Produk jamu Indonesia ini jadi primadona di Afrika
Negara kawasan Asia seperti Arab Saudi, Singapura dan Malaysia pun juga turut berkontribusi besar pada penjualan.
PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk terus melakukan ekspansi produk jamu dan herbal ke mancanegara. Bahkan, sumbangan penjualan perusahaan terbesar terjadi di kawasan Afrika, dengan produk berupa minuman energi Kuku Bima Energy. Selain itu, negara kawasan Asia seperti Arab Saudi, Singapura dan Malaysia pun juga turut berkontribusi besar pada penjualan perusahaan.
Direktur Keuangan Sido Muncul Venancia Sri Indrijati mengatakan bahwa strategi perusahaan saat ini ialah melakukan penetrasi lebih dalam ke pasar-pasar tradisional mereka. Perusahaan juga tengah berupaya untuk melakukan ekspor secara langsung guna memotong rantai distribusi. Lantaran, selama ini ekspor dilakukan melalui distibutor di negara tujuan.
"Untuk produk kita butuh waktu untuk pendaftaran di negara tersebut. Selama ini produk yang dieskpor masih sifatnya impor oleh pedagang atau distributor di sana. Ke depan, kita akan ekspor langsung dan mainstream," ujarnya di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa (10/11).
Terkait jenis produk yang diekspor, dia menjelaskan bahwa sama dengan yang dipasarkan di Indonesia, perbedaan hanya dari sisi kemasan.
Ke depan, lanjutnya, perusahaan juga akan merambah ekspor ke negara tetangga yakni Filipina. "Kami menargetkan dapat meningkatkan porsi ekspor 5 sampai 10 persen dari total penjualan," jelas dia.
Baca juga:
Mayoritas produk luar negeri masuk ke Indonesia secara ilegal
Optimalisasi kilang, pemerintah potensi setop impor solar 2016
Kadin siap hapus kebiasaan ekspor bahan mentah Indonesia
Tekan impor, 3.600 hektar lahan disiapkan untuk peternakan sapi
Paket kebijakan VI, Izin impor bahan baku obat gunakan sistem online
Bea cukai China tangkap ribuan semut alien asal Jerman
Faisal Basri nilai bencana asap bikin ekspor kertas merosot
-
Kapan PT Tera Data Indonusa Tbk melantai di bursa saham? Bahkan pada 2022, saat pandemi berlangsung, perusahaan ini berani mengambil langkah melantai di bursa saham.
-
Kenapa harga saham bisa naik turun? Salah satu yang sering jadi dilema adalah harga saham yang begitu cepat naik turun bagaikan roller coaster. Jadi, sebenarnya apa sih penyebab harga saham bisa naik turun?
-
Kapan Bursa Berjangka Aset Kripto diluncurkan? Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan meluncurkan Bursa Berjangka Aset Kripto di Jakarta, Jumat (28/7).
-
Kenapa ekspor telur ke Singapura bisa menjadi bukti keberhasilan Indonesia di pasar dunia? Singapura menjadi salah satu negara dengan standar mutu dan keamanan pangan yang tinggi, sehingga ekspor ini menjadi salah satu keberhasilan Indonesia di pasar dunia.
-
Kenapa Bursa Karbon Indonesia (IDXCarbon) diluncurkan? Tujuan bursa karbon sendiri untuk mencipatakan insentif bagi perusahaan dan negara untuk mengurangi emisi gas rumah kaca dengaan menyediakan mekanisme untuk membeli dan menjual izin emisi atau kredit karbon.
-
Kapan Bursa Karbon Indonesia resmi diluncurkan? Presiden Jokowi mengatakan ingin mengurangi dampak perubahan iklim yang saat ini terjadi di beberapa negara termasuk Indonesia. ”Karena memang ancaman perubahan iklim sangat bisa kita rasakan dan sudah kita rasakan. Dan, kita tidak boleh main-main terhadap ini, kenaikan suhu bumi, kekeringan, banjir, polusi, sehingga dibutuhkan langkah-langkah konkret untuk mengatasinya,” kata Presiden Jokowi.