7 Jenis Jeruk yang Populer di Indonesia, Lezat dan Kaya Nutrisi
Merdeka.com - Jeruk menjadi buah favorit di seluruh dunia. Rasa asam, kecut, dan manis yang dimilikinya mampu memikat banyak orang. Rasanya yang menarik ini membuat buah jeruk banyak diolah menjadi berbagai macam menu makanan atau minuman.
Selain itu, manfaat yang dimiliki buah sitrus ini juga luar biasa. Banyak orang hanya mengaitkan buah jeruk dengan vitamin C. Padahal, kandungan yang ada di dalamnya lebih dari itu. Kalori, air, karbohidrat, protein, dan beberapa nutrisi lainnya berkumpul dalam satu buah jeruk.
Dengan kepopuleran dan manfaatnya untuk kesehatan inilah banyak orang yang mulai menanam jeruk. Dan akhirnya, muncul banyak variasi jeruk dari berbagai daerah di seluruh dunia. Dengan banyaknya variasi ini, banyak muncul jeruk yang memiliki ukuran, warna, dan rasa berbeda-beda.
-
Apa saja manfaat jeruk bagi kesehatan? Kandungan vitamin C-nya dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mendukung pembentukan kolagen. Tidak hanya itu, serat dalam jeruk membantu mengontrol penyerapan glukosa darah dan menjaga kesehatan saluran pencernaan.
-
Apa saja macam jeruk di Indonesia? Ada macam-macam jeruk yang populer di Indonesia dan memiliki cita rasa manis serta menyegarkan.
-
Dimana jeruk banyak ditemukan? Buah ini mudah ditemukan di berbagai tempat dan biasanya memiliki harga yang cukup terjangkau bagi semua orang.
-
Dimana saja kulit jeruk bisa dimanfaatkan? Dengan meningkatnya kesadaran akan pentingnya keberlanjutan dan pengurangan limbah, memanfaatkan kulit jeruk dapat menjadi langkah kecil namun signifikan menuju gaya hidup yang lebih ramah lingkungan. Tidak hanya membantu mengurangi sampah rumah tangga, kulit jeruk juga dapat menggantikan produk-produk komersial yang mengandung bahan kimia berbahaya dengan alternatif alami yang aman dan efektif.
-
Apa saja manfaat kulit jeruk? Kulit jeruk, yang sering kali berakhir di tempat sampah, sebenarnya memiliki berbagai kegunaan yang luar biasa di rumah. Kebanyakan dari kita mungkin hanya menikmati buah jeruk untuk mendapatkan rasa manis dan kandungan nutrisinya, namun kulit jeruk yang tampak tidak berguna ini ternyata juga menyimpan banyak manfaat tersembunyi yang dapat dimanfaatkan untuk berbagai keperluan sehari-hari.
-
Apa manfaat jeruk nipis untuk kesehatan? Jeruk nipis memiliki banyak sekali kandungan kalium, vitamin A, B, C dan D, kalsium dan magnesium. Dengan banyaknya kandungan yang terdapat di dalam satu buah jeruk nipis, berikut 10 manfaat yang didapat ketika rajin mengonsumsinya menjadi minuman atau bahkan langsung diminum begitu saja.
Di Indonesia sendiri, ada beberapa jeruk yang populer dikonsumsi oleh masyarakat. Dilansir dari berbagai sumber, berikut beberapa jenis jeruk yang populer di Indonesia.
Jeruk Bali
Shutterstock/Valentyn Volkov
Jenis jeruk yang pertama adalah jeruk Bali. Dibandingkan dengan jeruk yang biasa kita lihat, jeruk Bali memiliki ukuran yang besar. Warna dagingnya pun juga berbeda dari jeruk kebanyakan. Jeruk Bali ini memiliki warna daging pink yang kontras dengan warna kulit buahnya yang hijau kekuningan.
Jeruk besar ini memiliki rasa yang manis dan sedikit asam. Selain bisa langsung dimakan, jeruk Bali juga biasa dijadikan bahan untuk membuat salad, manisan, asinan, dan rujak.
Dikutip dari alodokter.com, kandungan yang ada di dalam jeruk Bali ini cukup beragam. Terdapat serat, vitamin B, karbohidrat, gula, protein, mineral, dan antioksidan yang bisa Anda dapatkan dalam buah ini.
Jeruk Medan
Jenis jeruk yang ketiga adalah jeruk Medan. Jenis jeruk ini berasal dari Sumatra Utara.
Jeruk Medan ini juga memiliki rasa yang manis dan juga memiliki banyak air. Warnanya hijau kekuningan, namun dominan kuning. Aromanya harum dan kulitnya mengkilap
Jeruk Pontianak
Jenis jeruk yang kedua adalah jeruk Pontianak. Sesuai namanya, jeruk ini banyak dibudidayakan di daerah Pontianak. Mirip dengan jeruk Medan, namun jenis jeruk ini memiliki warna kulit yang dominan hijau yang tipis mengkilap sehingga mudah untuk dikupas. Jeruk ini dikenal karena rasanya yang manis serta aromanya yang wangi.
Banyak kandungan nutrisi yang terdapat di dalam jeruk ini, termasuk vitamin A, vitamin B6, vitamin C, protein, kalori, karbohidrat, serat, kalium, niacin, dan lain sebagainya.
