Sejarah Tupperware Pertama Kali Masuk Indonesia hingga Jadi Kesayangan Emak-Emak
Segala rangkaian manfaat dari pembelian Tupperware.
Perusahaan multinasional Tupperware memasuki masa senja di tengah persaingan produk yang semakin kompetitif. Pada Selasa (17/8), Tupperware mengajukan pailit, bangkrut akibat tak sanggup membayar utang.
Tupperware didirikan pada 1946 oleh seorang pria, Earl Tupper, tapi wajah publik perusahaan tersebut adalah seorang perempuan bernama Brownie Wise. Produk Tupper menandai era baru, menggunakan plastik berbeda untuk menjaga makanan segar dalam waktu lebih lama. Sejak didirikan, popularitas Tupperware terus berkembang dan berada di lebih dari 100 negara, salah satunya Indonesia.
-
Siapa penemu wadah Tupperware? Earl Tupper seorang pendiri Tupperware, merupakan inovator di balik penemuan ini.
-
Apa keunggulan dari Tupperware? Tupperware dikenal dengan wadah dan mangkuk penyimpanan kedap udara, tahan lama, dan berwarna-warni.
-
Kenapa Tupperware terancam bangkrut? Perusahaan Tupperware terancam bangkrut karena perusahaan ini sedang berjuang untuk menyesuaikan diri dengan perubahan perilaku konsumen yang beralih ke opsi yang lebih praktis dan berkelanjutan.
-
Apa produk Tupperware yang terkenal? Tupperware sebenarnya merupakan merek ikonik yang telah bertahan lebih dari 70 tahun, telah menjadi bagian penting dalam budaya global.
-
Siapa yang mendirikan Tupperware? Tupperware didirikan pada tahun 1946 oleh ahli kimia Earl Tupper.
-
Apa produk utama yang dihasilkan oleh Tupperware? Tupperware menjadi terkenal pada pertengahan abad ke-20 berkat produk wadah makanannya yang inovatif.
Dilansir Tupperware.co.id, penjualan Tupperware dimulai sejak tahun 1991 oleh salah satu Distributor Jakarta. Pada tahun 2016, Tupperware tumbuh hingga memiliki 74 Distributor yang tersebar di seluruh Indonesia.
Melalui Distributor dan Sales Force-nya, Tupperware Indonesia memasarkan produknya melalui Tupperware Party, cara ini merupakan cara pemasaran yang unik, informatif dan menghibur. Tupperware selalu melahirkan produk baru berkualitas yang inovatif, berdesain unik dan modern sehingga menjadi solusi rumah tangga Wanita Indonesia.
Keunggulan produk ini yaitu mampu membranding diri sebagai produk terbuat dari bahan yang aman serta berkualitas baik sehingga aman bagi kesehatan serta ramah lingkungan.
Bahkan, Tupperware Indonesia telah memenuhi ketentuan FDA, EFSA dan FS yang menyatakan bahan plastik Tupperware aman untuk digunakan sebagai kemasan atau wadah makanan dan minuman.
Tidak hanya itu, untuk memberikan kepuasan maksimal kepada konsumen, Tupperware Indonesia tidak ragu untuk memberikan garansi seumur hidup (lifetime warranty).
Keunikan Tupperware
Keunikan Tupperware hingga akhirnya sangat laris di pasaran Indonesia karena secara konsisten menjalankan misinya untuk mengubah hidup Wanita Indonesia dan keluarganya menjadi lebih baik. Salah satunya adalah dengan memberdayakan Wanita Indonesia, menumbuhkan kepercayaan diri serta membantu mewujudkan impiannya melalui program-program dari Tupperware Indonesia.
Tidak hanya itu, filosofi Caring & Sharing Tupperware Indonesia juga diwujudkan dengan melakukan berbagai kegiatan sebagai aksi nyatanya dalam berkontribusi pada sesama, anak-anak Indonesia serta lingkungan.
Tupperware Children’s Fund adalah salah satu inisiasi Tupperware Indonesia yang memberikan kontribusi kepada pendidikan anak-anak Indonesia. Tupperware Indonesia juga selalu berusaha menularkan nilai kebersamaan dan solidaritas kepada sesama dengan melakukan kegiatan donor darah A Drop for Hopes dan kegiatan Aku Anak Sehat yang bertujuan untuk menciptakan kesadaran orang tua dan guru serta mendidik anak-anak Sekolah Dasar akan pentingnya kebersihan dan kesehatan.
Tidak berhenti di situ, Tupperware Indonesia juga selalu mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga lingkungan dengan mengurangi sampah plastik sekali pakai, serta lebih cerdas dalam penggunaan plastik melalui berbagai kegiatan Tupperware Green Living sebagai bentuk kesadaran akan masalah lingkungan.
Hingga saat ini, Tupperware Indonesia selalu berusaha untuk bisa menjalankan Visi serta Misinya tersebut dan atas kerja kerasnya itu, Tupperware Indonesia telah mendapat banyak penghargaan serta telah berhasil menjadi Company of Choice dan Brand of Choice.