Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Cara Memasak Udang Menjadi Hidangan Lezat, Begini Resepnya

6 Cara Memasak Udang Menjadi Hidangan Lezat, Begini Resepnya Ilustrasi udang. ©Pixabay

Merdeka.com - Dengan sumber daya yang melimpah, tidak heran jika Indonesia bisa memiliki menu makanan yang beragam. Apalagi dengan banyaknya pulau-pulau di Indonesia, menambah pilihan makanan yang ada di negeri ini semakin berwarna.

Salah satu kuliner yang menjadi andalan di Indonesia adalah hidangan lautnya. Karena Indonesia merupakan negara kepulauan, maka tak heran jika kuliner seafood di negara ini banyak diminati. Selain jenis-jenis ikan, makanan seafood yang tidak boleh dilewatkan adalah udang.

Udang terbukti memiliki banyak peminat. Dengan cara memasak udang yang tepat, bahan makanan laut ini bisa diolah menjadi berbagai menu makanan dengan berbagai rasa yang enak.

Di restoran yang menyajikan makanan seafood pun, menu berbahan udang pun mudah ditemui.Berikut ini, dilansir dari beberapa sumber, cara memasak udang menjadi hidangan lezat beserta resep yang bisa Anda coba di rumah.

Udang Saus Padang

cara memasak udang

brilio.net

Bahan:• 250 gram udang kupas• 3 cabai rawit• 2 siung bawang putih• 2 butir bawang merah• 1/2 bawang bombai• 2 ruas jahe, geprek• 1 batang daun bawang• 1 sdm saus tiram• 2 sdm saus sambal• 1 sdm kecap manis• 1/4 sdt garam• air secukupnya

Cara memasak udang saus padang:1. Iris semua bawang dan cabai.2. Panaskan minyak dan tumis sampai harum.3. Masukkan jahe dan udang, masak sampai udang berubah warna.4. Tambahkan kecap, garam, saus sambal, saus tiram, kemudian aduk rata.5. Tambahkan sedikit air.6. Masak sampai matang. Angkat dan hidangkan.

Udang Saus Telur Asin

resep udang

pixabay.com

Bahan:

• 400 gram udang sedang kupas sampai bersih• 6 butir telur asin. Ambil kuning telurnya saja, dihaluskan.• 200 gram tepung sagu• 100 gram kacang mede goreng, tumbuk secara kasar.• Garam secukupnya• Gula pasir secukupnya• Lada putih bubuk secukupnya• 2 helai daun bawang, potong sesuai selera• 1 buah bawang bombai, dirajang hingga lembut• 2sdm mentega atau margarin untuk menumis• 1 buah cabai merah• 2 batang daun seledri• Minyak goreng secukupnya

Cara memasak udang saus telur asin:

1. Ambil wadah, campur udang dengan garam dan merica bubuk. Taburi tepung sagu.2. Goreng dengan minyak panas hingga berubah warna menjadi kuning kecokelatan, angkat dan tiriskan.3. Panaskan mentega atau margarin di wajan hingga meleleh sempurna.4. Masukkan bawang bombai, tumis hingga harum.5. Selanjutnya, masukkan kuning telur yang telah ditumbuk. Tumis hingga keluar buih.6. Terakhir, tambahkan gula, garam, merica, cabai dan masukkan kacang mede goreng yang telah ditumbuk. Aduk sampai tercampur rata.7. Sajikan dalam piring.

Udang Tahu Saus Manis

cara memasak udang

cookpad.com

Bahan:

• udang• tahu cina yg besar (potong jadi 3 memanjang, lalu potong menjadi dadu kecil)• 2 buah bawang putih• 2 buah bawang merah• 2 buah cabe merah• sedikit jahe• minyak goreng secukupnya• 1/2 sdt garam• 1 sdt kaldu totole• 1 sdt gula• air secukupnya• saus cabai secukupnya• kecap secukupnya

Cara memasak udang tahu saos manis:

1. Cuci bersih udang dan buang kepalanya.2. Setelah dicuci lalu goreng sampai warnanya kemerahan.3. Potong tahu menjadi dadu kecil lalu goreng, namun jangan sampai garing.4. Potong-potong bawang putih, bawang merah, cabe merah dan jahe.5. Tumis bahan bumbu yang sudah dipotong sampai harum, setelah itu masukkan udang dan tahu yang sudah digoreng. Tumis sebentar agar bercampur dengan bumbunya.6. Lalu tambahkan saus, kecap, garam, kaldu totole, gula. Aduk hingga rata.7. Tambahkan air kemudian diamkan sampai mengental. Tes rasa.8. Jika sudah mengental matikan kompor dan sajikan.

Bakso Goreng Udang

cara memasak udang

brilio.net

Bahan:

• 200 gr udang kupas• 1 butir telur• 150 gr tepung terigu• 100 gr tepung tapioka• 4 siung bawang putih• 2 batang daun bawang• 1 batang seledri• garam dan merica secukupnya• minyak goreng

Cara memasak bakso udang goreng :

1. Blender halus udang kupas, campur dengan telur dan tepung.2. Haluskan bawang putih, garam dan merica. Aduk rata dengan adonan.3. Iris tipis daun bawang dan daun seledri ke dalam adonan.4. Sendok bulat-bulat dan goreng hingga kecokelatan.5. Angkat dan hidangkan.

