Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kala sunset mempertemukan Rama dan Shinta di Pulau Dewata

Kala sunset mempertemukan Rama dan Shinta di Pulau Dewata Kala sunset mempertemukan Rama dan Shinta di Pulau Dewata. ©instagram.com/indtravel/

Merdeka.com - Siapa yang tidak terpikat dengan panorama matahari terbenam di pulau Dewata? Warna jingga keemasan yang semburat di langit barat membuat siapapun langsung terpana menatapnya. Tak heran jika sebagian orang menilai Bali punya sejuta pesona.

Bukan saja akan alamnya yang indah, Bali juga punya suguhan budaya yang memesona. Bahkan, keduanya bisa tersaji apik hingga membuat riuh tepuk tangan penonton bergemuruh. Lewat momen matahari terbenam, cerita Rama dan Shinta dipertontonkan.

Dipertunjukkan Secara Kolosal

Orang lain juga bertanya?

Cerita pelakonan Rama dan Shinta di Bali dipertontonkan secara kolosal. Salah satunya lewat atraksi Tari Kecak yang begitu terkenal. Bukan tanpa sebab, ini karena Tari Kecak memang ditampilkan untuk mengiringi sebuah drama atau sendratari seni drama. Apalagi 'cak' sendiri menurut pemahaman orang Bali dimaknai sebagi Api. Tidak heran jika tarian ini ditampilkan melingkar dengan api di tengahnya.

Ada Pula Hanoman dalam Cerita

Tarik Kecak memiliki pola unik jika dibandingkan jenis tarian lainnya. Tari ini merupakan perpaduan antara penari lelaki berjumlah sekitar 70 orang yang bernama cak, pun dengan alunan musik acapela. Inilah yang membuat Tari Kecak pas untuk mengiringi drama kolosal semacam cerita Rama dan Shinta, yang juga menghadirkan Hanoman.

Hal menarik lainnya, dari tari yang biasanya dilakukan oleh minimal 50 orang ini memerlukan harmonisasi suara. Setidaknya masing-masing penari Kecak akan diberikan peran suara acapela. Ada yang bertindak sebagai pemberi nada awal atau yang disebut pemimpin tari. Kemudian, ada pula yang kebagian suara rendah, juga suara tinggi. Ada lagi penembang solo, serta yang tak boleh ketingalan adalan dalang sebagai pengantar cerita.

Tarian dengan Gerakan Santai

Sekalipun tampak heboh, sejatinya gerakan Tari Kecak termasuk ke dalam jenis tarian yang cenderung santai. Ini karena Tari Kecak lebih mengutamakan kekompakan olah suara atau paduan suara, juga kelancaran jalannya cerita. Dalam sejarahnya, Tari Kecak merupakan hasil ciptaan sang maestro tari legendaris Bali, yaitu Wayan Limbak dan Walter Spies. Menariknya Walter Spies sendiri merupakan pelukis asal Jerman. Keduanya menciptakan Tari Kecak pada 1930.

Adapun asal usulnya, Tari Kecak bermula dari Sanghyang. Sebuah ritual yang penarinya di bawah alam non sadar saat menarikannya. Mereka diyakinin sedang melakukan komunikasi dengan Tuhan, maupun roh para nenek moyang. Sementara rapalan kata yang disampaikan merupakan doa yang berisi harapan masyarakat. Keistrimewaan Tari Kecak adalah bisa dilakukan dengan beragam alat musik pengiring. Pengecualiannya hanya kerincing yang terikat di kaki para penari.

Lalu, kapan waktu terbaik menikmati drama kolosal pertemuan Rama dan Shinta ini?

Pertunjukan Tari Kecak memiliki jadwal tersendiri di Bali. Tepatnya pada pukul 6 sore waktu sekitar. Pada jam tersebut, matahari bertepatan dengan lingsir tenggelam. Inilah yang menjadi daya tarik Tari Kecak ini, karena digelar di panggung terbuka di Pura Uluwatu. Kemagisan tarian ini pun kian terasa karena bersamaan dengan langit senja yang perlahan berubah menjadi malam. Tak salah jika akhirnya ini menjadi salah satu atraksi wisata di pulau Dewata yang tak boleh dilewatkan. (mdk/aik)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ketahui Makna Tari Kecak Khas Bali, Begini Sejarah & Gerakannya
Ketahui Makna Tari Kecak Khas Bali, Begini Sejarah & Gerakannya

Berikut makna tari kecak beserta sejarah dan gerakannya.