Jeruk Nipis
©2020 Merdeka.com
Jenis jeruk yang keempat adalah jeruk nipis. Jenis jeruk ini mungkin sudah tidak asing lagi karena memiliki banyak kegunaan. Di warung-warung makan, biasanya jeruk nipis dijadikan sebagai bahan minuman. Selain itu, jeruk nipis juga bisa dijadikan sebagai penetral bau amis pada ikan atau daging.
Kulit jeruk nipis ini berwarna hijau dengan rasa yang sangat asam. Meskipun memiliki rasa yang asam, jeruk nipis juga memiliki kandungan yang baik bagi kesehatan. Kandungan yang ada di dalam jeruk nipis antara lain serat, karbohidrat, gula, vitamin A, vitamin B, vitamin C, dan antioksidan.
Bahkan air perasan jeruk nipis ini juga bisa dijadikan perawatan kulit. Dengan mengoleskan air perasan jeruk nipis ke wajah, Anda bisa mendapatkan beberapa manfaat, antara lain melembapkan kulit, mencerahkan kulit, dan mengatasi jerawat.
Jeruk Purut
©Shutterstock/Butterfly Hunter
Jenis jeruk yang kelima adalah jeruk purut. Jenis jeruk ini memiliki kulit buah yang tebal dan bergelombang berwarna hijau. Seperti jeruk nipis, jeruk purut juga memiliki banyak manfaat, antara lain sebagai bumbu masakan dan juga penetral bau amis pada ikan.
Jeruk purut memiliki beberapa kandungan nutrisi yang baik untuk tubuh, seperti vitamin C, antioksidan, dan memiliki sifat antibakteri. Sehingga jeruk ini bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit, melindungi jantung, dan mencegah kanker.
Jeruk Lemon
©Shutterstock
Jenis jeruk yang keenam adalah jeruk lemon. Anda pasti sudah mengenal jeruk ini. Buah jeruk ini biasa kita temui sebagai bahan minuman atau salad. Kulit dari buah ini cukup tebal, mengkilap, dan berwarna kuning terang.
Jenis jeruk ini memiliki rasa asam yang khas. Kandungannya pun sangat baik bagi kesehatan, seperti vitamin C, polifenol, flavonoid, dan karotenoid.
Jeruk lemon biasa dijadikan menu bagi orang yang ingin menurunkan berat badan. Selain itu, jeruk lemon juga bermanfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh, mencegah sembelit, dan mengurangi kerutan pada kulit.
Jeruk Mandarin
©Shutterstock.com/Juriah Mosin
Jenis jeruk yang terakhir adalah jeruk mandarin. Jenis jeruk ini tidak hanya populer di Indonesia tapi juga di dunia. Ukurannya memang lebih kecil dibandingkan dengan jeruk pada umumnya. Rasanya yang manis dan kulitnya yang tipis membuatnya mudah untuk dikupas.
Jeruk ini memiliki banyak manfaat bagi tubuh. Mengandung vitamin C dan beberapa mineral penting, jeruk Mandarin bermanfaat untuk menurunkan berat badan, meningkatkan kekebalan tubuh, mencegah kolesterol, dan merawat kulit. (mdk/ank)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Ada macam-macam jeruk yang populer di Indonesia dan memiliki cita rasa manis serta menyegarkan.
Baca SelengkapnyaSebelumnya dikenal sebagai daerah penghasil padi, kini Desa Semboro menjelma menjadi pusat budidaya jeruk berkualitas tinggi.
Baca SelengkapnyaBiji jeruk yang sering dibuang, ternyata mengandung banyak manfaat.
Baca SelengkapnyaBahkan kepopulerannya mengalahkan buah stroberi yang selama ini jadi ikon Ciwidey.
Baca SelengkapnyaKandungan serat di dalam buah merupakan suatu hal yang sangat dibutuhkan oleh tubuh.
Baca SelengkapnyaBuah tidak hanya rendah kalori, tetapi juga tinggi serat dan nutrisi penting lainnya yang dapat membantu menjaga kesehatan tubuh.
Baca SelengkapnyaSemua jenis buah-buahan adalah makanan bergizi yang baik untuk kesehatan tubuh. Yuk, simak 15 buah yang paling menyehatkan saat dikonsumsi!
Baca SelengkapnyaSelain dimanfaatkan dalam dunia kuliner, daun jeruk juga memiliki banyak khasiat untuk kesehatan.
Baca SelengkapnyaSumber kebaikan buah ternyata tak hanya berasal dari dagingnya saja. Beberapa biji buah-buahan juga memiliki kandungan yang tak kalah sehat.
Baca SelengkapnyaDesa ini dikenal sebagai sentra beras organik dan memiliki areal perkebunan kopi yang cukup luas.
Baca SelengkapnyaMengkonsumsi berbagai jenis buah secara rutin dapat membantu memenuhi kebutuhan gizi harian, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, dan mencegah berbagai penyakit
Baca SelengkapnyaSejak dahulu, jamu sudah dipercaya sebagai obat herbal yang memiliki segudang manfaat untuk kesehatan.
Baca Selengkapnya