perak, Tanjung Priok, dan Pelabuhan Makassar sudah siap," ungkapnya.