Baca Selengkapnya
Tari Kecak Sejarah Lengkapnya dan Makna di Setiap Gerakannya
Tari Kecak Sejarah Lengkapnya dan Makna di Setiap Gerakannya

Sejarah teri kecak dan juga makna gerakannya yang perlu diketahui.

Baca Selengkapnya
11 Wisata Malam Bali yang Indah dan Menakjubkan, Wajib Dikunjungi
11 Wisata Malam Bali yang Indah dan Menakjubkan, Wajib Dikunjungi

Pulau Bali tampaknya masih menjadi destinasi wisata favorit para pelancong dari dalam hingga luar negeri.

Baca Selengkapnya
Kini Makin Langka, Ini Potret Unik Prasi Komik Khas Bali yang Digambar di Atas Daun Lontar
Kini Makin Langka, Ini Potret Unik Prasi Komik Khas Bali yang Digambar di Atas Daun Lontar

Tidak hanya ceritanya yang menarik, komik ini juga memiliki tampilan indah dan bernilai seni tinggi karena dibuat di atas daun lontar.

Baca Selengkapnya
5 Fakta Unik Tanah Lot yang Perlu Diketahui
5 Fakta Unik Tanah Lot yang Perlu Diketahui

Ada banyak fakta unik dan menarik seputar Tanah Lot Bali yang jarang diketahui banyak orang.

Baca Selengkapnya
7 Wisata Pulau Bali dan Sekitarnya yang Eksotis, Pemandangannya Memanjakan Mata
7 Wisata Pulau Bali dan Sekitarnya yang Eksotis, Pemandangannya Memanjakan Mata

Bukan hanya alamnya yang saja memukau, budaya dan adat istiadat masyarakat Bali juga seringkali memberikan kesan tersendiri.

Baca Selengkapnya
Uniknya Kesenian Tari Gantar dari Kalimantan Timur, Bentuk Sukacita Masa Tanam Padi
Uniknya Kesenian Tari Gantar dari Kalimantan Timur, Bentuk Sukacita Masa Tanam Padi

Kesenian banyak ditemukan di daerah Kalimantan Timur dari suku Dayak Benuaq dan Dayak Tunjung sebagai lambang kegembiraan dan juga ramah tamah.

Baca Selengkapnya
Mengulik Makna Tari Tradisi Ketuk Tilu Asli Jabar, Ada Ronggeng 'Penghubung' Roh Leluhur
Mengulik Makna Tari Tradisi Ketuk Tilu Asli Jabar, Ada Ronggeng 'Penghubung' Roh Leluhur

Tarian tradisional Ketuk Tilu yang berasal dari Jawa Barat ini ternyata memiliki makna sangat mendalam.

Baca Selengkapnya
Mitos Pantai Menganti dan Tradisi Masyarakatnya, Ada Larangan dan Sosok yang Tersembunyi
Mitos Pantai Menganti dan Tradisi Masyarakatnya, Ada Larangan dan Sosok yang Tersembunyi

Di balik keindahan Pantai Menganti yang memukau, tersimpan mitos-mitos yang menjadi salah satu daya tarik dari pantai ini.

Baca Selengkapnya
Makna Tari Tatak Garo-garo dari Suku Pakpak Bharat Sumut, Ceritakan Kehidupan Burung Garo
Makna Tari Tatak Garo-garo dari Suku Pakpak Bharat Sumut, Ceritakan Kehidupan Burung Garo

Berbagai macam tarian tradisional yang berasal dari Sumatra Utara memiliki makna dibaliknya. Berikut ulasan lengkapnya.

Baca Selengkapnya
Uniknya Tari Melemang dari Riau, Kesenian Klasik Penghibur Raja dengan Gerakan Akrobatik
Uniknya Tari Melemang dari Riau, Kesenian Klasik Penghibur Raja dengan Gerakan Akrobatik

Tarian ini bukan hanya menjadi hiburan semata, melainkan juga ditampilkan dalam acara-acara resmi dan festival budaya Melayu di Bitan dan Kepulauan Riau.

Baca Selengkapnya
5 Mitos Tanah Lot yang Perlu Diketahui Wisatawan, Diyakini Ada Ular Suci
5 Mitos Tanah Lot yang Perlu Diketahui Wisatawan, Diyakini Ada Ular Suci

Di balik keindahannya, Tanah Lot juga dipenuhi dengan berbagai mitos dan legenda yang memperkaya nilai budaya dan spiritual tempat ini. Berikut mitos Tanah Lot.

Baca Selengkapnya