Udang Goreng Tepung Krispi

cara memasak udang

brilio.net

Bahan:

• 1 kg udang kupas tanpa kepala• 1 sdt garam• 2 siung bawang putih, haluskan• 1/2 sdt perasan air jeruk nipis• 200 gram tepung terigu• 250 ml air• 1/4 sdt garam• 1/4 sdt merica• 1/4 sdt baking powder• Mayonaise/saus tomat/sambal

Cara memasak udang goreng tepung krispi:

1. Balurkan campuran air jeruk nipis, garam dan bawang putih pada udang. Diamkan selama satu jam.2. Masukkan tepung terigu, air, garam, merica, baking powder dalam mangkuk. Campur adonan hingga rata dan tidak ada tepung yang menggumpal.3. Celupkan udang ke dalam adonan tepung.4. Goreng dengan minyak panas hingga kuning keemasan, angkat tiriskan.

Udang Krispi Asam Manis

cara memasak udang

cookpad.com

Bahan (untuk 2 porsi):

• Udang• 6 Sdm Tepung serba guna• 3 sdm terigu• 4 Bawang merah iris• 2 bawang putih iris• 1 Bawang bombai iris• 1 Cabe merah• 1 tomat• 2 sdm saus tomat• 2 sdm saus cabe• 1 sdm tepung maizena• Gula garam secukup nya

Cara memasak udang krispi asam manis:

1. Bersihkan udang terlebih dahulu, kupas dan belah punggungnya untuk mengeluarkan kotorannya2. Siapkan tepung serbaguna, lalu tambahkan cabe bubuk dan air.3. Aduk dan tambahkan udang. Diamkan selama 5 menit4. Panaskan minyak dengan api sedang, dan goreng udang hingga matang, lalu sisihkan5. Tumis bawang merah, bawang putih, dan bawang bombai hingga harum.6. Tambahkan saus tomat dan saus cabe. Lalu tambahkan air secukupnya. Masak hingga mendidih7. Tambahkan larutan maizena, cabe iris, gula dan garam secukupnya, lalu masak hingga matang.8. Setelah matang, matikan api. Diamkan sejenak.9. Kemudian masukkan udang goreng. Aduk hingga udang dam bumbu asam manis tercampur rata.10. Sajikan di piring saji. (mdk/ank)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
7 Resep Udang yang Enak dan Lezat, Mudah Dibuat
7 Resep Udang yang Enak dan Lezat, Mudah Dibuat

Resep masakan udang ala rumahan ini cocok untuk menu makan siang atau sarapan.

Baca Selengkapnya
Resep Aneka Masakan Udang yang Lezat dan Mudah Dibuat, Segera Praktikkan
Resep Aneka Masakan Udang yang Lezat dan Mudah Dibuat, Segera Praktikkan

Udang adalah bahan makanan favorit. Rasanya yang lezat dan teksturnya yang kenyal membuat udang menjadi perhatia saat berada di meja makan.

Baca Selengkapnya
Resep Olahan Udang Aneka Bumbu yang Enak dan Menggugah Selera
Resep Olahan Udang Aneka Bumbu yang Enak dan Menggugah Selera

Kumpulan resep olahan udang aneka bumbu yang mudah dibuat.

Baca Selengkapnya
6 Resep Seafood ala Warung Kaki Lima
6 Resep Seafood ala Warung Kaki Lima

Mulai dari udang masak mentega, kepiting asam manis, sampai kerang rebus.

Baca Selengkapnya
5 Resep Udang Saus Asam Manis Ala Restoran, Praktis dan Lezat Maksimal
5 Resep Udang Saus Asam Manis Ala Restoran, Praktis dan Lezat Maksimal

Tak melulu mendapatkannya di restoran, Anda bisa membuat sendiri masakan udang saus asam manis yang lezat dan enak.

Baca Selengkapnya
Cara Membuat Udang Crispy yang Renyah dan Enak, Bikin Nagih
Cara Membuat Udang Crispy yang Renyah dan Enak, Bikin Nagih

Udang yang digoreng hingga renyah dan crispy siap memanjakan lidah siapa saja yang menyantapnya.

Baca Selengkapnya
Udang Balado Ala Rumahan yang Enak dan Mudah Dibuat, Ini Resepnya
Udang Balado Ala Rumahan yang Enak dan Mudah Dibuat, Ini Resepnya

Aneka resep olahan udang balado ala rumahan yang menggugah selera dan mudah dibuat.

Baca Selengkapnya
Resep Udang Saus Padang Gurih, Cocok untuk Menu Sehari-Hari
Resep Udang Saus Padang Gurih, Cocok untuk Menu Sehari-Hari

Udang memiliki beragam kandungan gizi baik untuk tubuh.

Baca Selengkapnya
6 Resep Sambal Udang & Cumi Kekinian, Pedasnya Bikin Nagih
6 Resep Sambal Udang & Cumi Kekinian, Pedasnya Bikin Nagih

Berikut kumpulan resep sambal udang dan cumi kekinian yang pedasnya bikin nagih.

Baca Selengkapnya
5 Penyedap Masakan Berbahan Dasar Udang, Cita Rasanya Gurih dan Bikin Masakan jadi Sedap
5 Penyedap Masakan Berbahan Dasar Udang, Cita Rasanya Gurih dan Bikin Masakan jadi Sedap

Selain dinikmati segar, udang sering diolah menjadi berbagai bentuk penyedap untuk memberikan cita rasa gurih pada masakan.

Baca Selengkapnya
7 Resep Tempura Udang ala Jepang, Renyah dan Cocok untuk Lauk Si Kecil
7 Resep Tempura Udang ala Jepang, Renyah dan Cocok untuk Lauk Si Kecil

Buat sendiri tempura udang di rumah untuk Anda nikmati bersama keluarga.

Baca Selengkapnya
6 Olahan Bumbu Kuning Aneka Bahan, Inspirasi Menu Masakan Harian
6 Olahan Bumbu Kuning Aneka Bahan, Inspirasi Menu Masakan Harian

Jadikan makan siang Anda bersama keluarga lebih istimewa dengan resep-resep pilihan.

Baca Selengkapnya