Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

CEK FAKTA: Belum Ada Keputusan ITC Mangga Dua Buka 30 Juni

CEK FAKTA: Belum Ada Keputusan ITC Mangga Dua Buka 30 Juni Ilustrasi mall. ©Pixabay/ed_davad

Merdeka.com - Beredar informasi bahwa ITC Mangga Dua akan kembali buka pada akhir Juni 2020. Informasi tersebut beredar melalui aplikasi pesan instan WhatsApp. Informasi ini juga mengacu pada Pergub No 489 tahun 2020.

informasi itc mangga dua buka di whatsappKominfo

"Pengunjung dan pedagang yang terhormat, untuk mendukung upaya pemerintah memutus penyebaran Covid-19 melalui Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), ITC Mangga Dua Tutup Sementara Diperpanjang s/d 30 Juni 2020.Mengacu pada Pergub No 489 tahun 2020. Untuk perkembangan selanjutnya bisa dilihat di media sosial dan website kami."

Penelusuran

Orang lain juga bertanya?

Menurut penelusuran merdeka.com, informasi tersebut adalah tidak benar. Dalam artikel Okezone.com berjudul "Viral ITC Mangga Dua Buka 30 Juni, Ternyata Hoax" pada 2 Juni 2020, dijelaskan bahwa pihak ITC Mangga Dua membantah informasi tersebut.

“ITC Mangga Dua buka 30 Juni itu hoax, kami masih menunggu info pencabutan masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB),” tulis pengelola dalam akun Instagram, Selasa (2/8/2020).

“Untuk mendukung upaya pemerintah melawan penyebaran covid-19 maka ITC Mangga Dua TUTUP SEMENTARA DIPERPANJANG sampai 4 Juni 2020,” ujarnya.

Sementara itu dalam artikel merdeka.com berjudul "Anies Soal Mal Beroperasi 5 Juni: Itu Imajinasi, itu Fiksi" pada 27 Mei 2020, dijelaskan bahwa Gubernur Anies Baswedan belum menentukan waktu pembukaan pusat perbelanjaan usai PSBB.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan Pemprov DKI Jakarta belum menentukan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) akan diperpanjang atau tidak. Sebab PSBB fase tiga akan berakhir pada 4 Juni 2020. Dia menyatakan belum mengeluarkan peraturan jadwal pengoperasian pusat perbelanjaan atau mal di Jakarta.

"Jadi kalau saat ini ada yang mengatakan mal akan buka tanggal 5 Juni itu imajinasi, itu fiksi. Karena belum ada aturan mana pun yang mengatakan PSBB diakhiri," kata Anies usai peninjauan di Km 47 Tol Jakarta-Cikampek, Selasa (26/5).

Dia menyatakan saat ini sejumlah ahli tengah mengumpulkan data yang ada. Hasil tersebut akan menjadi landasan perpanjangan atau berakhirnya PSBB Jakarta.

"Jadi yang menentukan PSBB ini diperpanjang atau tidak itu sebenarnya bukan pemerintah bukan parah ahli yang menentukan adalah perilaku seluruh masyarakat di wilayah PSBB," ucapnya.

Kesimpulan

Informasi ITC Mangga Dua akan buka pada 30 Juni 2020 adalah tidak benar. Pihak pengelola ITC Mangga Dua masih menunggu keputusan pemerintah terkait PSBB di DKI Jakarta.

Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan, pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya. (mdk/noe)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
TikTok Shop Dikabarkan Kembali Buka 10 November 2023, Kemendag Bilang Begini
TikTok Shop Dikabarkan Kembali Buka 10 November 2023, Kemendag Bilang Begini

Kemendag belum menerima permintaan izin untuk menjalankan bisnis e-commerce dari TikTok Shop Indonesia.

Baca Selengkapnya
DPR Tegaskan Jakarta Masih Ibu Kota Negara Meski Ada UU IKN
DPR Tegaskan Jakarta Masih Ibu Kota Negara Meski Ada UU IKN

Ia justru mendorong nantinya tak hanya ada Pilgub melainkan juga Pilwalkot di Jakarta.

Baca Selengkapnya
Penjelasan Camat Jagakarsa Soal Alfamidi yang Disegel
Penjelasan Camat Jagakarsa Soal Alfamidi yang Disegel

Pembangunan Alfamidi tersebut sudah rampung sehingga sekarang hanya menunggu izin turun.

Baca Selengkapnya
Bawaslu Jakarta Pastikan Tak Ada PSU di TPS 28 Jakarta Timur
Bawaslu Jakarta Pastikan Tak Ada PSU di TPS 28 Jakarta Timur

Menurut Quin, setelah kajian mendalam maka dipastikan tidak ada pemungutan suara ulang (PSU).

Baca Selengkapnya
DPR RI Tanya Pembatasan Operasional Warung Madura, Ini Penjelasan Pemprov Bali
DPR RI Tanya Pembatasan Operasional Warung Madura, Ini Penjelasan Pemprov Bali

DPR RI Tanya Pembatasan Operasional Warung Madura, Ini Penjelasan Pemprov Bali

Baca Selengkapnya
Viral TikTok Shop Bakal Buka Lagi Bulan Depan, Mendag: Saya Belum Dengar
Viral TikTok Shop Bakal Buka Lagi Bulan Depan, Mendag: Saya Belum Dengar

Terpantau sejumlah akun di media sosial memberikan informasi Tiktok Shop akan dibuka kembali.

Baca Selengkapnya
Heru Tegaskan Jakarta Masih Ibu Kota Negara
Heru Tegaskan Jakarta Masih Ibu Kota Negara

"Masih DKI, Daerah Khusus Ibu Kota," tegas Pj Gubernur Jakarta Heru Budi

Baca Selengkapnya
Terungkap Alasan Jokowi Belum Terbitkan Keppres Pemindahan Ibu Kota ke IKN
Terungkap Alasan Jokowi Belum Terbitkan Keppres Pemindahan Ibu Kota ke IKN

Pratikno menjelaskan, banyak variabel untuk menetapkan IKN sebagai ibu kota melalui Keppres.

Baca Selengkapnya
KPU Jakarta Bakal Ikuti Keputusan Pusat soal Batas Usia Calon Kepala Daerah
KPU Jakarta Bakal Ikuti Keputusan Pusat soal Batas Usia Calon Kepala Daerah

Keputusan MA juga tidak berpengaruh pada proses atau tahapan pencalonan bagi bakal calon perseorangan.

Baca Selengkapnya
Jokowi Dikabarkan Reshuffle Menteri Bahlil di IKN, Istana Buka Suara
Jokowi Dikabarkan Reshuffle Menteri Bahlil di IKN, Istana Buka Suara

Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana buka suara terkait kabar Jokowi akan reshuffle Bahlil di IKN.

Baca Selengkapnya
Disnaker DKI Jakarta Buka Suara soal Kabar Induk TikTok Bakal PHK Pekerja e-Commerce Indonesia
Disnaker DKI Jakarta Buka Suara soal Kabar Induk TikTok Bakal PHK Pekerja e-Commerce Indonesia

Adapun kabar PHK ini disebut akan berlangsung pada bulan Juni 2024.

Baca Selengkapnya